Anda di halaman 1dari 1

Rencana Audit

RENCANA AUDIT RESPONSIF


Merupakan reaksi auditor terhadap resiko yang diidentifikasi dan dinilainya dalam tahap 1 proses
audit. Auditor harus memberi tanggapan yang tepat pada resiko yang dinilai (assessed risk).
Untuk itu, diperlukan kearifan professional (professional judgement)
Ada tiga langkah umum yang dijalankan auditor dalam menyusun rencana:
1. Tanggapi resiko yang dinilai pada tingkat laporan keuangan.
2. Identifikasi prosedur tertentu yang diperlukan untuk area laporan keuangan yang
material.
3. Tentukan prosedur audit dan luasnya.

1. Tanggapi resiko yang dinilai pada tingkat laporan keuangan.


Langkah pertama adalah menyusun tanggapan menyeluruh (overall response) yang tepat pada
tingkat laporan keuangan. Karena risiko-risiko ini bersifat pervasif, penilaian risiko dengan
tingkat moderat atau tinggi akan menambah pekerjaan audit yang diperlukan untuk setiap
area dalam laporan keuangan.

2. Identifikasi Prosedur Tertentu untuk Area yang Material

Sehelum menyusun tanggapan terinci atas setiap risiko yang dinilai akan bermanfaat bagi auditor
mempertimbangkan (untuk setiap laporan keuangan area yang material)

3. Tentukan Prosedur Audit dan Luasnya

Langkah ketiga ialah menggunakan kearifan profesional untuk memilih campuran yang tepat
dari berbagai prosedur dan dari luasnya pengujian yang harus dilakukan untuk menanggapi
secara tepat risiko yang dinilai pada tingkat asersi.

Anda mungkin juga menyukai