Anda di halaman 1dari 5

Soal Kredensialing Tenaga Teknis Kefarmasian

1. Yang termasuk golongan obat AINS ( Analgetik Anti Inflamasi Non Steroid ) adalah
dibawah ini, kecuali …..……….
a. Ibuprofen
b. Natrium Diklofenak
c. Piroksikam
d. Piracetam

2. Pengobatan untuk menghilangkan atau meringankan gejala penyakit sedangkan


penyebabnya yang lebih mendalam tidak dipengaruhi disebut dengan ………
a. Terapi substitusi
b. Terapi kausal
c. Terapi simptomatis
d. Terapi kombinasi

3. Penyimpanan Dulcolax supp 10 mg diletakkan pada ……….


a. Rak OTC
b. Rak Obat Bebas terbatas
c. Lemari es
d. Rak Obat Keras

4. Metode penyimpanan perbekalan farmasi berdasarkan khasiat obat disebut?


a. FIFO
b. Farmakologi
c. FEFO
d. Golongan Obat

5. Yang bukan prosedur tetap pemusnahan sediaan farmasi dan perbekalan kesehatan
adalah …….
a. Menyiapkan administrasi ( berupa laporan dan berita acara pemusnahan )
b. Mengkoordinasikan jadwal, metode dan tempat pemusnahan kepada pihak terkait
c. Membuat laporan pemusnahan obat hanya untuk laporan sendiri
d. Melakukan pemusnahan disesuaikan dengan jenis dan bentuk sediaan

6. Pemberian Oralit pada diare akut dimaksudkan untuk mencegah terjadinya ……….
a. Dehidrasi
b. Konstipasi
c. Kehilangan kesadaran
d. A dan B benar
7. Cara pengisian kapsul dengan alat bukan mesin …………
1) Kapsul dibuka dan badan kapsul dimasukkan kedalam lubang dari bagian alat
yang tidak bergerak
2) Serbuk yang akan dimasukkan kedalam kapsul dimasukkan/ditaburkan pada
permukaan kemudian diratakan dengan kertas film
3) Kapsul ditutup dengan cara merapatkan/menggerakkan bagian yang bergerak.
Dengan cara demikian semua kapsul akan tertutup. Urutan yang benar untuk
pengisian kapsul adalah ………
a. 1-2-3
b. 1-3-2
c. 2-1-3
d. 3-1-2

8. Mekanisme kerja dari loperamid adalah …….. dan merupakan obat ……..
a. Menekan peristaltic usus, pencahar
b. Menyerap racun yang dihasilkan bakteri, antidiare
c. Menekan peristaltic usus, antidiare
d. Menyerap racun yang dihasilkan bakteri, pencahar

9. Ibu Salasiah menderita hebat di daerah tulang iganya, dimana terdapat gelembung
berisi air. Dia tidak dapat tidur, nyeri bila mengenakan baju. Hasil diagnosa dokter
menyatakan penyakitnya adalah Herpes Zoster. Obat yang paling tepat adalah
………
a. Idoksuridin
b. Asiklovir
c. Amantadin
d. Interferon

10. Yang dimaksud dengan “ pc “ dalam resep adalah …....


a. Post cibum
b. Sebelum makan
c. Sesudah makan
d. Sore hari

11. Nama lain Pyridoxin Hcl adalah …………


a. Vitamin B1
b. Vitamin B12
c. Vitamin B5
d. Vitamin B6
12. Ripampicin termasuk golongan obat ………….
a. Obat Bebas
b. Obat Bebas Terbatas
c. Obat Keras
d. Obat Narkotika

13. Ny. Rusmiati seorang ibu rumah tangga usia 50 th, 7 hari yang lalu didiagnosa
hipertensi. Kemudian oleh dokter diberikan obat : HCT, captopril, diazepam, asam
mefenamat dan vitamin B komplek. Hari ini Ny. Rusmiati datang ke Apotek
Puskesmas Pemurus Dalam untuk berkonsultasi. Beliau mengeluhkan batuk terus
menerus tapi tidak berdahak. Obat manakah yang diduga menyebabkan batuk kering ?
a. Vitamin B Komplek
b. Captopril
c. Asam Mefenamat
d. Diazepam

14. Puskesmas Pemurus Dalam pada tanggal 14 desember 2020 akan mengadakan
imunisasi rutin untuk Balita. Untuk kegiatan tersebut Dinas Kesehatan memberikan
vaksin untuk setiap bulannya. Oleh tenaga kefarmasian di simpan di tempat freezer.
Pada suhu berapakah penyimpanan vaksin bisa dilakukan ?
a. < 00C
b. > 00C
c. 50C - 150C
d. 20C - 80 C

15. Seorang ibu dengan panik datang ke Apotek Afif Assyifa Farma dan dengan terburu-
buru ingin membeli alat untuk mengukur suhu tubuh dikarenakan suhu tubuh anaknya
sangat panas. Nama alat yang ingin dibeli oleh ibu tersebut adalah ……….
a. Stethoscope
b. Sphygmomanometer
c. Termometer
d. Reflex Hammer

16. Dalam resep dokter tertulis signa ODS, apakah maksud dari signa tersebut?
a. Penggunaannya pada mata kanan dan mata kiri
b. Penggunaannya pada telinga kanan dan telinga kiri
c. Penggunaannya pada hidung kanan dan hidung kiri
d. Penggunaannya pada kaki kanan dan kaki kiri
17. Tn. Arifin ( 56 th ) datang berobat ke Puskesmas Pemurus Dalam dengan keluhan
nyeri dada, kemudian diberi resep oleh dokter yang memeriksa bertuliskan nama obat
isosorbide dinitrate 5 mg dan diminum dua kali sehari 1 tablet sublingual. Apa yang
perlu diinformasikan tentang tablet sublingual kepada pasien?
a. Dilarutkan dengan air hangat
b. Diminum sebelum makan
c. Di isap di bawah lidah
d. Dimasukkan ke dalam anus

18. Apa yang dimaksud dengan LASA?


a. Listen Alike Signed Alike (dibunyikan sama, ditandai sama)
b. Listen Alike Sound Alike (dibunyikan sama, terdengar sama)
c. Look Alike Signed Alike (terlihat sama, ditandai sama)
d. Look Alike Sound Alike (terlihat sama, terdengar sama)

19. Permenkes No. 74 tahun 2016 memuat tentang standar pelayanan kefarmasian di
……..
a. Rumah Sakit
b. Apotek
c. Puskesmas
d. Gudang Farmasi

20. Pelayanan kefarmasian tentang pekerjaan kefarmasian dimuat dalam …………


a. PP No.50 / 2009
b. PP No.51 / 2009
c. PP No.52 / 2009
d. PP No.53 / 2009
Kunci Jawaban :

1.D 6.A 11.D 16.A


2.C 7.A 12.C 17.C
3.C 8.C 13.B 18.D
4.B 9.B 14.D 19.C
5.C 10.C 15.C 20.B

Anda mungkin juga menyukai