Anda di halaman 1dari 2

Nama : Ela Komang Lestari

NIM : 1801006
Prodi : Teknik Kimia Reguler 2018
Tugas Reading Material Pengembangan Karakter

I. Pernyataan yang tidak sesuai


“Syarat keberasamaan tim yang ke empat adalah dengan mematuhi pemimpin.
Pemimpin adalah seseorang yang mengetahui arah kemana tim ini akan dibawa. Pemimpin
menjadi mercusuar, yang harus siap dengan alternatif jalan yang akan ditempuh ketika
menghadapi kendala dan juga bagaimana menyelesaikan masalah yang timbul dari dalam
tim maupun yang muncul dari luar tim. Oleh karena itu penunjukan seorang pemimpin harus
mempertimbangkan banyak hal seperti  bagaimana seorang yang bisa lebih didengar dan
bisa mengarahkan tim berjalan. Setiap anggota tim harus mau mendengarkan dan mematuhi
apa yang disampaikan pemimpin, agar ritme kerja dapat terjaga dan arahnya tepat.”

Dari pernyataan tersebut, syarat kebersamaan tim adalah dengan mematuhi pemimpin,
padahal tidak selamanya apa yang disampaikan oleh pemimpin merupakan hal – hal yang
sudah dianggap pas untuk mencapai tujuan. Ada kalanya apa yang disampaikan oleh
pemimpin kurang sesuai dengan apa yang dibutuhkan. Tentu sebagai anggota tim yang baik
mematuhi perintah adalah hal yang harus dilakukan, namun tidak ada salahnya jika anggota
juga memberikan pendapat dalam penyelesaian krisis. Pun tidak ada salahnya seorang
pemimpin mendengarkan pendapat dari anggota timnya. Sehingga setiap keputusan harus
diambil dan disepakati secara menyeluruh oleh tiap anggota yang kemudian dapat disahkan
oleh pemimpin dan dijalankan secara bersama – sama.
II. Sepuluh pernyataan yang menjadi esensi artikel
1. “Dalam suatu organisasi diperlukan kinerja tim untuk meningkatkan performa suatu
organisasi.”
2. “membangun sebuah tim pada akhirnya fokus kepada manusia dan mengelola hubungan
dan komunikasi.”
3. “Tahapan dalam pembentukan Tim menurut Tuckman (1965) dimulai dari tahap
pembentukan (forming), tahap peleburan (storming), tahap kesepakatan atau penentuan
aturan main (norming) dan terakhir tahap tim tersebut bekerja (performing). Sebuat Tim
biasanya bekerja dalam waktu tertentu dan untuk mencapai tujuan tertentu.”
4. “Tahap pembentukan tim dimulai dari kondisi mandiri (independence) sampai kembali
lagi ke kondisi mandiri.”
5. “Yang harus dimiliki dari sebuah Tim Efektif menurut  Larson & LaFasto (1989)
diantaranya: A clear, elevating goal ; Result-Driven Structure ; Competent Team
Members ; Unified Commitment ; Collaborative Trust and Communication ; Standards
of Excellence ; Support and Recognition ; Principle Leadership.”
6. “Sikap tim adalah untuk menjaga selalu kebersamaan. Sikap ini secara sederhana dapat
dilakukan dengan mendahului sikap “kita” daripada sikap “saya”.”
7. “Setiap anggota saling terhubung dan tim dalam bekerja. Sama seperti kerja suatu
mobil. Satu buah mobil terdiri dari   sekitar 30.000 komponen (toyota.co.jp).”
8. “Tim yang kuat adalah mereka dari mulai pemimpin sampai pada anggota tim dapat
menggunakan waktunya bersama, berlatih bersama untuk meningkatkan kompetensi,
saling mendukung, saling mengapresiasi, saling berkomunikasi dan saling mengenal
agar ada pemahaman antar  karakter masing-masing anggota tim. Tim juga dapat
memprediksi  apa yang akan terjadi di masa yang akan dan bagaimana cara
mengatisipasinya”
9. “Kerja Tim adalah tujuan implisit dibalik tujuan eksplisit”
10. “Dalam proses bekerja tim, grafik performance tidak selamanya naik, ada kalanya di
atas kadang juga di bawah. Namun pengalaman untuk tetep bersama-sama dengan
setiap dinamika yang muncul akan memberikan pengalaman dan nilai lebih sebagai
individu dalam suatu lingkungan sosial.”

Anda mungkin juga menyukai