Anda di halaman 1dari 1

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat pelatihan pembuatan plastik biodegradable dari tongkol

jagung

Perencanan wilayah dan kota merupakan program studi baru di Universitas Jember. Prodi ini
memiliki pengkhususan di bidang industrial Agriculture. Hal ini bersinergi dengan visi Universitas
jember menjadi kampus Biotechnology. Sebagai program studi yang memiliki ciri khas di bidang
pertanian, tercermin dalam penelitian dan pegabdian kepada masyarakat.

Sampah merupakan permasalahan utama yang dihadapi oleh semua kota di seluruh dunia. klasifikasi
sampah dibedakan menjadi organik dan sampah an-organik. sampah organik merupakan sampah
yang dapat terurai dan terbuat dari bahan organik seperti sayur buah, dll. Sedangkan untuk sampah
an-organik yaitu sampah yang tidak dapat terurai seperti plastik.

Pengembangan kawasan industrial agriculture didasarkan permasalahan dan potensi yang terjadi di
lapangan. Desa dawuhan mangli kecamatan sukowono kabupaten jember merupakan desa
penghasil komoditas jagung yang cukup besar. Komoditas jagung saat ini yang digunakan hanya
bijinya saja sedangkan tongkol / bonggol jagung dibuang saja, padahal tongkol jagung memiliki
kandungan alami yang dapat digunakan sebagai bahan pembuat plastik biodegradable.

Rendra Suprobo Aji merupakan dosen dari Program Studi Perencanaan beserta dosen fakultas teknik
yang lain, Ari Susanti (teknik kimia), wanda Sartika (Perminyakan) dan fanteri (pertambangan)
melakukan kegiatan pengabdian masyarakat dengan melakukan pelatihan kepada warga dawuhan
mangli kecamatan sukowono kabupaten jember untuk mengubah sampah tongkol jagung menjadi
sampah plastik biodegradable

Dengan adanya kegiatan pengabdian ini, merupakan perwujudan dari keilmuan pengembangan
masarakat dan pengembangan kawasan industrial agriculture yang menjadi kekhususan program
studi perencanaan wilayah dan kota jurusan teknik sipil fakultas teknik univesitas jember

Anda mungkin juga menyukai