Anda di halaman 1dari 1

Verbal VS Visual

Anda pernah memainkan permainan ‘Ikuti Kata-kata saya’??? Jika belum,


baiklah saya jelaskan sedikit tentang permainan tersebut. Satu orang instruktur
berdiri di depan yang peserta permainan tersebut. Kemudian memberikan
instruksi kepada peserta untuk melakukan gerakan sesuai kata-kata yang
diucapkan oleh instruktur. Pada awalnya, sang instruktur mengatakan, “pegang
hidung”, tangan kiri sang instruktur memegang hidungnya. Dan dengan mudah,
para peserta pun mengikutinya. Demikian yang kedua, ketiga dan seterusnya,
sang instruktur memegan telinga, dagu, kepala, perut, lutut dan sebagainya.
Uniknya pada waktu tertentu, sang instruktur “mengatakan pegang ‘A’”, tapi di
saat bersamaan, tangannya justru memegang ‘B’ sehingga banyak peserta yang
kemudian salah karena memegan ‘B’ dan dihukum. Ya, begitulah kurang lebih
permainannya.

Dari permainan itu, kita bisa mengambil satu pelajaran, dimana kita seringkali
lebih mudah menangkap pesan dari apa-apa yang kita atau disampaikan secara
visual daripada apa yang kita dengar atau disampaikan secara verbal.

Anda mungkin juga menyukai