Anda di halaman 1dari 1

Jelaskan mengapa kemunculan sokrates tidak bisa dipisahkan dari kehadiran kaum sofis?

Jawaban:

kemunculan sokrates tidak bisa dipisahkan dari kehadiran kaum sofis. Hal itu berlandaskan
karena adanya pandangan kaum sofis yang harus dijawab dan dijelaskan kembali oleh
socrates. Pandangan kaum sofis tersebut yakni bahwa tidak ada pengenalan pun yang bersifat
absolut atau objektif. Sehingga ukuran kebenaran menjadi relatif dan subjektif. Mengacu
pada hal tersebut sokrates muncul untuk untuk memberikan sebuah jawaban atas pandangan
kaum Sofis tersebut. Dan membuktikan bahwa di dunia ini ada kebenaran yang bersifat
objektif, di mana kebenaran itu tidak bergantung pada saya atau kita. Untuk mencapai
tujuannya tersebut, Socrates menggunakan metode dialetika untuk menemukan pengetahuan
dasar dan definisi yang menjadi dasar dari kebenaran yang objektif.

Jelaskan maksud keyakinan Descartes yang berbunyi cogito ergo sum (aku berpikir maka
aku ada) jika dikaitkan dengan isu pengetahuan dari wilayah objek ke subjek.

Jawaban:

Jika dikaitkan dengan isu pengetahuan dari wilayah objek ke subjek, maka keyakinan
Descartes tersebut mengacu pada suatu pandangan bahwa satu-satunya sumber
pengetahuan adalah dari dalam diri manusia itu sendiri. Artinya, bahwa segala pengetahuan
bersumber dari rasio manusia. Bahwa tidak ada satupun hal yang tidak dapat diketahui oleh
manusia asalkan manusia mau menggunakan nalarnya. Melalui penalaran tersebut, manusia
akan membangun dan menciptakan realitas (pengetahuan) yang diketahui, sehingga menjadi
ada (real).

Anda mungkin juga menyukai