Anda di halaman 1dari 3

Pertemuan 2

Sifat-sifat bunyi

Bunyi memiliki beberapa sifat yaitu bunyi dapat merambat, dapat dipantulkan, dan
bunyi dapat diredam.

A. Bunyi dapat merambat


Bunyi dapat merambat melalui benda gas, benda padat dan benda cair.
Contoh bunyi dapat merambat melalui benda gas yaitu kita dapat
mendengan suara burung, mendengan penjelasan guru didepan kelas dan
juga dapat mendengar suara televise. Pada ruang hampa udara, suara apapun
tidak akan terdengar, oleh karena astronot menggunakan helm yang
dilengkapi radio untuk berkomunikasidengan temannya di luang
angkasa.contoh bunyi dapat merambat melalui benda padat adalah
permainan telpon mainan, permainan tersebut menunjukan bahwa bunyi
dapat merambat melalui benda padat contoh benda dapat merambat melalui
benda cair adalah jika dua buah batu dipukulkan dalam air, maka bunyinya
dapat terdengar jelas.

B. Bunyi dapat memantul


Bunyi dapat memantul jika mengenai benda padat dan keras, seperti dinding,
batu, kayu, besi, seng, dan kaca. Ada dua macam bunyi pantulan, yaitu gema
dan gaung. Gema adalah bunyi pantul yang terdengar lengkap setelah bunyi
asli. Gema dihasilkan dari pantulan dinding tebing. Gaung adalah bunyi
pantul yang terdengar sebagian dan tiba bersama dengan bunyi asli sehingga
bunyi asli tidak terdengar jelas.
Perbedaan Gema dan Gaung

C. Bunyi dapat diredam


Bunyi dapat diredam oleh benda padat yang lunak seperti busa, karpet dan
kapas. Ruang studio music dilengkapi dengan karpet baik lantai dan
dindingnya hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya gaung serta untuk
mencegah suara bising dari dalam studio agar tidak terdengan dari luar
ruangan.

Lampiran Soal

1. Bunyi dapat merambat melalui …, …, dan ….


2. Bunyi pantul yang terdengar lengkap setelah bunyi asli di sebut ….
3. Gaung yaitu ….
4. Benda yang dapat meredam bunyi yaitu …, …, dan ….
5. Ruang studio dilapisi … untuk mencegah terjadinya gaung.

Anda mungkin juga menyukai