Anda di halaman 1dari 2

Bismillahirrahmanirrahim

Assalamu’alaikum Wr. Wb.


Alhamdulillahi rabbil ‘alamin
Wassalatu wassalamu ‘ala asrafil anbiya iwalmursalin wa’ala alihi wasahbihi
ajma’in, amma ba’du.

Yang saya hormati :


Pejabat Bupati Sumbawa atau yang mewakili
Yang saya hormati :
Ibu Camat Unter Iwes atau yang mewakili
Yang terhormat :
Bapak Da’I yang akan mengisi dakwah Islamiyah dalam acara Maulid
Yang saya hormati :
Bapak Kepala Desa Kerato
Yang saya hormati :
Tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, alim ulama, hadirin hadirat
yang saya muliakan

Pertama-tama mari tidak bosan-bosannya kita panjatkan puji syukur kehadirat


Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa atas limpahan rahmat, karunia serta
hidayahnya kita masih diberikan kesehatan kekuatan serta kesempatan guna
menghadiri peringatan kelahiran Nabi Besar Muhammad SAW. Salawat seiring
salam kita persembahkan Baginda Rasulullah SAW sebab Beliau dapat kita tahu
yang Haq dan yang Bathil, yang halal dan yang haram, jalan menuju ke Surga
dan jalan menuju ke Neraka.

Bapak-bapak, ibu-ibu, hadirin hadirat yang saya muliakan dan insya Allah
dimuliakan oleh Allah SWT.
Perkenankanlah saya atas nama ketua panitia Peringatan Maulid Nabi Besar
Muhammad SAW menyampaikan selamat datang, terima kasih serta
penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para tamu undangan. Dengan
momentum peringatan ini sekaligus dapat menjalin hubungan silaturahim yang
lebih kuat.
Bapak-bapak, ibu-ibu, hadirin hadirat yang saya muliakan dan insya Allah
dimuliakan oleh Allah SWT.
Dengan peringatan ini pula mudah-mudahan kita mengambil hikmahserta suri
tauladan yang dicontohkan Baginda SAW dan dapat kita implementasikan
dalam kehidupan kita sehari-hari khususnya dalam kehidupan berbangsa dan
beragama. Dalam peringatan ini pula masjid Al-Ikhsan Dusun Sering Atas Desa
Kerato Kec. Unter Iwes dalam peringatan ini mengambil tema “Jadikanlah
Momen Membahagiakan Ini Sebagai Pelajaran Untuk Menjadikan Insan Lebih
Berakhlak Serta Berbudi Pekerti Yang Baik Dengan Saling Menjaga Diri Dan
Sesama di Tengah Pandemic Covid-19.”

Bapak-bapak, ibu-ibu, hadirin hadirat yang saya muliakan dan insya Allah
dimuliakan oleh Allah SWT.
Lewat kesempatan ini pula saya atas nama ketua Panitia menyampaikan terima
kasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran panitia
dan seluruh warga masyarakat Dusun Sering Atas yang telah bekerja keras
Bersatu padu demi suksesnya pelaksanaan acara ini

Demikian sambutan atas nama ketua panitia Peringatan Maulid Nabi Besar
Muhammad SAW 1442 H atau Ahad 29 November 2020. Terimakasih atas
perhatiannya, mohon maaf atas kehilafannya.

Hadanallah wa iyyakum ajma’in


Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai