Anda di halaman 1dari 3

UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS)

TAHUN AKADEMIK
2020 - 2021
FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONTIANAK

Nama : Muhammad Alfard Ramadhan


Nim : 201510008
Mata Kuliah : DASAR IKM
Kelas : Kesehatan Masyarakat/ I A
Dosen  : ELLY TRISNAWATI , SKM, MSc

SOAL UAS DASAR IKM 2020/2021


1. Berikan contoh permasalahan kesehatan masyarakat (misal :
penyakit) terkini menurut Saudara! Kemudian silahkan Saudara
analisis penyebab masalahnya dengan menggunakan konsep teori
HL. Blum!
Jawab :
Diare merupakan salah satu penyakit yang masih menjadi masalah
kesehatan di Indonesia, Berdasarkan data informasi profil kesehatan
Indonesia tahun 2017 dari Kemenkes RI, jumlah kasus diare seluruh
Indonesia adalah sekitar 7 juta, dan paling banyak terjadi di provinsi Jawa
Barat dengan 1,2 juta kasus. Diare juga merupakan salah satu masalah
kesehatan yang paling umum terjadi pada bayi dan anak-anak. Hal ini
disebabkan oleh kebiasaan atau gaya hidup masyarakat yang sulit untuk
diubah, apalagi kurangnya pengetahuan masyarakat untuk menjalani gaya
hidup sehat. Karena sedikitnya kesadaran untuk memilih gaya hidup sehat,
hal ini akan berpengaruh juga dilingkungan dimana masih saja ada yang
membuang sampah disungai atau tempat yang bukan seharusnya yang
kemudian juga akan menjadi sumber penyakit yang lain. Oleh karena itu,
pelayanan masyarakat tentu menjadi suatu kebutuhan yang penting bagi
masyarakat. Peran pelayanan masyarakat sangat berpengaruh dibeberapa
daerah, hal ini dikarenakan peran pelayanan masyarakat adalah
membantu masyarakat dengan membagikan pengetahuan mereka dan
menghimbau untuk memilih gaya hidup sehat, hal ini untuk mencegah
suatu penyakit seperti diare dan menurunkan jumlah kasus penyakit yang
ada diIndonesia. Namun beberapa daerah terpencil yang ada diIndonesia
masih belum memiliki fasilitas dan pelayanan masyarakat yang cukup
memadai sehingga sulit untuk dijangkau, semoga pemerintah juga
memberi perhatian didaerah” terpencil agar mendapatkan pelayanan
kesehatan yang sesuai.

2. Berdasarkan permasalahan yang Saudara tentukan di atas (no. 1),


buatlah langkah pencegahan berdasarkan konsep level of prevention
yang telah Saudara pelajari!
Jawab :
Untuk langkah pencegahan diare terbagi menjadi 2 yaitu masa sebelum
sakit atau masih sehat dan sudah dalam keadaan sakit.
 Untuk masa sebelum sakit, masyarakat dianjurkan untuk selalu
menjaga kebersihan diri dan makanan, serta hindari konsumsi
makanan dan meminum air yang tidak dimasak hingga matang.
 Pada masa setelah sakit, penderita diare dapat meminum cairan
elektrolit, guna mengganti cairan tubuh yang hilang akibat diare.
Selama terjadi diare, konsumsi makanan yang lunak dan antibiotik
atau obat anti diare. Untuk membantu mempercepat pemulihan
diare, Anda juga dapat mengonsumsi makanan atau minuman yang
mengandung probiotik, seperti yogurt dan Greek yogurt. Untuk
kondisi yang lebih serius, dokter mungkin akan memberikan obat-
obatan, seperti: Obat antibiotik,Obat pereda nyeri, Obat yang dapat
memperlambat gerakan usus.

3. Jelaskan contoh perilaku masyarakat yang berisiko terhadap


munculnya masalah kesehatan saat ini!
Jawab :
Faktor yang paling besar pengaruhnya adalah lingkungan dan perilaku.
Contoh perilaku yang dapat mempengaruhi kesehatan adalah gaya hidup
dan personal hygiene. Gaya hidup atau life style seseorang berbeda-beda.
Seperti halnya merokok yang sudah menjadi gaya hidup remaja jaman
sekarang. Kebiasaan merokok dapat mempengaruhi kesehatan seseorang.
Tidak hanya berbahaya bagi bagi orang yang merokok (perokok aktif)
namun juga berbahaya bagi orang di sekitarnya yang terkena paparan asap
rokok (perokok pasif), merokok dapat memicu timbulnya berbagai
penyakit. Kebiasaan atau perilaku buruk juga dapat berdampak buruk bagi
kesehatan. Sebagai contoh perilaku jarang mandi dan sering meminjam
baju dari teman bisa menyebabkan gangguan kesehatan berupa penyakit
kulit skabies. Mandi termasuk salah satu dari personal hygiene yang harus
di perhatikan. Selain mandi, banyak aspek lainnya dari personal hygiene
yang mempengaruhi kesehatan. Salah satu contohnya adalah rutin
memotong dan membersihkan kuku. Ketidakpatuhan terhadap penjagaan
kebersihan kuku dapat mempengaruhi kesehatan dan menimbulkan
penyakit yaitu infeksi cacing.
4. Menurut Saudara, mengapa kesehatan kerja merupakan salah satu
pilar yang penting di dalam ilmu kesehatan masyarakat?
Jawab :
Karena kesehatan kerja merupakan satu dari 2 tumpuan utama kemajuan
dan keberhasilan K3, dan bertujuan mewujudkan tenaga kerja sehat,
produktif dalam bekerja, berada dalam keseimbangan yang mantap antara
kapasitas kerja, beban kerja dan keadaan lingkungan kerja, serta telindung
dari penyakit yang disebabkan oleh pekerjaan dan lingkungan kerja. Oleh
karena itu, kesehatan kerja mempunyai peran yang cukup berarti dalam
upaya kesehatan masyarakat.

5. Berikan contoh permasalahan kesehatan lingkungan yang Saudara


temui di sekitar Saudara. Dan berikan upaya pengendaliannya secara
tepat!
Jawab :
Permasalahan kesehatan lingkungan yang kerap saya jumpai adalah adalah
pembuangan sampah secara sembarangan, baik itu disungai, jalan, parit,
bahkan tempat umum. Hal ini disebabkan oleh kurangnya kesadaran
mereka untuk menjaga lingkungan agar tidak menjadi tempat
berkembangnya penyakit, dan mereka masih saja mengganggap hal itu
hanya kejadian sepele dan sudah menjadi kebiasaan tapi lama kelamaan
dampaknya dapat kita rasakan. Untuk mencegahnya kita hanya perlu
merubah perilaku atau kebiasaan buruk masalah sampah, dengan
membuang sampah pada tempatnya, dan dan memberikan himbauan atau
mengingatkan masyarakat sekitar untuk pentingnya menjaga lingkungan
agar mencegah berkembangnya bibit penyakit. Dan perluya pembuatan
fasilitas tempat pembuangan sampah seperti bak sampah di tiap komplek
atau daerah maupun di tempat umum.

Anda mungkin juga menyukai