Pembahasan Hasil Percobaan

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 1

Pembahasan hasil percobaan :

Percobaan ini bertujuan untuk menyelidiki hubungan antara tekanan dan temperatur gas pada volume
konstan. Hubungan ini dapat dilihat dari gambar grafik. Dilihat dari grafik tampak jelas masih terdapat
kesalahan dalam percobaan.
Koefisien ekspansi untuk gas ideal yaitu 0,00366 K-1, namun dalam kenyataannya dalam percobaan
kami memperoleh beda yang sangat jauh. Ini mungkin diakibatkan karena semua gas akan mencair
pada tekanan dan temperatur tertentu.
Sesuai dengan hukum gay lussac dan Amomtons tentang hubungan tekanan dan temperatur
diperoleh bahwa tekanan udara di dalam labu bulat berbanding lurus dengan temperatur mutlak bila
volumenya tidak berubah. Artinya semakin besar tekanan di dalam labu maka temperatur di dalam
labu pun akan meningkat jika volumenya tetap.
Pada temperatur di bawah suhu ruang dalam artian 0oC di peroleh Hg-U manometer bergerah ke
arah labu sehingga volume udara di dalam labu mengecil dan sebaliknya pad temperatur di atas suhu
ruang dalam artian setelah air dipanaskan dari 40oC sampai 80oC volume udara dalam labu
bertambah sehingga cairan Hg-U manometer bergerak ke arah berlawanan

9. Kesimpulan:
• Dari hasil percobaan disimpulkan bahwa Koefisien ekspansi dari udara adalah 0,003675 K-1
10. Saran:
- Hati-hati dalam menggunakan pipa U yang berisi Hg karena bila pecah, Hg akan menguap dan
bersifat racun.
- Serempaklah dalam melakukan pembacaan data.
- Amati dengan seksama jangan sampai terdapat kebocoran pada tutup labu maupun pada selang.
11. Daftar pustaka:
Sienko M.J, Experimental Chemistry, MC Graw-Hill, Singapore, 1985.

Anda mungkin juga menyukai