Anda di halaman 1dari 2

PLAGIARISM SCAN REPORT

Date 2021-01-26

Words 422

4% 96% Characters 3183


Plagiarised Unique

Content Checked For Plagiarism

Mengulas Cengkeh Tanaman Asli Bumi Ibu Pertiwi Cengkeh adalah sebuah tanaman yang berasal asli dari negara Indonesia, yang
memiliki ciri khas wanginya yang sangat menyengat serta harum. Sudah populer sejak jaman penjajahan dulu karena memiliki segudang
manfaat. Pada awalnya jenis tanaman ini hanya tumbuh di 5 kepulauan kecil sekitar provinsi Maluku, namun seiringnya waktu berjalan
sudah menyebar luas diseluruh wilayah Indonesia. Provinsi/pulau yang terkenal sekali akan melimpahnya cengkeh yaitu provinsi Maluku.
Sampai-sampai masih ada tanaman cengkeh tertua disana yang diperkirakan berumur 416 tahun. Bisa menghasilkan cengkeh 400 kg
setiap tahunnya. Tanaman ini dulu pertama kali digunakan sebagai sarana wewangian mulut untuk menghindari bau mulut tak sedap atau
sebagai rempah-rempah makanan. Namun semakin berkembangnya jaman tanaman ini banyak sekali dimanfaatkan bukan untuk sebagai
wewangian mulut saja. Tetapi sebagai bumbu rempah-rempah pelengkap masakan pedas terutama di wilayah Eropa dan bahan baku
pembuatan rokok. Cengkeh memiliki zat kandungan yang bernama eugenol yang biasa digunakan oleh para dokter gigi untuk meredakan
sakit saraf pada gigi. Cengkeh sudah meraba luas diwilayah Indonesia termasuk provinsi Jawa Barat. Tanaman ini menjadi komoditas,
menduduki urutan ke 3 setelah ada komoditas yang menduduki diatasnya yaitu kelapa dan teh. Sukabumi merupakan kota yang paling luas
area perkebunan cengkehnya memiliki luas sekitar 6,7 kilohektar dengan produktivitas sebanyak 1366 ton setiap tahunnya. Cengkeh kering
memiliki pasaran 90 ribu-95 ribu untuk harga perkilonnya biasanya digunakan untuk bahan baku pembuatan rokok, minyak atsiri, dan
rempah-rempah pelengkap bumbu masakan. Diluar negeri cengkeh juga banyak dimanfaatkan sebagai aroma terapi dan mengobati sakit
gigi. Tanaman satu ini terbilang ampuh untuk mengobati sakit gigi karena mengandung zat eugenol yang berkhasiat menetralisir serta
meredakan sakit pada saraf gusi gigi. Tanaman ini tumbuh subur pada wilayah yang memiliki iklim tropis atau subtropis dengan curah hujan
sebesar 2.300 mm pertahunnya. Biasa ditanam pada wilayah dataran tinggi seperti pegunungan perbukitan yang memiliki suhu yang cocok
untuk jenis tanaman satu ini. Petani cengkeh biasa panen berkisar pada bulan Juni-Oktober. Bunga cengkeh jika sudah matang akan jatuh
ketanah secara alamiah. Produkvitas cengkeh yang melimpah biasanya jika pohon sudah memiliki umur sekitar 10 tahun, jika sudah
menginjak umur 30 tahun tanaman ini akan mengalami penurunan produktivitas. Indonesia merupakan salah satu negara dengan ekspor
cengkeh terbesar didunia. Bagaimana tidak, tanaman satu ini merupakan salah satu bahan baku dalam pembuatan rokok dan pelengkap
bumbu masakan serta minyaknya yang akan kaya manfaatnya. Itulah ulasan seputar tanaman cengkeh, Semoga dengan artikel ini bisa
menambah pengetahuan teman-teman semua khususnya tentang tanaman cengkeh. Saya ucapkan terima kasih karena telah bersedia
meluangkan waktunya untuk membaca artikel ini. Jangan pernah bosan membaca yah! semoga bermanfaat

Matched Source

Similarity 4%
Title: Unggas biasanya dijadikan hewan ternak oleh para ...
... semua khususnya tentang unggas. Saya ucapkan terima kasih karena telah bersedia meluangkan waktunya untuk membaca artikel ini.
Jangan pernah bosan ...

https://starfarm.co.id/unggas-dan-contoh-jenisnya/

Anda mungkin juga menyukai