Anda di halaman 1dari 2

MEMAJUKAN KEMARITIMAN INDONESIA

Seperti yang sudah kita ketahui, bahwa dulunya Indonesia merupakan negara yang sangat
maju dibidang maritim. Indonesia sempat menguasai banyak bagian permukaan laut sebagai
daerah perdagangan, bahkan armada laut Indonesia di zaman tersebut sangatlah kuat. Hal ini
tentu sangat wajar karena 2/3 bagian dari Indonesia adalah laut. Namun, seiring dengan
kedatangan Belanda, Indonesia menjadi negara yang tidak maju lagi di bidang maritimnya. Di
era penjajahan Belanda, Indonesia dipaksa untuk lebih mengembangkan bidang pertanian dan
peternakan. Sehingga terjadilah pergeseran identitas Indonesia dari negara maritim menjadi
negara agraris. Saya percaya bahwa salah satu cara untuk memajukan Indonesia adalah dengan
mengembalikan kejayaan kita di bidang maritim dan memajukannya. Maka dari itu, pada essay
kali ini akan dibahas cara untuk memajukan kemaritiman di Indonesia.

Cara pertama yang perlu kita lakukan untuk memajukan maritim Indonesia adalah
memperkuat pernjagaan laut Indonesia seperti yang dulu pernah kita lakukan. Karena dengan
memperkuat penjagaan laut kita dapat mengurangi adanya aktivitas pencurian hasil-hasil laut
kita yang dilakukan oleh negara-negara lain. Contohnya adalah kita dapat mengurangi pencurian
ikan-ikan secara ilegal yang dilakukan oleh negara-negara tetangga kita. Selain itu, kita dapat
membatasi pengambilan pasir di pantai kita yang dilakukan oleh Singapura secara bebas. Selain
hal diatas, masih ada beberapa hal yang dapat kita pertahankan dengan memperkuat penjagaan
laut kita.

Indonesia merupakan negara dengan pulau terbanyak di dunia, yaitu 17 ribu pulau. Hal
tersebut tentunya merupakan keuntungan, karena dengan memiliki banyak pulau seharusnya
Indonesia dapat memajukan industri dibidang transportasi laut (bidang maritim). Akan tetapi
kenyataannya industri perkapalan kita tidak maju-maju. Maka dari itu, semoga saja dengan
adanya tol laut, dapat membuat industri dibidang transportasi laut akan menjadi semakin maju, ,
dengan begitu kemaritiman Indonesia akan menjadi lebih maju serta perekonomian Indonesia
juga akan menjadi lebih maju. Mengingat sektor maritim merupakan ujung tombak
perekonomian Indonesia yang sebenarnya. Selain dengan membuat tol laut, kita juga dapat
membuat industri dibidang transportasi laut maju dengan cara memperbaiki pelabuhan-
pelabuhannya serta membangun kapal sendiri dibandingkan dengan membeli kapal dari negara
lain.

Cara lain yang dapat kita lakukan untuk memajukan kemaritiman Indonesia adalah
dengan memanfaatkan laut itu sendiri beserta isinya dan daerah sekitarnya. Maksudnya kita
dapat menjual keindahan laut yang kita punya sebagai daerah pariwisata bagi para turis, yang
kita jual hanya keindahannya saja bukan lautnya. Selain itu, kita juga dapat melakukan
perdagangan diatas air seperti yang dulu pernah dilakukan oleh Indonesia, sehingga dapat dilihat
bahwa Indonesia memang sedang berusaha untuk membangun kembali sisi kemaritimannya.
Sama halnya dengan isi laut serta daerah disekitarnya, kita harus membuat kedua hal ini
berkembang, kita tidak boleh lagi membiarkan orang asing yang mengeksplorasi isi laut dan
derah sekitar laut secara habis-habisan tanpa sepengetahuan kita (ilegal).

Cara terakhir yang dapat dilakukan adalah dengan melibatkan para nelayan untuk
memajukan kemaritiman Indonesia. Dengan melibatkan petani, maka investasi di bidang maritim
dapat menyejahterakan masyarakat pesisir. Namun, hal tersebut dapat tercapai jika adanya
perusahaan penggalengan ikan yang banyak di Indonesia. Sebenarnya, pabrik penggalengan
Indonesia sudah cukup banyak. Akan tetapi, diantara pabrik-pabrik tersebut jarang sekali ada
yang melibatkan para nelayan dikarenakan pabrik-pabrik tersebut tidak memberikan harga yang
baik pada para nelayan, sehingga pendapatan para nelayan tidak naik. Maka dari itu, kita harus
mengembangkan atau menciptakan pabrik-pabrik penggalengan ikan yang melibatkan para
nelayan Indonesia. Semoga saja jika hal-hal diatas dilakukan kemaritiman Indonesia akan
semakin maju.

Anda mungkin juga menyukai