Anda di halaman 1dari 4

Deskripsi Jurusan

Ilmu Komputer merupakan bidang studi yang identik dengan computer

programming. Quipperian akan dibekali keterampilan menyusun algoritma

dan programming  untuk mengembangkan sebuah aplikasi maupun sistem

perangkat lunak. Jadi, pada dasarnya kamu akan belajar bagaimana cara agar

komputer mampu melakukan berbagai hal yang diinginkan penggunanya. Di

jurusan ini, ide-ide kreatifmu bisa diwujudkan apalagi di dunia informasi digital

yang semakin tak terbatas ini!

Pengetahuan dan Keahlian


 Kemampuan programming

 Kemampuan berpikir sistematis

 Kemampuan berpikir logis

 Kemampuan problem solving

 Kemampuan melakukan analisis

 Kemampuan riset

 Pemahaman matematika

 Kreatif, Detail, Tekun

Kenapa Harus Memilih Jurusan Ilmu Komputer?


Sangat banyak keuntungan yang diperoleh dari seorang lulusan Ilmu Komputer.

Lapangan kerja sangat luas dengan beragam jenis pekerjaan yang keren,

bergengsi, juga menawarkan gaji yang menggiurkan. Menarik kan, Quipperian?

Di era revolusi industri 4.0 seperti sekarang ini, lulusan Ilmu Komputer banyak

dibutuhkan baik di instansi pemerintah, BUMN, maupun swasta.

Kamu bisa bekerja sebagai programmer atau pengembang perangkat lunak

seperti web, aplikasi mobile, aplikasi e-learning, juga game setelah lulus dari

jurusan Ilmu Komputer.

Kalau kamu memiliki jiwa bisnis, kenapa tidak mencoba peruntungan dengan

mendirikan perusahaan start-up? Dengan begitu, kamu juga berkontribusi

dalam menciptakan lapangan kerja baru.

Kamu bisa berkreasi dengan bebas untuk mewujudkan ide-idemu di dunia

informasi digital ini.

Prospek Kerja
Peluang karier yang menanti lulusan Ilmu Komputer itu ada banyak sekali,

Quipperian. Seluruh sektor membutuhkan lulusan Ilmu Komputer agar dapat

bertahan dan bersaing di era revolusi industri 4.0. Jadi, berbekal keilmuan yang
kamu pelajari di bangku perkuliahan, lulusan Ilmu Komputer punya nilai jual

yang patut dibanggakan. Nggak heran deh kalau jenis dan jenjang kariernya yang

ditawarkan sangat bervariasi.

Secara umum, rata-rata gaji awal lulusan Ilmu Manajemen berada pada

kisaran Rp5.000.000, dengan pekerjaan sebagai staf dari bidang tertentu di

suatu perusahaan. Besaran ini sangat bergantung pada kemampuan dan

pengalaman yang kamu dimiliki, area tempatmu bekerja, posisi saat bekerja.

Berikut ini beberapa pilihan karier yang bisa kamu geluti:

Perancang Web (Web Designer)Insinyur Aplikasi (Application Engineer)Game


CreatorGame Programmer / Game DeveloperInsinyur Perangkat Lunak (Software
Engineering)Konsultan ITData ScientistProgrammer (Software
Developer)DosenTechnopreneur

Dunia Perkuliahan
Kuliah selama 4 tahun atau 8 semester di jurusan Ilmu Komputer akan sering

bersentuhan dengan computer programming. Quipperian akan dibekali

kemampuan agar bisa membuat sebuah komputer bisa menjalankan semua

fungsi yang diinginkan. Di jurusan ini kamu akan dituntut berpikir secara

sistematis, tahapan demi tahapan, agar komputer mampu melakukan berbagai

hal sebagaimana keinginanmu. Nah, tahapan demi tahapan ini kamu pelajari

lebih dalam di algoritma. Kamu akan menerjemahkan algoritma menjadi


kode-kode di bahasa pemrograman. Jadi, kuliah di Ilmu Komputer ini sangat

memungkinkan untuk kamu mewujudkan ide-ide kreatif. Seru kan, Quipperian?

Beberapa mata kuliah yang akan kamu temui di jurusan Ilmu Komputer antara

lain Teori dan Bahasa Automata, Rekayasa Perangkat Lunak, Pemrograman

Sistem, Sistem Digital, Sistem Cerdas, Jaringan Komputer, Data Science and

Analytics, Analisis Numerik, Desain dan Analisis Algoritma, dan sebagainya.

Jurusan ini menawarkan beberapa bidang minat, seperti Arsitektur dan

Infrastruktur TI, Teknologi Perangkat Lunak, Pengolahan Informasi Multimedia,

juga Kecerdasan Komputasional.

Jurusan Ilmu Komputer terbilang salah satu yang favorit di rumpun sains dan

teknologi. Selain itu, tidak banyak kampus yang memiliki jurusan ini dan

terakreditasi A. Jadi, kalau kamu benar-benar ingin mengambil jurusan Ilmu

Komputer di kampus bergengsi, persiapkan dirimu dengan baik! Setelah lulus

dan menyandang gelar Sarjana Ilmu Komputer, kamu juga bisa melanjutkan

studi ke jenjang pascasarjana. Ada banyak sekali pilihan kampus bergengsi di

luar negeri yang bisa kamu jadikan referensi.

Anda mungkin juga menyukai