Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Ilmu Pengetahuan Alam atau sains merupakan ilmu yang mengkaji gejala-gejala alam
yang meliputi makhluk hidup dan makhluk tak hidup atau sains tentang kehidupan dan sains
tentang dunia fisik. Ilmu pengetahuan alam berkaitan dengan upaya memahami berbagai
fenomena alam secara sistematis. Berdasarkan hal tersebut, Ilmu Pengetahuan Alam merupakan
pengetahuan ilmiah, yakni sebuah ilmu pengetahuan yang telah diuji kebenarannya melalui
langkah-langkah yang sistematis yang disebut juga dengan metode ilmiah.
Pembelajaran IPA di tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) terdiri dari tiga
gabungan disiplin ilmu yaitu Fisika, Kimia, dan Biologi, sehingga perlu mengemas materi-materi
tersebut menjadi suatu bahan yang menarik dalam pembelajaran sehingga memiliki suatu
hubungan dan mampu untuk memberikan contoh nyata dalam kehidupan sehari-hari siswa. Oleh
karena itu, guru memegang peranan penting dalam memberikan pembelajaran IPA terpadu.
Pembelajaran IPA terpadu memberikan keuntungan bagi siswa dimana siswa mempunyai
pengetahuan IPA yang utuh (holistik) untuk menghadapi kehidupan sehari-hari secara
konstektual. Berdasarkan uraian di atas maka pembelajaran IPA haruslah diajarkan secara
terpadu dengan suatu tema. Melalui makalah ini penulis mengambil tema yang bisa dibahas
terpadu dari bidang fisika, biologi dan kimia yaitu tentang produk teknologi.
Perkembangan sains sangat berpengaruh pada perkembangan teknologi begitu pula
sebaliknya. Dalam penerapannya, sains secara otomatis menghasilkan apa yang disebut
teknologi.  Sains bersifat teoritis dan tidak berbentuk sedangkan teknologi bersifat praktis dan
berbentuk. Pada hakikatnya, sains dipelajari untuk mengembangkan dan memperkokoh
eksistensi manusia di bumi. Teknologi diciptakan untuk meringankan beban manusia.
Perkembangan sains dan teknologi juga tidak dapat lepas dari kehidupan manusia, tidak hanya
memberikan kemudahan bagi manusia namun juga dapat menimbulkan dampak negatif. Hal
tersebut yang melatarbelakangi penulis mengkaji produk teknologi dai kajian bidang ilmu Fisika,
Biologi dan Kimia.
1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan pemaparan pada latar belakang maka dapat dirumuskan beberapa
permasalahan sebagai berikut:
1.2.1 Apa definisi dari produk teknologi ?
1.2.2 Bagaimana produk teknologi dikaji dalam bidang Fisika?
1.2.3 Bagaimana produk teknologi dikaji dalam bidang Biologi?
1.2.4 Bagaimana produk teknologi dikaji dalam bidang Kimia ?

1.3 Tujuan Penulisan


Adapun tujuan penulisan makalah ini merujuk pada penjelasan secara terperinci
mengenai poin-poin pada rumusan masalah. Adapun tujuan tersebut adalah sebagai berikut.
1.3.1 Mendeskripsikan dan memaparkan definisi produk teknologi.
1.3.2 Mendeskripsikan dan memaparkan produk teknologi dalam kajian bidang Fisika.
1.3.3 Mendeskripsikan dan memaparkan produk teknologi dalam kajian bidang Biologi.
1.3.4 Mendeskripsikan dan memaparkan produk teknologi dalam kajian bidang Kimia.

1.4 Manfaat Penulisan


Adapun tujuan penulisan makalah ini adalah sebagai berikut.
1.4.1 Bagi Penulis
Manfaat penulisan makalah ini bagi penulis adalah penulis dapat mengetahui secara rinci
produk teknologi dalam kajian bidang ilmu Fisika, Biologi dan Kimia.
1.4.2 Bagi Pembaca
Manfaat penulisan makalah ini bagi pembaca adalah sebagai refrensi pembelajaran IPA
terpadu di jenjang SMP/MTs. Selain itu, manfaat makalah ini bagi penulis adalah dapat
memperkaya ilmu khususnya di bidang IPA serta strategi pembelajaran IPA terpadu di
jenjang SMP/MTs.

Anda mungkin juga menyukai