Anda di halaman 1dari 2

F1.

UPAYA PROMOSI KESEHATAN & PEMBERDAYAAN MASYARAKAT

JUDUL LAPORAN : PROMKES DBD LEWAT PUSKESMAS KELILING

LATAR BELAKANG

DBD atau demam berdarah dengue disebabkan oleh virus yang ditularkan melalui gigitan nyamuk.
Diperkirakan bahwa ada seratus juta kasus demam berdarah yang terjadi pada tiap tahunnya di seluruh
dunia. Sebagian diantaranya mewabah secara tiba-tiba dan menjangkiti ribuan orang dalam waktu
singkat. Kenaikkan jumlah penderita DBD ini tak lepas dari faktor cuaca yang mana saat ini sedang
musim penghujan. Alhasil bermunculan genangan yang menjadi sarang nyamuk baru. Kasus demam
berdarah terjadi karena perilaku hidup masyarakat yang kurang memperhatikan kebersihan
lingkungan. Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu penyakit yang perlu diwaspadai
karena dapat menyebabkan kematian dan dapat terjadi karena lingkungan yang kurang bersih. Berbagai
upaya dilakukan untuk mencegah merebaknya wabah DBD. Salah satu caranya adalah dengan
melakukan PSN 3M Plus lewat promosi kesehatan. Tingginya kasus Covid 19 di Kota Kupang sendiri
menjadi salah satu penghambat dalam penyampaian informasi kepada masyarakat sehingga dilakukan
melalui Pengeras suara lewat mobil puskesmas keliling.

PERMASALAHAN

Wabah DBD meningkat saat pertengahan musim hujan, hal ini disebabkan oleh semakin bertambahnya
tempat-tempat perkembangbiakan nyamuk karena meningkatnya curah hujan di tambah dengan
laporan meningkatnya kasus DBD di Kota Kupang khususnya di wilayah kerja Puskesmas Oebobo

PERENCANAAN DAN INTERVENSI

Berbagai upaya dilakukan untuk mencegah merebaknya wabah DBD. Salah satu caranya adalah dengan
melakukan Promosi Kesehatan PSN 3M Plus.

Menyiapkan bahan penyuluhan berupa leaflet atau bahan bacaan terkait DBD dan mempersiapkan alat
yang akan digunakan dalam penyuluhan ( mobil puskesmas keliling dan alat pengeras suara ) serta
menentukan titik penyuluhan agar materi promosi kesehatan dapat didengar oleh masyarakat.

PELAKSANAAN

Promkes dilaksanakan pada tanggal 5 maret 2021.

1. Melakukan penyampaian informasi terkait PSN 3M Plus. Menguras, merupakan kegiatan


membersihkan/menguras tempat yang sering menjadi penampungan air seperti bak mandi,
kendi, toren air, drum dan tempat penampungan air lainnya. Dinding bak maupun
penampungan air juga harus digosok untuk membersihkan dan membuang telur nyamuk yang
menempel erat pada dinding tersebut seminggu sekali

2. Menutup, merupakan kegiatan menutup rapat tempat-tempat penampungan air seperti bak
mandi maupun drum. Menutup juga dapat diartikan sebagai kegiatan
3. Mengubur barang bekas di dalam tanah agar tidak membuat lingkungan semakin kotor dan
dapat berpotensi menjadi sarang nyamuk.

Yang dimaksudkan Plus-nya adalah bentuk upaya pencegahan tambahan seperti berikut:

 Memelihara ikan pemakan jentik nyamuk


 Menggunakan obat anti nyamuk
 Memasang kawat kasa pada jendela dan ventilasi
 Gotong Royong membersihkan lingkungan
 Periksa tempat-tempat penampungan air
 Tidak menggantung pakaian dibelakang pintu
 Memberikan larvasida pada penampungan air yang susah dikuras
 Memperbaiki saluran dan talang air yang tidak lancar
 Menanam tanaman pengusir nyamuk

MONITORING & EVALUASI

Masyarakat diharapkan cukup berperan dalam hal ini. Oleh karena itu, langkah pencegahan yang dapat
dilakukan adalah upaya pencegahan DBD dengan 3M Plus.

Anda mungkin juga menyukai