Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMA NEGERI 2 BANDUNG


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/Semester :X/1
Program : IPS
Materi Pokok : Fungsi Komposisi
Alokasi Waktu : 2 × 45 menit

A. Kompetensi Inti (KI)


Pengetahuan Keterampilan
KI 3 : Memahami, menerapkan, dan KI 4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam
menganalisis pengetahuan faktual, ranah konkret dan ranah abstrak terkait
konseptual, prosedural, dan metakognitif dengan pengembangan dari yang
berdasarkan rasa ingintahunya tentang dipelajarinya di sekolah secara mandiri,
ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, bertindak secara efektif dan kreatif, serta
dan humaniora dengan wawasan mampu menggunakan metoda sesuai
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, kaidah keilmuan.
dan peradaban terkait penyebab fenomena
dan kejadian, serta menerapkan
pengetahuan prosedural pada bidang
kajian yang spesifik sesuai dengan bakat
dan minatnya untuk memecahkan masalah.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.6 Menjelaskan operasi komposisi pada 3.1.1 Menentukan rumus fungsi
fungsi dan operasi invers pada komposisi dari dua fungsi.
fungsi invers serta sifat-sifatnya 3.1.2 Menentukan hasil operasi
serta menentukan eksistensinya. komposisi pada fungsi.
4.6 Menyelesaikan masalah yang 4.1.1 Menyelesaikan permasalahan yang
berkaitan dengan operasi komposisi berkaitan dengan fungsi komposisi.
dan operasi invers suatu fungsi.

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui model pembelajaran problem based learning, peserta didik dapat
menentukan rumus fungsi komposisi, menentukan hasil operasi komposisi pada
fungsi serta terampil menyelesaikan permasalahan yang berkaitan dengan operasi
komposisi pada fungsi secara disiplin, penuh rasa ingin tahu, tekun dan religius.

D. Materi Pembelajaran
Fakta
o : Notasi dari operasi komposisi, dibaca “komposisi” atau “bundaran”

Konsep  Fungsi komposisi merupakan proses penggabungan dari dua


fungsi f (x) dan g( x ) atau lebih, hingga menghasilkan fungsi yang
baru.
 Domain ( D) adalah daerah asal suatu fungsi.
 Range ( R) adalah daerah hasil suatu fungsi.
 Df =¿ Domain fungsi f , D g=¿ domain fungsi g.
 R f =¿ Range fungsi f , R g=¿ range fungsi g.
Prinsip Sifat-sifat komposisi pada fungsi:
 Operasi komposisi pada fungsi tidak bersifat komutatif
( fog)(x )≠(gof )( x)
 Operasi komposisi pada fungsi bersifat assosiatif
( ( f o g ) o h ) ( x ) =( f o ( g o h ) ) ( x )
 Jika I (x) merupakan identitas, maka
( f o I ) ( x )=( I o f ) ( x ) =f ( x )
Prosedur Langkah-langkah menentukan komposisi pada fungsi.

E. Metode Pembelajaran
Pendekatan Pembelajaran : Pembelajaran saintifik
Model Pembelajaran : Problem Based Learning
Metode : Diskusi, tanya jawab dan penugasan

F. Media Pembelajaran
 Laptop, infocus, layar, papan tulis, spidol
 Power point: Fungsi Komposisi
 Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)
 Aplikasi Quizizz

G. Sumber Belajar
 Buku penunjang kurikulum 2013 mata pelajaran Matematika Wajib Kelas X
Kemendikbud, tahun 2017
 Bahan ajar
 Pengalaman peserta didik dan guru
 Internet: http://idschool.net/sma/sifat-sifat-dan-contoh-soal-komposisi-fungsi

H. Kegitan Pembelajaran
Alokasi
Tahap Uraian Kegiatan
Waktu
Pembukaan 1. Sebelum pembelajaran dimulai, guru meminta peserta 10 Menit
didik untuk membersihkan sampah yang ada di dalam
kelas, serta merapikan tempat duduk. (PPK Disiplin)
2. Guru dan Peserta didik berdo’a sebelum pembelajaran
dimulai. (PPK Religius)
3. Guru membuka pembelajaran dengan menanyakan
kabar peserta didik.
4. Guru mengecek presensi peserta didik.
5. Guru mengecek kesiapan peserta didik untuk belajar.
6. Guru menyampaikan tujuan dan manfaat mempelajari
fungsi komposisi, serta mengaitkan materi dengan ayat
Alquran.
Inti Mengorientasikan peserta didik terhadap masalah 60 Menit
1. Guru menyajikan slide power point contoh aplikasi
Alokasi
Tahap Uraian Kegiatan
Waktu
fungsi komposisi dalam kehidupan sehari-hari. Dalam
berbagai bidang keilmuan, dalam usaha
mengembangkan bisnis, serta kaitannya dengan
melestarikan budaya Indonesia.
2. Guru meminta peserta didik untuk memberikan contoh-
contoh aplikasi fungsi komposisi lainnya dalam
kehidupan sehari-hari. (Creative)
3. Peserta didik diminta duduk berkelompok sesuai
dengan pembagian yang telah dibuat secara heterogen.

Mengorganisasi peserta didik untuk belajar


4. Masing-masing kelompok diberi LKPD yang harus
didiskusikan secara berkelompok. (Collaborative)
5. Guru memberikan arahan bagaimana cara untuk
mengerjakan LKPD sehingga diharapkan peserta didik
mampu menyelesaikan permasalahan yang diberikan.

Membimbing penyelidikan individual maupun


kelompok
6. Peserta didik mengamati permasalahan yang ada pada
LKPD kemudian mencari informasi yang dibutuhkan
untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. (Critical
Thinking and Problem Solving) (PPK penuh rasa
ingin tahu)
7. Guru mengingatkan kembali peserta didik mengenai
proses substitusi jika diperlukan.
8. Peserta didik terus berusaha mencari penyelesaian
dengan menggunakan informasi yang telah didapatkan.
(Critical Thinking and Problem Solving) (PPK tekun)

Mengembangkan dan menyajikan hasil karya


9. Perwakilan kelompok dipersilahkan untuk
mempresentasikan hasil temuan kelompoknya di depan
kelas. Atau hasil pengerjaan bisa dibagikan melalui
media sosial kemudian ditampilkan di layar. Kelompok
yang lain memberikan tanggapan baik berupa
pertanyaan maupun pernyataan. (Communication)
10.Guru memberikan klarifikasi dan meluruskan konsep
apabila peserta didik mengalami kekeliruan.
11.Peserta didik mengerjakan Soal Latihan.

Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan


masalah
12.Peserta didik melakukan evaluasi terhadap proses
kegiatan pembelajaran, serta membuat kesimpulan dari
hasil kegiatan pembelajaran tentang operasi komposisi
pada dua fungsi.
Alokasi
Tahap Uraian Kegiatan
Waktu
13.Guru membantu mengarahkan serta memberikan
penjelasan terhadap konsep yang tepat.
Penutup 1. Guru meminta peserta didik untuk mengumpulkan 20 Menit
kembali LKPD masing-masing kelompok.
2. Peserta didik diberikan tes individu berupa 5 soal
multiple choice menggunakan media online Quizizz.
3. Guru memberikan penguatan terhadap materi yang
baru saja dipelajari.
4. Guru memberikan semangat agar terus belajar dan
mempersiapkan materi untuk pertemuan selanjutnya,
yaitu fungsi invers.
5. Guru bersama peserta didik menutup pembelajaran
dengan do’a dan hamdalah, kemudian mengucapkan
salam. (PPK Religius)

I. Penilaian Hasil Pembelajaran


1. Teknik Penilaian:
a) Penilaian Sikap : Observasi/pengamatan
b) Penilaian Pengetahuan : Tes Tertulis
c) Penilaian Keterampilan : Unjuk kerja keterampilan menyelesaikan LKPD
2. Bentuk Penilaian:
a) Observasi : Lembar pengamatan aktivitas peserta didik
b) Tes tertulis : Multiple Choice (Media Online Quizizz)
c) Unjuk kerja : Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)
3. Instrumen Penilaian (terlampir)
4. Remedial
 Pembelajaran remedial dilakukan bagi peserta didik yang capaian KD nya
belum tuntas.
 Tahapan pembelajaran remedial dilaksanakan melalui remedial teaching
(klasikal), atau tutor sebaya, atau tugas dan diakhiri dengan tes.
 Tes remedial dilakukan sebanyak 3 kali. Apabila setelah 3 kali tes remedial
masih belum mencapai ketuntasan, maka remedial dilakukan dalam bentuk
tugas tanpa tes tertulis.
5. Pengayaan
 Pengayaan dilakukan bagi peserta didik yang capaian KD nya sudah tuntas.
 Peserta didik yang sudah mencapai nilai ketuntasan minimum namun masih
di bawah nilai maksimum diberikan materi yang masih dalam cakupan KD
dengan pendalaman sebagai pengetahuan tambahan.
 Peserta didik yang mencapai nilai maksimum diberikan materi melebihi
cakupan KD dengan pendalaman sebagai pengetahuan tambahan.

Bandung, Oktober 2019


Mengetahui,
Guru Pamong Peserta PPL
Hj. Sri Susilawati, M.Pd. Prana Jomantara,
S.Pd.
NIP. 196212221985122002

Anda mungkin juga menyukai