Anda di halaman 1dari 7

PEMERINTAH KABUPATEN SUMBA BARAT

DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAH RAGA


SEKOLAH MENENGAH PERTAMA

( SMP NEGERI 3 WAIKABUBAK )


JALAN WEKEEROU

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Kelas/ Smester : IX / Smester II
Hari / Tanggal :
Waktu : 90 Menit
Tahun Pelajaran : 2016/2017

PILIHLAH DAN SILANGLAH JAWABAN YANG PALING TEPAT .


1. Bacalah paragraf berikut !

Buah avokat memilki kandungan kalori sangat tinggi. Sekitar 90 % kandungan


alvokat adalah lemak . 80 % kandungan ini adalah oleic acid atau asam oleat.Oleic
acit merupakan lemak tidak jenuh tunggal. Lemak jenis inimemberikan banyak
keuntungan bagi kesehatan manusia.

Gagasan utama paragraf tersebut adalah........


A. Avokakat mengandung sembilan puluh persen lemak.
B. Avokat memiliki kandungan kalori sangat tinggi.
C. Oleic acit adalah lemak tidak jenuh tunggal.
D. Delapan puluh persen kandungan lemak adalah asam oleat.
2. Bacalah teks berikut !

Tiga orang tewas dan10 orang lainnya luka saat sebuah minibus bertabrakan
dengan truk bermuatan pasir di jalur Magelang – Semarang di Dusun Digelan Jawa
Tengah kemarin.Korban tewas ialah Joko 35 tahun,sopir minibus, warga Bener
Purworejo dan dua penumpang yakni Pardi 40 tahun danWiwit 25 tahun , warga
Rembang.
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------
pertanyaan yang sesuai dengan teks tersebut adalah.......
A. Terjadi kecelakaan di Purworejo Jawa Tengah.
B. Korban hendak berwisata ke Semarang
C. Korban dari kecelakaan di dusun Digelan 13 tewas, 10 luka-luka.
D. Kecelakaan minibus dengan truk bermutan pasir terjadi di Dusun Digelan.
3. Bacalah kutipan pidato berikut !
Pemuda tulang punggung bangsa. Masa depan bangsa ada di tangan pemuda
( .......) Inilah makna dari Sumpah Pemuda.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks pidato tersebut adalah .............
A.Pemuda yang bersekolah tinggi harapan semua bangsa.
B. Banyak pemuda yang terlibat pada hal- hal yang bersifat negatif.
C.Pemimpin bangsa saat ini berasal dari pemuda- pemuda pada masa lalu
D.Gambaran bangsa di masa depan akan terlibat pada keadaan pemudanya saat
ini.
4. Bacalah puisi berikut ini !
Sepintas hatiku sedih
Ditengah kekayaan negeri
Wak menjadi peminta -peminta
Penggalan puisi tersebut menggambarkan suasana .........
A. Memilukan
B. Ketidakpastian
C. Kepastian
D. Kekecewaan
5. Perhatikan kutipan cerita berikut !
Bibirku tak sanggup lagi untuk berbicara sepatah katapun. Langsung
kunonaktifkan hpku. Dan kulempar jauh dariku Aku benar – benar tidak pernah
menduga bahwa dia akan pindah. Kabar ini sungguh membuatku kehilangan tulang –
tulang rangka yang menopang tubuhku. Badanku terasa sangat lemah, sambil
menggigit guling yang ada digenggamanku.
Latar kutipan cerpen tersebut adalah..........
A.Tempat duduk B.Tengah rumah
C.Kamar tidur D.Kursi roda
6. Perhatikan tabel berikut ini !
Jumlah buku di perpustakaan keliling.

NO. JENIS BUKU JUDUL EKSEMPLAR


1 Cerita Anak 55 70
2 Dongeng 60 83
3 Cerpen 78 90

4 Novel Remaja 90 102


5 Komik 75 125
6 Umum 80 100

Simpulan isi tabel tersebut adalah......


A. Judul terbanyak adalah buku umum
B. Judul komik lebih banyak daripada cerpen
C. Jumlah buku terbanyak adalah komik
D. Jumlah buku umum lebih banyak dari pada novel remaja

7. Pengolahan sampah organik menjadi pupuk dengan teknologi tepet guna perlu
dipromosikan. Salah satunya adalah dengan salah satunya Adalah dengan menulis slogan
pada bungkus pupuk organik tersebut.
Slogan yang sesuai adalah......
A. Pupuk organik hasil teknologi sederhana paling berkualitas.
B. Pupuk organik baik untuk tanaman
C. Pupuk organik pupuk keluarga
D. Olah sampah dengan benar
8. Bacalah teks berikut !
Ibuku bertugas di Sumba Barat ketika aku lahir sehingga aku diberi rambu. Pada
waktu aku berumur dua tahun ibuku dipindahkan ke Sumba Tengah dan lahirlah adiku
yang diberi nama nama Umbu. Tiga tahun kemudianibukuberpindah tugas di Sumba
Timurdan lahirlah adikku yang ketiga yang diberi nama Ernes.
Sudut pandang pengarang dalam penggalan cerpen tersebut adalah.......
A. Orang pertama pelaku utama
B. Orang kedua pelaku utama
C. Orang pertama pelaku figuran
D. Orang ketiga pelaku utama
9. Bacalah kutipan berikut !
Aku termenung duduk sendiri. Kupandang indahnya langit malam yang menghiaskan
mutiara-mutiara yang bersinar terang.
Latar waktu pada kutipan tersebut yang teapat adalah.......
A . Siang hari B . Malam hari
C . Pagi hari D .Sore hari
10. BACALAH MEMO BERIKUT !

MEMO
Untuk : Panitia Perpisahan
Dari : Ketua Osis
Panitia perpisahan kelas IX agar segera membuat ............. perpisahan tahun
2016/2017.
Laporan harap disampaikan kepada Pembina Osis.

23 Maret 2017
Agustinus
Kata yang tepat untuk melengkapi memo di atas adalah.............
A . laporan B . Acara
C . laporan kegiatan C. Daftar hadir
11. BACALAH KUTIPAN BERIKUT !
Nomor : 12 / OSIS SMPN 3 / 3/2017
Perihal : Undangan
[................]
Dengan Hormat,
Dalam rangaka memperingati HUT ke 8 SMP N 3 Waikabubak mengadakan lomba
antar sekolah. Lomba akan dilaksanakan pada :
Hari, tanggal : Sabtu, 3 April 2017
Tempat : Aula dan lapangan olah raga SMP N 3 Waikabubak
Alamat surat yang tepat untuk melengkapi surat dinas rumpang tersebut adalah..........
A . Yth. Ketua OSIS
SMP Mutiara Bangsa
Jalan Ds. Mekarwangi KM 2 Waikabubak.
B . Yth. Ketua OSIS
SMP Mutiara Bangsa
Jalan Ds. Mekarwangi KM 2 , Waikabubak
C . Yth. Ketua OSIS
SMP Mutiara Bangsa
Jln. Ds Mekarwangi KM 2, Waikabubak
D . Kepada Yth. Ketua OSIS
SMP Mutiara Bangsa
Jalan. Ds.Mekar Wangi KM 2 Waikabubak
12. Seorang ibu masuk dengan sebuah mangkuk berisi bakso dan secangkir teh. “makan
dulu nak”kata ibu meletakan makanan di atas kursi. Istar terus menulis, ibu mulai
gelisah. Ia berjalan mengelilingi istar membujuknya untuk segera makan. “sebentar
bu, sebentar lagi selesai” kata istar sambil menulis.
A. Pendedam
B. Pekerja keras
C. Pembangkang
D. Rajin membantu
13. Bacalah pantun berikut !
Buah Nangka buah pepaya
Dibeli paman dari belawan
.............(1)
.............(2)
Larik yang tepat untuk membaca pantun tersebut adalah...
A. (1) rajin lah membaca
(2) banyak pengetahuan banyak ilmu
B. (1) Pandailah menjaga kata
(2) disukai teman disenangi lawan
C. (1) belajar sejak kecil
(2) supaya jadi korban dermawan
D. (1) belajar sejak kecil
(2) hidup kan sukses selalu
14. perhatikan petunjuk berikut!
(1) Basahi tanah dengan air
(2) tutuplah tempelan tanah berikut dengan serabut kelapa
(3) kupaslah kulit batang yang akan di cangkok kira- kira sepanjang 1,5 cm
(4) Tempelkan tanah pada batang
(5) pilihlah batang pohon yang baik
(6) Ikatlah kedua ujung dengan tali
Urutkan petunjuk mencangkok yang tepat adalah
A. 3-5-1-2-4-6 C. 5-3-1-4-2-6
B. 5-3-1-2-4-6 D. 3-5-6-1-2-4
15. Perhatikan pantun dibawah ini!
Ambil tembak mari berburu
Siapa tahu mendapat....
Jangan dulu kewarung itu
Karena aku punya...
Kata yang tepat untuk melengkapi pantun berikut adalah...
A. Kijang , hutang
B. Piring , parang
C. Penyu, buku
D. Kupu, siang
16. Bacalah teks berikut!
(1) Perayaan tahun baru yang berlangsung meriah di waikabubak, meninggalkan
sejumlah persoalan. (2) satu diantara persolan tersebut diantaranya rusaknya
sejumlah tempat wisata di Sumba barat. (3) kerusakan tempat wisata ini, seperti
terlihat di kawasan pantai marosi. (4) hampir semua tempat wisata yang berada di
area tempat wisata tersebut rusak akibat terinjak-injak ribuan pengunjung .
Kalimat utama paragraf tersebut di tandai dengan nomor.....
A. (4) B. (2) C. (3) D.(1)
17. Perhatikan kutipan teks berikut!
“Adi mengeluh dengan mahalnya biaya masuk sekolah anaknya. Ia pun
membandingkan kondisi pendidikan kini dengan beberapa tahun silam. Dulu sekolah
tidak semahal ini, saya ini sebenarnya mau protes, tetapi protes kepada siapa,”
tuturnya
Menjual tahu goreng adalah pekerjaan sehari-hari adi jalan malada waikabubak.
Aktivitas daganganya dimulai sekitar 17,00 hingga 21,00 dari hasil penjualan ini ia
bisa mengumpulkan keuntungan bersih sekitar Rp 30,000 –perhari. Uang itu selalu
habis untuk kebutuhan hidup sehari-hari.
Kritik yang tepat atas sikap orang tua dalam bacaan tersebut adalah....
A. Menjual makanan untuk pendidikan anak ialah sangatlah lumrah
B. Orang tua perlu mendampingi anak –anaknya hingga mereka dewasa
C. Mengeluh itu kurang baik, yang penting itu meningkatkan penghasilan untuk
keluarga
D.Orang tua itu dapat membandingkan biaya pendidikan antar sekolah
18. Teks berita l
Warga waikabubak menyambut gembira upaya menanggulangi flu burung, 150 ekor
unggas milik warga di potong. Upaya ini sangat ampuh untuk mencegah menjalarnya
flu burung.
Teks berita ll
Seratus sembilan puluh ekor unggas milik warga kecamatan kota waikabubak
dipotong. Warga rela unggasnya dimusnahkan. Ini merupakan upaya untuk
mencegah mewabahnya flu burung.
Perbedaan penyajian kedua tek berikut adalah ....
Teks berita l Teks berita ll
A. Apa-kapan- bagaimana Apa-siapa –kapan
B. Kapan- dimana-siapa siapa- berapa- bagaimana
C. Siapa-berapa- bagaimana berapa-siapa-apa
D. Mengapa-kapan- berapa kapan- dimana-mengapa
19. Bacalah penggalan cerpen berikut!
Sejak semula Arbela memandang rendah semua temanya, dia pernah berkata
kepada dita, bahwa ia tidak peduli apakah teman-temanya menyukainya atau tidak.
Watak tokoh dalam penggalan tersebut adalah....
A. Baik B. Sombong C. Rendah HatiD. Penolong
20. Bacala puisi berikut!
Bunga Di tepi jalan
Menampung debu kendaraan
Tumbuh diluar karang
Mati tidak berdekap
Tema kutipan puisi tersebut adalah.....
A. Kesengsaraan C. Keharuan
B. Kesenangan D. Kemiskinan

Anda mungkin juga menyukai