Anda di halaman 1dari 3

Nama : Nyoman Pande Aryanti

Nim : 1803511022
Kelas : A / Semester VI
UTS : Aneka Ternak Unggas
Dosen : Made Wirapartha, SPt, MSi
1 Sebutkan dan jelaskan manajemen pemeliharan/faktor-faktor apa saja yang perlu
diperhatikan agar ternak di bawah ini dapat berkembangbiak dan berproduksi dengan
baik sehingga menguntungkan peternak (bobot 60)

Jawaban :

a. Burung Puyuh

- Mengatur Intensitas Pencahayaan

Burung puyuh petelur membutukkan cahaya untuk dapat berproduksi secara optimal.
Adanya pencahayaan, baik berasal dari cahaya alami (sinar matahari) maupun buatan
(lampu) akan menstimulasi hipotalamus yang kemudian diteruskan ke kelenjar-
kelenjar tubuh, seperti hipofisa, tiroid dan paratiroid untuk mensekresikan
(menghasilkan) hormon.

- Memberikan Nutrisi yang Seimbang Sesuai Kebutuhannya

Nutrisi berperan antara lain untuk dapat memenuhi kebutuhan hidup pokok dan
produksi.Burung puyuh petelur membutuhkan ransum dengan nutrsi seimbang untuk
mempertahankan produksi telur selama masa produksi.

- Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Secara Terpadu

Burung puyuh yang berproduksi tinggi pasti dalam keadaan sehat. Untuk itu, segala
upaya untuk meningkatkan produksi telur harus disertai dengan pemeliharaan
kesehatan secara terpadu, sehingga burung puyuhterhindar dari bakteri, virus atau
mikroorganisme lain yang dapat mengganggu kesehatan

- Melakukan Replacemen Peremajaan


Umur yang semakin tua dapat berpengaruh pada produksi telur. Pengaruh ini sangat
bervariasi di antara individu burung puyuh.Burung puyuh dapat berproduksi secara
efisien selama 12-16 bulan masa bertelur. Setelah itu, produktivitas akan menurun

- Menghindari dan Mengatasi Stress burung puyuh Secara Cepat dan Tepat

Selain menjadi pemicu burung puyuh sakit, stres juga dapat menyebabkan turunnya
produksi telur. Agar produksi telur tidak turun, berikan multivitamin kurang lebih
selama 3-5 hari berturut-turut dan upaya untuk meningkatkan produksi harus dilakukan
dengan mengatasi masalah yang menjadi sumber stress.

b. Burung Cucak Rawa

Untuk melakukan usaha budidaya burung cucak rawa hal yang perlu kita perhatikan
yang pertama adalah pemilihan bibit yang bagus, hal kedua yang harus diperhatikan
adalah sangkar atau kandang yang dibuat memiliki lebar sekitar 45-60 cm dan tinggi
sekitar 60-70 cm, pakan juga perlu di lengkapi untuk penunjang nutrisi cucak rawa
tersebut, problem yang biasanya di alami oleh peternak seperti suara mati hal untuk
mengatasinya melakukan pemasteran ulang dengan menggunakan CD atau MP3

c. Murai Batu

Untuk melakukan budidaya murai batu ada beberapa hal yang harus dilakukan yang
pertama pemilihan idukan, dimana pemilihan indukan ini sangat penting dilakukan
oleh peternak murai batu, umur indukan sekitar 1-2 tahun karena pada umur tersebut
merupakan umur yang ideal untuk berreproduksi, jantan dan betina bebas dari
kecacatan, selanjutnya ke proses pemeliharaan murai batu, sebelum berjodoh murai
batu akan dijodohkan dengan indukan lainnya dalam satu kandangan, pastikan
pemeberian pakan yang bernustrisi, perawatan telur juga penting untuk peternak,
anakan yang sudah menetas juga dirawat dengan baik yang bertujuan menghasilkan
bibit yang unggul nantinya, jika pada murai untuk lomba lakukan settingan lomba dan
pasca lomba
2. Menurut anda dari jenis-jenis aneka ternak unggas yang ada, ternak unggas apa
yang paling potensi dikembangkan, sehingga bisa berproduksi dengan baik dan
mendapatkan keuntungan? beri alasannya! (bobot 40)

Jawaban :

Jenis aneka ternak unggas yang ada, ternak unggas yang paling potensi dikembangkan,
sehingga bisa berproduksi dengan baik dan mendapatkan keuntungan adalah Burung
Puyuh karena burung puyuh merupakan salah satu ternak unggas yang dapat
dimanfaatkan daging dan telurnya. Burung puyuh merupakan salah satu ternak unggas
yang dapat dimanfaatkan daging dan telurnya. Banyak masyarakat yang suka
mengkonsumsi daging serta telur burung puyuh. Namun pemasaran burung puyuh ini
hanya terdapat pada pasar tertentu saja.Selain daging dan telur yang dapat dikonsumsi,
burung puyuh merupakan salah satu unggas yang dewasa kelaminnya terhitung cepat.
Dengan masa dewasa kelamin yang cepat maka produksi telur turut tinggi.

Anda mungkin juga menyukai