Anda di halaman 1dari 4

KERANGKA ACUAN KERJA

Kegiatan Peningkatan Jaminan Pemeliharaan

Paket Pekerjaan:

Jasa Konsultan e-SIR (Pengadaan Jasa Lainnya e-SIR)

Dinas Kesehatan Kota Bogor

Tahun Anggaran 2016


1. LATAR BELAKANG
Dalam menciptakan sistem pelayanan kesehatan yang bermutu perlu dibuat sistem
pelayanan secara berjenjang sesuai dengan kondisi keparahan penyakit. Pemerintah saat ini
dituntut untuk mampu menciptakan suatu sistem pelayanan kesehatan yang bermutu dan
berkualitas yang dapat melayani semua lapisan masyarakat baik dari kalangan gakin sampai
kalangan mampu dapat memanfaatkannya. Upaya pemerintah dalam memberikan
pelayanan kesehatan secara formal tertuang jelas dalam surat edaran yang dikeluarkan oleh
Departemen Kesehatan Republik Indonesia, yang menyatakan bahwa salah satu tujuan yang
hendak dicapai pembangunan di bidang kesehatan di Indonesia pada saat ini adalah mencapai
masyarakat, bangsa dan negara di mana penduduknya memiliki kemampuan untuk menjangkau
pelayanan kesehatan yang bermutu secara adil dan merata.
Dalam upaya pemberian pelayanan kesehatan baik, perlu dilakukan upaya peningkatan
pelayanan kesehatan, yang diarahkan kepada pemberian pelayanan kesehatan yang bermutu,
yaitu pelayanan kesehatan yang diselenggarakan sesuai dengan standar dan etika pelayanan
profesi yang meliputi pelayanan kesehatan dasar dan rujukan baik dalam bentuk pelayanan
kesehatan perorangan maupun pelayanan kesehatan masyarakat. Dalam hal memenuhi
pelayanan kesehatan perorangan, pemerintah telah membuat sistem rujukan pelayanan
kesehatan perseorangan sebagaimana tertuang dalam Peraturan Menteri Kesehatan No.001
Tahun 2012 tentang Sistem Rujukan Pelayanan Kesehatan Perorangan menyebutkan bahwa
pelayanan perseorangan terdiri Pelayanan kesehatan tingkat pertama di Puskesmas, Pelayanan
kesehatan tingkat kedua di Rumah Sakit, dan Pelayanan kesehatan tingkat ketiga di Rumah
Sakit Spesialistik.
Untuk meningkatkan aksesibilitas, pemerataan dan peningkatan efektifitas pelayanan
kesehatan, rujukan tersebut dilakukan ke fasilitas pelayanan kesehatan terdekat yang memiliki
kemampuan pelayanan sesuai kebutuhan pasien dilakukan secara vertikal maupun horizontal
baik secara berjenjang maupun dalam bentuk kegawat daruratan.
Pada tahun 2015, Dinas Kesehatan Kota Bogor telah membentuk system rujukan (e-SIR)
meliputi Rujukan Regional Berjenjang, Rujukan kegawatdaruratan maternal dan neonatal, dan
Rujukan Kegawatdaruratan Umum secara terintegrasi antara puskesmas, Dinas Kesehatan (Call
Center), dan Rumah Sakit melalui elektronik sistem rujukan. Dalam kelanjutan system tersebut
diperlukan tenaga-tenaga khusus untuk mengelolanya dan mengoperasionalkannya yaitu
tenaga Teknologi Ifnormasi dan Call Center di Dinas Kesehatan.
2. Nama Pekerjaan
Pengadaan Jasa Konsultan e-SIR(Jasa Lainnya e-SIR)
3. Maksud dan Tujuan
Maksud kegiatan ini yaitu untuk memberikan kemudahan dalam mengakses informasi
pelayanan kesehatan rujukan dan kepastian penanganan pasien dengan tujuan masyarakat
dapat terbantu dan mendapat kepastian dalam pelayanan rujukan di rumah sakit.

4. Organisasi SKPD
a. Nama organisasi : Dinas Kesehatan Kota Bogor
b. Pengguna Anggaran : dr. Rubaeah, MKM

5. Ruang Lingkup Pekerjaan


e-SIR di lengkapi dengan fasilitas Call center yaitu meja, kursi dan perangkat telepon untuk
call center di Dinas Kesehatan dan didukung oleh operator call center untuk lama kerja 6
(Enam) bulan untuk 2 (dua) shift kerja. Shift pertama jam 7.00-15.00 WIB dan Shift kedua jam
15.00-22.00 WIB. Setiap shift terdiri dari 4 (empat) orang operator call center bidang
kebidanan dan 4 (empat) orang operator call center bidang keperawatan dan Tenaga
Teknologi Informasi. Ruang lingkup pekerjaan :
Menyediakan tenaga yang mempunyai keahlian atau tugas kerja dalam :
1. Manajemen Teknologi Informasi untuk pengembangan, pendampingan dan pemeliharaan
implementasi sistem rujukan.
2. Kompetensi kebidanan dan keperawatan untuk operasional call center yang bertugas
untuk :
• Memantau isi informasi rujukan yang masuk
• Mengelola Administrasi Sistem Rujukan
• Memfasilitasi Komunikasi 2 Arah antara RS dan Bidan/Puskesmas/Umum
• Memantau bidan/Puskesmas/Umum perujuk dan status pasien yang dirujuk
• Mengelola pertanyaan, saran, aspirasi, pengaduan
• Membuat Laporan Bulanan
• Memfasilitasi bidan/ tenaga kesehatan/Puskesmas berkonsultasi dengan RS
• Memantau aplikasi SMS SiJariEMAS/E-Rujukan
• Mendokumentasikan setiap rujukan yang masuk pada buku laporan harian
• Mengelol Laporan Kematian/Pasien
• MONEV ke RS dan Puskesmas Jejaring rujukan
6. Spesifikasi Tenaga e-SIR
Kriteria pelaksana pekerjaan, yaitu :
1. Manajemen Teknologi Informasi : S1 Teknik Informatika atau Computer Science atau
Teknik Elektro, berpengalaman 5 tahun atau lebih di bidang pekerjaan custom
implementasi Software. Sebanyak 1 (satu) orang.
2. Call Center :
a. Lulusan kebidanan minimal D 3, mempunyai pengalaman dalam pengelolaan rujukan
Call Center pelayanan pasien umum dan Kebidananan maternal dan neonatal sebanyak
4 orang.
b. Lulusan keperawatan minimal D3, mempunyai pengalaman dalam pengelolaan
rujukan Call Center pelayanan pasien umum dan rujukan kesehatan sebanyak 4 orang.

7. Waktu Pelaksanaan Pekerjaan


Waktu yang ditetapkan untuk seluruh pekerjaan ini adalah 6 (Enam) bulan terhitung sejak
diterbitkannya Surat Perintah Mulai Kerja.

8.Pembiayaan Pekerjaan
Kegiatan ini dibebankan pada Kegiatan Peningkatan Jaminan Pemeliharaan Kesehatan pada
Dinas Kesehatan Tahun 2016 sebesar Rp. 250.000.000,- (Dua ratus lima puluh juta)
termasuk pajak (pagu anggran Rp. 430.000.000,-,-) dengan sumber Anggaran APBD Kota
Bogor Tahun 2016.

9. PELAKSANA PEKERJAAN
Pelaksana Pekerjaan yang diusulkan minimal sama dengan yang dipersyaratakan di Kerangka
Acuan Kerja. Copy ijazah dan referensi kerja harus dilampirkan.

Anda mungkin juga menyukai