Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Fakhri Maulana Ahmad 12216581


Pengaruh Kualitas Produk, Citra Merk Dan Perspsi Harga Terhadap
Minat Beli Mobil Mitsubishi Xpander Di Kota Depok .

Penulisan Ilmiah. Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi. 2019


Kata kunci : Kualitas Produk, Citra Merek dan Persepsi Harga, Minat Beli

Majunya perekonomian Indonesia sekarang ini ditandai dengan pertumbuhan industri


otomotif yang begitu pesat. Dunia bisnis terus mengalami perkembangan yang sangat
signifikan, dimana setiap perusahaan berlomba – lomba melakukan ekspansi binsis
dengan melakukan berbagai macam strategi. Persaingan yang sangat ketat dalam
industry otomotif membuat perusahaan otomotif Mitsubishi menciptakan produk yang
kompetitif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas
produk, citra merek dan persepsi harga terhadap minat beli mobil Mitsubishi xpander
di kota Depok secara parsial dan simultan. Populasi pada penelitian ini adalah
masyarakat di Kota Depok yang menggunakan mobil Mitsubishi xpander. Metode
pengambilan sampelnya adalah non probabilitas sampling dengan jumlah sampel
sebanyak 92 responden. Alat Analisis yang digunakan adalah uji validitas, uji
reliabilitas, uji f, uji t, uji regresi linier berganda, serta uji koefisien determinasi.Hasil
penelitian ini menunjukan bahwa kualias produk dan citra merek berpengaruh terhadap
minat beli mobil Mitsubishi xpander. Persepsi harga tidak berpengaruh terhadap
keputusan minat beli Mitsubishi xpander. Besarnya pengaruh kualitas produk, citra
merek dan persepsi harga sebesar 50,4% terhadap minat beli, sedangkan sisanya 49,6%
dipengaruhi oleh faktor-faktor lainya yang tidak digunakan dalam penelitian ini.

Daftar Pustaka : (2001-2018)

vi

Anda mungkin juga menyukai