Anda di halaman 1dari 1

Nama : Muhammad Arief Ramadhana

Nim : 180160117
Mata Kuliah : Bahasa Indonesia
Kelas : 2.A
Dosen Pengampu : Nia Astuti,S.Pd,.M.Pd

Paragraf adalah bagian dari wacana yang mengungkapkann pikiran dengan kalimat–
kalimat yang saling berkaitan dan hanya mempunyai satu gagasan utama. Untuk persyaratan
sebuah paragraf haruslah memiliki kesatuan, kepaduan, Untuk kepaduan terbagi menjadi dua,
yaitu kepaduan kohesi dan kepaduan korehensi. Suatu kesatuan haruslah mendukung semua
gagasan utama atau harus memiliki satu gagasan utama, yang dinamakan dengan kohesi adalah
kepaduan bentuk atau kata, Sedangkan korehensi adalah kepaduan makna. Suatu unsur paragraf
haruslah memiliki gagasan utama, gagasan penjelas, kalimat utama, kalimat penjelas, judul dan
pungtuasi atau tanda baca.
Jenis paragraf non karya ilmiah ada 5 yaitu narasi, deskripsi, eksposisi, argumentasi dan
persuasi. Sedangkan jenis paragraph dalam karya tulis ilmiah ada 3 yaitu narasi, deskripsi dan
eksposisi. Untuk jenis paragraf narasi digunakan untuk proses penelitian dan prosedur
penelituan. Untuk jenis paragraf deskripsi digunakan dalam perbandingan suatu penelitian. Dan
untuk jenis paragraf eksposisi digunakan dalam sebab-akibat penelitian, definisi penelitian,
klasifikasi penelitian dan contoh dari penelitian.

Anda mungkin juga menyukai