Anda di halaman 1dari 1

BAB 1.

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kultur jaringan merupakan salah satu cara perbanyakan tanaman secara
vegetatif. Kultur jaringan merupakan teknik perbanyakan tanaman dengan cara
mengisolasi bagian tanaman seperti daun, mata tunas, serta menumbuhkan bagian-
bagian tersebut dalam media buatan secara aseptik yang kaya nutrisi dan zat
pengatur tumbuh dalam wadah tertutup yang tembus cahaya sehingga bagian
tanaman dapat memperbanyak diri dan bergenerasi menjadi tanaman lengkap.
Prinsip utama dari teknik kultur jaringan adalah perbayakan tanaman dengan
menggunakan bagian vegetatif tanaman menggunakan media buatan yang
dilakukan di tempat steril.
Sedangkan tahapan-tanhapan dari kultur jaringan itu sendiri dimulai dari
pemilihan dan penyiapan tanaman induk sumber eksplan, inisiasi kultur,
multifikasi dan perbanyakan propagul, pemanjangan tunas dan pertumbuhan akar
dan aklimatisasi. Pada saat tahapan-tahapan tersebut berlangsung terutama pada
tahapan multifikasi dan elongasi media untuk eksplan harus diganti, pergantian
dari media lama ke media baru disebut dengan subkultur. Pada kesempatan kali
ini, penulis akan melaporkan hasil praktikum subkultur pada tanaman anggrek

1.2 Tujuan
1. Mahasiswa dapat melakukan penanaman bunga krisan dengan kulur
jaringan.
2. Mahasiswa dapat melakukan sterilisasi explan tanaman krisan

Anda mungkin juga menyukai