Anda di halaman 1dari 13

MAKALAH KEWIRAUSAHAAN

Oleh :

LISA KURNIA NINGSIH (18018066)

Dosen Pengampu : ATIKA ULYA AKMAL , S.Pd, M.Pd

UNIVERSITAS NEGERI PADANG

2020
KATA PENGANTAR

Puji syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang mana telah
memberikan kenikmatan dan kesehatan sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ini.
Sholawat serta salam senantiasa tercurahkan kepada baginda kita Nabi Besar Muhammad
SAW yang telah membawa kita dari alam kegelapan ke alam terang benderang yang penuh
dengan kerahmatan.
Dalam penyusunan makalah ini tidak terlepas dari bantuan pihak yang mendorong
dan memotivasi supaya makalah ini lebih efisien dan lebih baik. Kami mengucapkan
terimakasih kepada Ibu Atika Ulya Akmal, S.Pd.,M.Pd sebagai dosen mata kuliah
Kewirausahaan. Makalah ini  berisikan tentang Langkah-langkah Memulai Usaha.
Penyusun dengan penuh kesadaran diri bahwa dalam penyusunan makalah ini masih
banyak kekurangan dan kesalahan, hal ini terjadi karena dengan kemampuan dan
kedangkalan ilmu yang kami miliki. Dalam kesempatan ini penyusun mengucapkan terima
kasih kepada teman-teman dan pihak yang turut membantu terselesainya makalah ini. Dan
kami mohon atas kritik dan sarannya agar kami dapat memperbaiki makalah ini. Terima
kasih.

Padang,   September 2020

Penyusun
DAFTAR ISI

Kata pengantar

Daftar isi

BAB 1 PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
B. Rumusan Masalah
C. Tujuan Penulisan

BAB 2 PEMBAHASAN

A. Langkah memulai usaha


B. Menganalisis lingkungan usaha
C. Menganalisis peluang usaha

BAB 3 PENUTUP

A. Kesimpulan

Daftar Pustaka
BAB 1

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Perencanaan bisnis merupakan langkah awal dalam menjalankan bisnis, biasanya terdiri
dari apa yang kita lakukan, kapan, dan bagaimana cara lebih jelas mengenai tipe usaha yang
akan dirintis, siapa saja yang akan menjadi pelanggan dan produk atau jasa apa yang akan
ditawarkan.
Rencana bisnis dikembangkan dengan focus kepada pemegang kepentingan. Rencana
usaha yang lengkap biasanya termasuk suatu penaksiran lingkungan usaha, rencana
manajemen, rencana pemasaran, dan rencana keuangan.
Penaksiran lingkungan usaha meliputi lingkungan ekonomi, lingkungan industri, dan
lingkungan global. Rencana manajemen termasuk di dalamnya rencana operasional
menitikberatkan pada usulan struktur organisasi produksidan sumber daya manusia dalam
perusahaan.
Perencanaan pemasaran meliputi lima langkah yaitu : target pasar, karakteristik pasar,
penentuan harga, distribusi, dan promosi. Selanjutnya rencana keuangan terdiri dari dua yaitu
kelayakan bisnis dan pendanaan bisnis.
Jenis usaha kecil tidak perlu membuat rencana bisnis yang rumit untuk memulai
usahanya. Seringkali rencana bisnis dibuat dalam bentuk catatan saat melakukan diskusi atau
tanya jawab. Seringkali juga orang memulai bisnis tanpa rencana sama sekali, sehingga ide-
ide menjadi kabur dan mereka tidak tahu apa yang selanjutnya harus mereka lakukan. Dengan
menulis sebuah rencana, meskipun itu berupa catatan-catatan kecil, kita akan mendapatkan
gambaran yang lebih jelas mengenai jenis bisnis yang diinginkan, serta bagaimana bisnis
harus dikembangkan sejalan dengan perkembangan zaman.

B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana langkah memulai usaha ?
2. Bagaimana menganalisis lingkungan usaha ?
3. Bagaimana menganalisis peluang usaha ?
C. Tujuan Penulisan
1. Mengetahui langkah memulai usaha
2. Menganalisis lingkungan usaha
3. Menganalisis peluang usaha
BAB 2
PEMBAHASAN
A. Memulai Usaha
Analogi seorang yang memulai kewirausahaan ialah seperti seorang belajar naik
sepeda, pertama  kali duduk di atas sadel sepeda akan merasa gamang dan takut, ragu-ragu
untuk memulai mengayuh, takut jatuh atau nabrak namun ketika sadel sepeda mulai dikayu
dan si anak dapat menguasai rasa takutnya, ternyata naik sepeda itu mudah semudah berjalan
kaki. Membuat Kalkulasi perencanaan pengeluaran menjadi sangat penting agar financial
planing Anda tidak terlalu melenceng.
Ada 11 (Sebelas) cara yang dapat dilakukan untuk  memulai usaha baru, yaitu :
1.      Memilih Nama dan membuat Logo
2.      Memilih tempat usaha
3.      Membeli perlengkapan
4.      Pemenuhan terhadap mesin dan alat-alat produksi
5.      Merekrut pegawai
6.      Melakukan Training persiapan dan uji coba
7.      Memproduksi alat-alat promosi
8.      Pilihan legalitas usaha, formal atau non formal
9.      Peresmian
10.  Proses tambahan
11.  Belajar dari common mistakes
B. Menganalisis Lingkungan Usaha

Dalam merumuskan strategi, maka terlebih dahulu harus melakukan analisis lingkungan
dengan maksud untuk untuk menyesuaikan dengan keunggulan dan kelemahan yang dimiliki
perusahaan. Sebelum membicarakan segala sesuatu mengenai lingkungan usaha, maka
hendaklah dimengerti terlebih dahulu beberapa istilah, yaitu sebagai berikut :

Lingkungan (eksternal ) adalah faktor-faktor yang berada diluar jangkauan perusahaan


yang dapat menimbulkan suatu peluang atau ancaman.

Analisis adalah penelusuran peluang atau ancaman sampai kepangkalnya.

Analisis lingkungan usaha adalah suatu proses yang digunakan perencana-perencana


strategi untuk memantau lingkungan bisnis dalam menentukan kekuatan, kelemahan, peluang
atau ancaman perusahaan sampai kepada pangkalnya.
Mengapa lingkungan perusahaan perlu di analisis?

Untuk mengetahui kekuatan dan kelemahan perusahaan serta peluang dan ancaman pada
perusahaan, sehingga perencanaan strategi dapat menentukan strategi apa yang akan
digunakan perusahaan.

Analisis lingkungan terbagi menjadi dua bagian, antara lain:

a) Analisis lingkungan internal


b) Analisis lingkungan eksternal

1. Analisis lingkungan internal

Analisis lingkungan internal perusahaan merupakan analisis yang berguna dalam


mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan suatu perusahaan atas dasar sumber daya dan
kapabilitas yang dimilikinya.

 Lingkungan internal dua variabel yakni kekuatan (strength) dan kelemahan


(weakness)
 Mencakup semua unsur bisnis yang ada di dalam perusahaan seperti struktur
organisasi perusahaan, budaya perusahaan dan sumber daya.

Tujuan analisis lingkungan adalah untuk dapat mengerti dan memahami lingkungan
organisasi sehingga manajemen akan dapat melakukan reaksi secara tepat terhadap setiap
perubahan, selain itu agar manajemen mempunyai kemampuan merespon berbagai isu kritis
mengenai lingkungan yang mempunyai pengaruh yang cukup kuat terhadap perusahaan.

Analisis lingkungan internal membantu mengetahui profil keunggulan strategi


perusahaan. Analisis ini berusaha menjawab pertanyaan, apa yang kami punya? Dan apa yang
seharusnya dilakukan untuk membuat kami berbeda? Inti dari pertanyaan itu ialah berusaha
untuk mencari keunggulan-keunggulan yang dapat membedakan diri dari pesaing.

2. Analisis lingkungan eksternal

Lingkungan eksternal merupakan faktor penting yang perlu dikaji dalam penetuan
pengambilan suatu keputusan.pengenalan yang pemahaman tentang berbagai kondisi serta
dampaknya menjadi hal mutlak yang harus ditelaah lebih lanjut dikarenakan oleh beberapa
hal diantaranya:
 Jumlah dari faktor yang berpengaruh tidak constant melainkan selalu berubah-ubah
 Intensitas dampaknya beraneka ragam
 Faktor tersebut bisa menjadi suatu kejutan yang tidak dapat diperhitungkan
sebelumnya betapa pun cermatnya analisis yang dilakukan
 Kondisi eksternal yang berada di luar kemampuan organisasi untuk
mengendalikannya.

Terdapat tiga cara dalam melakukan analisis lingkungan eksternal:

a) Pengumpulan informasi verbal dan tertulis dari berbagai sumber


Informasi verbal dapat dikumpulkan dengan pendekatan formal maupun informal.
Sumber data bagi pengumpulan informasi verbal mencakup penggunaan media
elektronik, karyawan, pelanggan, perantara, pesaing, konsultan dan juru bicara
pemerintah yang ditunjuk. Sementara informasi tertulis yaitu segala sesuatu yang
dapat di baca dari sumber informasi yang telah di persiapkan oleh pihak lain untuk
tujuan yang beragam. Informasi semacam ini bersumber dari surat kabar, jurnal dan
beberapa publikasi lain yang bersedia.

b) Merancang sistem informasi manajemen dalam organisasi


Pengertian sistem informasi manajemen di arahkan pada pencipataan dua kelompok
utama yaitu sistem pendukung keputusan dan sistem informasi strategic. Sistem
pendukung keputusan adalah sistem informasi yang dirancang untuk membantu pihak
manajemen dalam mengambil keputusan dalam kondisi yang unik dan data sistem
informasi yang dirancangkan untuk membantu manajemen puncak dalam
mendapatkan dan menggunakan informasi yang diperlukan bagi kepentingan
organisasi.

c) Melakukan perkiraan secara formal


Pada umunya perkiraan ini banyak dilakukan oleh konsultan tertentu atas permintaan
pihak manajemen. Pada akhir-akhir ini juga berkembang konsultan yang bergabung
untuk membuat berbagai kajian dan prospek atau bahkan meramal kagiatan usaha
dimasa yang akan datang.
C. Menganalisis Peluang Usaha

Peluang dan perencanaan adalah dua hal yang saling berkaitan ,dimana ketika suatu
peluang muncul maka hal selanjutnya yang harus dilakukan adalah melakukan perencanaan
sebab perencanaan adalah hal yang paling mendasar dalam membangun sebuah bisnis.Namun
hal tersebut tidaklah mudah ,bisa kita lihat sekarang ini banyak sekali perusahaan yang
mengalami kegagalan karena kesalahan dalam membuka peluang dan juga kesalahan dalam
pembuatan perencanaan yang tidak mengarah pada tujuan.

Peluang atau Kesempatan kewirausahaan yang seharusnya diambil atau dimanfaatkan


bagi seseorang wirausahawan untuk mendapat keuntungan. Peluang Kewirausahaan
merupakan suatu kejadian dimana seorang atau sekelompok mendapatkan suatu kesempatan
untuk mendapatka suatu kesempatan untuk menjalankan suatu usaha atau bisnis.

Perlu digaris bawahi, bahwa peluang usaha baru adalah sebuah ruang kreasi yang
independen dan mandiri. Bukanlah sebuah kegiatan yang ikut-ikutan demi mengikuti sebuah
trend dan gaya hidup semata. Seorang wirausaha harus memiliki pemikiran kreatif dan
inovatif untuk mendapatkan hasil yang maksimal supaya tidak ada kendala dalam membuka
usaha dan pemilihan bisnis yang tepat dengan modal yang dimiliki oleh calon wirausahawan.

Unsur- unsur Peluang Kewirausahaan


Sebelum memulai sebuah usaha, seorang wirausahaan haruslah memperhatikan
beberapa unsur dalam membuka peluang usaha, yaitu :
1.      Lihat karakter usaha anda dengan karakter pribadi anda. Tujuannya adalah melihat
karakter dasar anda sesuai dengan karakter usaha anda.
2.      Lihat apakah anda menyukai usaha tersebut. Karena rasa suka pada usaha akan
membuat seseorang lebih giat, tekun, dan pantang menyerah dalam menjalankannya
sehingga nantinya akan membuahkan hasil yang baik.
3.      Lihat apakah anda mampu menjalankan usaha tersebut. Sangat penting bagi kita untuk
mengukur kekuatan diri dengan tujuan apakah kita mampu menjalankan usaha tersebut.

Selain dari unsur diatas, terdapat unsur- unsur lain yang dianggap penting dalam
membuka peluang usaha. Berikut rinciannya :
a. Melakukan pengamatan tentang kebutuhan pasar terhadap produk yang kita geluti
b. Membuat inovasi baru
c. Sesuai dengan keahlian
d. Menyesuaikan dengan kebutuhan sekitar. Berpengaruh pada permintaan pasar,
khususnya pasar-pasar terdekat yang murah digapai.
e. Memanfaatkan koneksi dan relasi. Dalam rangka promosi dan pengembangan usaha.
f. Mengamati kecendrungan- kecendrungan. Sehingga kita bisa memperbaiki kegiatan
usaha yang baru saja dimulai.
g. Mengamati kekurangan produk dan jasa yang ada. Agar kekurangan pada produk dan
jasa yang dihasilkan dapat diperbaiki, sehingga hasil yang memuaskan dapat
dihasilkan.
h. Pemanfaatan produk dari perusahaan lain.
i. Usaha Warisan. Sebuah usaha juga dapat merupakan sebuah usaha yang dilakukan
secara turun- temurun.
j. Ikut- ikutan. Sebuah usaha yang ditekuni seorang wirausahawan juga dapat
merupakan joinan bersama partner.
k. Coba- coba. Usaha juga dapat ditemukan dengan cara coba-coba pada mulanya yang
pada akhirnya dapat membawa pada kesuksesan.

Tips- tips menemukan ide Peluang Kewirausahawan


1) Mencari peluang melalui internet (Pemanfaatan IT)
Tidak dipungkiri bahwa kemajuan teknologi membawa manusia kepada era serba
digital, begitupula dengan berwirausaha. Banyak yang kita dengar, bahwa banyak orang
yang sukses usahanya hanya melalui fasilitas internet atau lebih dikenal dengan dunia
maya. Hal ini dapat kita jadikan sebagai peluang dalam berwirausaha.
2) Mencari Informasi Peuang Usaha melalui buku
Saat ini sudah banyak buku yang bertema tentang bisnis dan menangkap berbagai
peluang usaha yang dengan mudah biasanya dapat kita lakukan untuk menambah
wawasan kita mengenai peluang usaha yang kemungkinan ada disekitar kita.
3) Menggali Peluang usaha melalui orang yang sukses sebelumnya
Memanfaatkan kesempatan tersebut untuk menggali informasi dan pengalaman dari
mereka.

Masalah dan Solusi dalam Berwirausaha


Setiap usaha yang akan baru dibangun pastinya akan memiliki berbagai jenis masalah.
Namun, setiap masalah ada solusi yang ditawarkan. Diantara masalah yang dihadapi dalam
berwirausaha, yaitu :
1.      Kurangnya Objektifitas
2.      Kurangnya Kedekatan dengan Pasar
3.      Pemahaman Kebutuhan teknis yang tidak memadai
4.      Diabaikannya kebutuhan financial
5.      Kurangnya diferensiasi produk
6.      Pemahaman hukum yang tidak memadai
7.      Modal
8.      Menunda Bisnis
9.      Gagal melakukan Marketing yang jitu.

Solusi yang dapat ditempuh dalam menanggulangi masalah tersebut adalah sebagai
berikut :
a. Mempertahankan sikap objektifitas dan selalu mencari gagasan bagi produk dan jasa
b. Dekat dengan segmen pasar yang ingin dimasuki
c. Memahami persyaratan teknis dari produk
d. Menelusuri secara mendetail kebutuhan financial bagi pengembangan dan produksi.
e. Mengetahui kendala hukum yang diterapkan pada produk dan jasa.
f. Menjamin bahwa produk dan jasa menawarkan keuntungan tertentu yang
membedakannya dengan pesaing.
g. Melindungi gagasan kreatif melalui hak paten, hak cipta, merek dagang dan merek jasa.

Manfaat Menemukan Peluang Berwirausaha


Diantara manfaat dari menemukan paluang berwirausaha yaitu sebagai berikut:
1.      Peluang untuk mengendalikan nasib diri sendiri.
2.      Kesempatan melakukan perubahan.
3.      Peluang untuk meraih keuntungan tanpa batas.
4.      Peluang melakukan sesuatu yang anda sukai.
BAB 3

PENUTUP

A. Kesimpulan
Dalam menciptakan dan memulai usaha baru sangat perlu untuk menyusun perencanaan
bisnis secara sistematis. Dimana perencanaan bisnis atau business plan merupakan penelitian
mengenai kegiatan organisasi sekarang dan yang akan datang dan menyusun kegiatan untuk
mendapatkan hasil yang diinginkan yang dituangkan dalam suatu dokumen perencanaan.
Perencanaan bisnis/business plan merupakan penelitian mengenai kegiatan organisasi
sekarang dan yang akan datang dan menyusun kegiatan untuk mendapatkan hasil yang
diinginkan yang dituangkan dalam suatu dokumen perencanaan. Perencanaan bisnis sangat
erat hubungannya dengan wirausaha, sebab perencanaan bisnis ini dibuat agar hasil
penciptaan usaha yang dibuat mendekati dengan kenyataannya. Diharapkan dengan
perencanaan bisnis yang baik maka perencanaan dengan kenyataannya memiliki perbedaan
yang cukup  kecil. Karena itu perencanaan bisnis ini dapat digunakan sebagai pedoman
penciptaan usaha.
DAFTAR PUSTAKA

https://www.slideshare.net/DadanAhdiat/analisis-lingkungan-bisnis - september, 2020

http://iqbalsajo.blogspot.com/2017/03/makalah-kewirausahawan-tentang-peluang.html

https://bookish15.blogspot.com/2017/03/makalah-menciptakan-dan-memulai-usaha.html

https://ramlanbone.wordpress.com/2014/12/31/makalah-manajemen-tentang-analisis-
lingkungan-bisnis/

Anda mungkin juga menyukai