Anda di halaman 1dari 18

Agroindustri Jernang

Mahya Ihsan
Deskripsi Umum
 Salah satu tanaman hasil hutan bukan kayu yang
dimanfaatkan oleh masyarakat yaitu getah/resin
jernang.

 Jernang merupakan resin yang terdapat pada daging


dan permukaan kulit buah rotan jernang dewasa.
Kegunaan jernang adalah untuk bahan obat-obatan
(Antiseptik, asma, sipilis), bahan baku pewarna dalam
industri keramik, marmer, alat-alat batu, kayu, kertas
dan keperluan industri farmasi (Januminro 2000,
Purwanto et al.2005).
Kandungan getah jernang

Getah Jernang tersusun dari Resin, asam amino


dan benzoate bensoklat (Winarni et al. 2004;
Waluyo 2008), selain itu terdapat juga :
• Benzopyran : dapat mengehentikan pendarahan.
• Benzopuran : dapat diproses menjadi bio
pestisida
• Flavonoids : sebagai anti oksidan
• Saponins : dapat menetralkan racun (Soemarna
and Waluyo 2009).
Buah Jernang, Proses Pengolahan dan hasil Olahan
Potensi Jernang di Indonesia
• Di Indonesia Jernang diperoleh dari buah rotan
Daemonorops draco, termasuk suku palma-palma
an
• Populasi rotan Jernang banyak tumbuh di
Sumatera (Jambi, Sumatera utara, NAD,
Bengkulu, Sumatera barat) dan Kalimantan (
Kalimantan timur dan Kalimantan tengah).
• Nama lain jernang adalah dragon’s blood, kino,
red benzoin, Jernang manday, Jernang beruang,
Jernang kuku, getah badak, getah warak.
• Indonesia merupakan negara pengekspor getah
jernang terbesar di dunia.
• Permintaan getah jernang dari Cina kepada
Indonesia setiap tahunnya 400 ton –500 ton
(Januminro 2000; Soemarna 2009), akan tetapi
Indonesia hanya mampu mengekspor getah
jernang 27 ton/tahun (Soemarna 2009). Menurut
Soemarna 2009, getah jernang memberikan
devisa Negara sebesar US$ 10,125,000/tahun
Potensi dan peluang Jernang di Provinsi Jambi
• BPS 1995 -----> Produksi 15 ton
• Setiap Pohon dapat menghasilkan getah sebanyak
0,1-1,5 Kg.
Di Sarolangun Terdapat di hutan alam dan Hutan
Rakyat
Potensi ekonomi Jernang
• Wilayah Jambi terdapat 10 spesies Daemonorops yaitu
- D. Brachystachys
- D. didymophylla (Beccari 1911),
- D. dracuncula,
- D. dransfieldii,
- D. longipes (Dransfield 1984),
- D. palembanicus,
- D. singalamus,
• D. trichrous,
• D. draco (Dransfield 1992),
• D. mattanensis (Soemarna 2009).

Spesies Daemonorops yang masih dapat ditemukan di Jambi


hanya 3 spesies, yaitu D. didymophylla, D. draco, dan D.
mattanensis. Ketiga spesies tersebut dapat ditemukan di
Kabupaten Batanghari, Sarolangun, Tebo, dan Tanjung Jabung
(Soemarna 2009)
Permasalahan
• Belum ada Usaha Budidaya Jernang
• Usia panen yang belum cukup menurunkan kualitas
• Pengolahan masih bersifat tradisional sehingga
mengurangi mutu Rendemen
• Daya pertumbuhan biji rendah
• Penurunan tutupan hutan sebagai habitat alami
jernang
Proses pengolahan
1. Pengolahan Kering
Alat dan Bahan
• Kunju : sejenis keranjang yang terbuat dari rotan,
digunakan sebagai tempat jernang
• Ambung : sejenis keranjang yang terbuat dari rotan,
digunakan untuk mengguncang jernang.
• Pengguncang : sejenis kayu yang digunakan untuk
pengguncang jernang
• Bambu : menempatkan lumbung
• Plastik : menampung hasil olahan
Cara Kerja
• Buah jernang yang sudah dipanen kemudian dipetik
satu persatu dari tangkainya
• Dimasukkan ke dalam ambung
• diguncang atau ditumbuk dengan kayu dengan
tekanan yang tidak terlalu keras hasil guncangan
ditampung dalam plastik. Dalam waktu sekitar ± 3
menit akan menggumpal/mengeras.
2. Pengolahan Basah
Merupakan kelanjutan dari pengolahan kering dengan
tujuan untuk mengambil lulun sisa
• Buah jernang ditampung dalam wadah berisi air
kemudian ditumbuk secara perlahan, sampai
lulunnya tidak tersisa lagi.
• didiamkan selama setengah jam dan lulunnya akan
mengendap kebawah.
• endapan jernang dikeringkan selama beberapa hari
Ambung dan alat pengolah
Proses pengolahan
lainnya
Getah Jernang siap cetak dan siap jual
Prospek Penelitian
• Menjawab masalah
• Proses regenerasi cepat (habitat, Pupuk, serangga
penyerbuk, dll)
• Penibngkatan daya tumbuh biji (perlakuan khusus
dengan hormon, rendaman dengan asam, dll)
• Proses ekstraksi modern untuk peningkatan
produksi (Ekstraksi dengan cara kimia / zat kimia)
• Desain/modelling alat modern pengolang jernang
Terima kasih

Anda mungkin juga menyukai