Anda di halaman 1dari 1

1. Harga 7kg gula dan 2 kg telur adalah Rp 105.

000,00 sedangkan harga 5kg gula dan 2kg telur


adalah Rp 83.000,00. Model matematika dari pernyataan tersebut adalah...
2. Diketahui harga 5kg apel dan 3kg jeruk adalah Rp 79.000,00 sedangkan, harga 3kg apel dan
2kg jeruk Rp 49.000,00. Ubahlah pernyataan tersebut menjadi model matematika
3. Didalam kandang terdapat dua jenis hewan yaitu bebek dan sapi. Jumlah bebek dan sapi
adalah 13 ekor. Jika jumlah kaki bebek dan sapi adalah 32 ekor,maka model matematikanya
adalah
4. Seorang tukang parkir mendapat uang sebesar Rp 17.000,00dari 3 buah mobil dan 5 buah
motor. Jika dari 4 buah mobil dan 2 buah motor tkang parkir mendapatkan uang Rp
18.000,00, ubahlah pernyataan tersebut kedalam model matematika
5. Dilapangan parkir terdapat mobil dan bajaj. Selisih keduanya adalah 10, sedangkan jumlah
roda dari kedua kendaran tersebut adalah 180. Bagaimanakah model matematika dari
pernyataan tersebut?
6. Umur Sani 7 tahun lebih muda dari umur Atan, sedangkan jumlah umur mereka adalah 43
tahun. Bagaimakah model matematika dari pernyataan tesebut?
7. Selisih umur ayah dan umur Putra adalah 26 tahun. Lima tahun yang lalu jumlah umur
keduanya adalah 34 tahun. Ubahlah pernyataan tersebut menjadi model matematika
8. Keliling sebuah persegi panjang sama dengan 44 cm. Jika lebarnya 6 cm lebih pendek dari
panjangnya. Bagaimanakah model matematika dari pernyataan tersebut?

Anda mungkin juga menyukai