Anda di halaman 1dari 6

PETUNJUK PELAKSANAAN DAN PETUNJUK TEKNIS KEGIATAN

MAGESA AL-BANJARI FESTIVAL (MAFEST) MAN 1 MALANG


TAHUN 2017

BADAN DAKWAH ISLAM


MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 MALANG
Jl. Baiduri Bulan 40 Malang Telp. (0341) 551752
Website : www.manmalang1.sch.id | email : manmlg1@yahoo.co.id
Periode 2016/2017
A. LATAR BELAKANG

Seni hadrah al-banjari sudah menjadi bagian dari kegiatan


masyarakat dan santri Pondok Pesantren yang tersebar di pelosok kota hingga
desa-desa terpencil. Tanpa terbendung, seni ini sudah menjadi trend tersendiri
di masyarakat. Fungsi seni hadrah al-banjari tidak hanya sekadar hiburan bagi
masyarakat, tetapi menjadi perekat hubungan (ukhuwah islamiyah) antar
kelompok masyarakat Islam. Selain itu seni Hadrah telah menjadi sarana
berzikir kepada Allah dengan lantunan-lantunan pujian kepada Sang Pencipta
alam dan Rasul-Nya.

B. NAMA KEGIATAN

“Magesa Al-Banjari Festival (MAFEST) 2017.”

C. TUJUAN
1. Meningkatkan kemampuan anggota BDI dalam bidang dakwah dengan
shalawat
2. Meningkatkan kemampuan dan kreativitas anggota BDI Madya
3. Menjalin silaturrahim antar anggota BDI Madya
4. Mempererat kesatuan serta persahabatan antar anggota BDI Madya
5. Untuk mengevaluasi sejauh mana kemampuan yang dimiliki oleh anggota
BDI Madya dalam bidang dakwah dengan shalawat

D. TEMA
Milad MAN 1 Malang

E. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN


Hari : Minggu
Tanggal : 22 Januari 2017
Pukul : 07.00 – 17.00
Tempat : Lingkungan Madrasah Aliyah Negeri 1 Malang
F. SUSUNAN ACARA

Waktu Jenis Kegiatan Keterangan


06.30 – 07.30 Check in Peserta Seluruh Peserta
07.30 – 07.35 Pembukaan Acara Umum Seluruh Peserta dan Panitia
07.35 – 07.42 Qiro’ah Panitia
07.42 – 07.50 Sambutan Ketua Pelaksana Ketua Pelaksana MAFEST
Sambutan Kepala Madrasah / Kepala Madrasah /
07.50 – 08.00
Perwakilan Perwakilan
Penutupan + Check Sound
(Penampilan Banjari MAN 1
08.00 – 08.15 Seluruh Peserta dan Panitia
Malang) + Pembukaan Acara
Inti

08.15 – 09.15 Pelaksanaan Lomba (5 Grup) Peserta Lomba 1 – 5

09.15 – 10.15 Pelaksanaan Lomba (5 Grup) Peserta Lomba 6 – 10

10.15 – 11.15 Pelaksanaan Lomba (5 Grup) Peserta Lomba 11 – 15

11.15 – 12.00 ISHOMA Seluruh Komponen

12.00 – 13.00 Pelaksanaan Lomba (5 Grup) Peserta Lomba 16 – 20

13.00 – 14.00 Pelaksanaan Lomba (5 Grup) Peserta Lomba 21 – 25

14.00 – 15.00 Pelaksanaan Lomba (5 Grup) Peserta Lomba 26 – 30

15.00 – 15.30 ISHOMA Seluruh Komponen


Perundingan Juri
15.30 – 16.00 Panitia dan Juri
(Rekapitulasi Akhir)
Penutupan + Pengumuman
16.00 – 17.00 Seluruh Peserta dan Panitia
Pemenang Lomba
G. PELAKSANAAN LOMBA
1. Persyaratan Peserta
a. Kelompok atau grup yang mendaftarkan adalah siswa/i SMP/MTs se-
derajat wilayah Malang Raya
b. Jumlah personil maksimal 10 orang
c. Setiap kelompok boleh terdiri dari grup sejenis atau grup campuran (
putra dan putri)
2. Ketentuan Perlombaan
a. Lagu yang digunakan sebagai dasar acuan kriteria penilaian adalah 2
lagu bebas bernuansa islami (Bilughotil ‘Arobiyah).
b. Peserta membawa peralatan musik sendiri
c. Peserta tidak diperkenankan memakai peralatan elektronik pada waktu
penampilan
d. Peserta dilarang membunyikan rebana (latihan kecil), pada saat acara
berlangsung
e. Setiap group atau personil group hanya diperbolehkan tampil satu kali
3. Kriteria Penilaian
Kriteria penilaian meliputi :
1. VOCAL (40 poin) :
a. Keindahan suara
b. Power & Keutuhan suara
c. Improvisasi
d. Perpaduan suara
2. TERBANG (30 poin) :
a. Kekompakan pukulan
b. Harmonisasi pukulan dengan lagu
c. Variasi pukulan
d. Dinamika
3. ADAB (30 poin) :
a. Penampilan & Berpakaian
b. Fashohah bacaan sholawat
c. Penjiwaan
4. Teknis Pelaksanaan
1. Peserta dipanggil menurut nomor peserta undi penampilan.
2. Peserta dipanggil 3x berturut-turut tidak hadir, maka akan
dirolling pada urutan terakhir, dengan konsekuensi pengurangan
nilai 5 poin pada nilai ADAB.
3. Peserta berpenampilan/berpakaian rapi dan sopan (muslim &
muslimah).
4. Peserta wajib hadir 30 menit sebelum waktu penampilan dengan
langsung mendaftar ulang ke panitia.
5. Peserta wajib memakai nomor urut undian yang diberikan panitia
pada waktu tampil.
6. Apabila salah satu group tampil 2x (digroup lain), maka group
tersebut didiskualifikasi.
7. Lama penampilan 10 menit, dimulai sejak lampu hijau dinyalakan
(bukan termasuk cek sound & persiapan).
Tanda Isyarat Lampu:
a) Lampu kuning pertama, isyarat persiapan.
b) Lampu hijau, dimulainya penampilan.
c) Lampu kuning kedua, tanda persiapan diakhiri penampilan
(menit ke-8).
d) Lampu merah, tanda berhentinya penampilan (menit ke-10).
5. Penentuan Kejuaraan

H. PENDAFTARAN
1. Pendaftaran peserta Festival Sholawat Al-Banjari MAN 1 Malang tingkat
SMP/MTs Sederajat Se-Malang Raya dimulai sejak 10 Desember 2016 s/d
13 Januari 2017
2. Tempat pendaftaran di Ruang Piket MAN 1 Malang
3. Mengisi formulir, serta mengembalikan formulir yang telah disediakan
oleh panitia.
4. Membayar infaq sebesar Rp. 100.000/group.
5. Peserta harap menyetorkan maqro’ teks sholawat yang akan ditampilkan
pada saat technical meeting.
6. Kuota peserta 30 group.
7. Pendaftaran bisa melalui via sms dengan format:
(Nama_Group_Pimpinan_Alamat_No.Telp)
CP : Ilham Aji : 081232232269
Aulia Shobrina : 081235005350

I. PERTEMUAN TEKNIS (TECHNICAL MEETING)


Hari : Sabtu
Tanggal : 7 Januari 2017
Waktu :
Tempat :
Peserta :

J. PENUTUP
Demikian juklak-juknis ini kami buat, semoga dengan adanya juklak-
juknis ini bisa mempermudah peserta dan panitia dalam kegiatan Magesa Al-
Banjari Festival (MAFEST) 2016. Partisipasi dari semua pihak sangat berarti
bagi kami, demi terlaksananya kegiatan ini. Dan kami berharap semoga
kegiatan ini berjalan dengan lancar tanpa suatu halangan apapun, Aamiin.

Anda mungkin juga menyukai