Anda di halaman 1dari 6

NAMA : FITRIANA ZULFA

KELAS : XII MIPA 2

NO. ABS : 09
1. Sebutkan urutan nada pada senar gitar !
2. Sebutkan isi nada pada akor ; C - Dm - Em - F - G - Am - B - Bm
3. Sebut dan jelaskan pembagian suara pria dan wanita !
4. Sebutkan nada dasar dan notasi huruf dalam tangga nada mayor berkress ! ( 1# sampai
dg 7# )
5. Sebutkan jenis tanda tempo cepat dan lambat !
6. Jelaskan yg dimaksud ; improvisasi, komposisi, aransemen dalam musik !
7.Jelaskan perbedaan antara paduan suara,accapela dan vokal grup !
Jawaban :
1. Urutan nada pada senar gitar :
Urutan senar 1-2-3-4-5-6 nya bukan dihitung dari atas kebawah, melainkan mulai dari
bawah / senar paling kecil keatas. Untuk mempermudah kita menghafalnya, mari kita
bahas dari senar nomer 6 (paling atas) menuju ke senar nomer 1 (paling bawah). Jadi
urutannya 6-5-4-3-2-1.
Yaitu :
Senar 6 : Nada E
Senar 5 : Nada A
Senar 4 : Nada D
Senar 3 : Nada G
Senar 2 : Nada B
Senar 1 : Nada E.
2. isi nada pada akor ; C - Dm - Em - F - G - Am - B - Bm

 Unsur akord C = c - e - g
 Unsur akord Dm = d - f - a
 Unsur akord Em = e - g - b
 Unsur akord F = f - a - c
 Unsur akord G = g - b - d
 Unsur akord Am = a - c - e
 Unsur akord B dim = b - d - f
3. Pembagian suara pria dan wanita :
Suara laki-laki
a. Tenor
Jika sopran adalah suara tertinggi untuk perempuan dewasa, suara tertinggi untuk pria
adalah tenor. Jenis suara ini bisa menjangkau nada B hingga G1. Suara tenor sering
diklasifikasikan atau dibagi ke jenis dramatic tenor, lyric tenor, dan heroic tenor.
Pengklasifikasian ini didasarkan pada ketangkasan suara, warna suara, serta berat
suara. Contoh penyanyi yang bisa menjangkau suara ini adalah Freddie Mercury,
vokalis Queen.
b. Countertenor atau contra tenor
Countertenor sering juga disebut sebagai contra tenor dalam suara alto pria dewasa.
Biasanya di Inggris, jenis suara ini lebih merujuk pada falsetto alto dibanding tenor
yang tinggi. Jangkauan suara untuk countertenor adalah lebih tinggi dan jangkauan
nadanya lebih luas dibanding tipe suara tenor. Laki-laki yang menyanyi dengan suara
ini bisa terdengar seperti perempuan. Contoh penyanyi yang memiliki suara ini Alfred
Deller dan Andreas Scholl.
c. Bariton atau baritone
Jenis suara bariton adalah jenis suara pria dewasa yang tidak terlalu tinggi dan rendah
atau yang bisa disebut sedang. Jangkauan nadanya adalah dari nada A hingga nada
F1. Sama seperti suara tenor, bariton juga dikelompokkan berdasar jangkauan nada,
kualitas serta warna dari suara tersebut. Istilah suara bariton pertama kali digunakan
dalam musik barat, menjelang akhir abad ke-15. Tepatnya pada saat seorang
komposer berusaha mengeksplor sonoritas polifonik. Contoh penyanyi yang memiliki
suara ini adalah David Bowie.
d. Bass
Bass adalah jenis suara pria dewasa. Jangkauan nadanya adalah dari nada E hingga
nada C1. Pada abad ke-18, suara bass memegang peran struktural yang penting. Saat
itu suara bass menjadi fondasi harmoni. Jenis suara bass profundo, memiliki suara
yang rendah namun kaya. Sedangkan basso cantante memiliki suara yang lebih
ringan. Contoh penyanyi yang memiliki suara ini adalah Barry White dan Louis
Armstrong.
Suara perempuan
e. Sopran atau soprano
Sopran merupakan jenis suara tertinggi untuk perempuan dewasa. Jenis suara ini bisa
menjangkau nada C4 hingga nada G5. Karakter suara sopran yang dimiliki perempuan
dewasa, sering diklasifikasi berdasarkan warna vokal, timbre, rentang suara dan
ketangksan suara. Biasanya untuk dramatic soprano memiliki karakter suara yang
bertenaga. Lyric soprano memiliki karakter suara yang lebih ringan. Sedangkan untuk
coloratura soprano memiliki jangkauan yang tinggi dan ketangkasan suara yang
ekstrim. Penyanyi yang punya jangkauan suara ini adalah Mariah Carey.
f. Mezzo-sopran atau mezzo-soprano
Mezzo sopran memiliki karakter suara yang sedang. Artinya tidak terlalu tinggi
ataupun rendah. Jenis suara ini bisa menjangkau nada A3 hingga A5. Selain itu,
biasanya nada ini mencakup nada bawah A, nada tengah C dan nada F kedua, nada
atas G serta nada C tengah. Penyanyi dengan suara ini salah satunya adalah Beyonce.
g. Alto atau contralto
Jenis suara alto merupakan jenis suara perempuan dewasa yang rendah. Jenis suara ini
hanya bisa menjangkau nada F hingga nada D2. Alto dalam jenis suara perempuan,
sering juga disebut sebagai contralto. Selain itu, awalnya kata alto diperuntukkan bagi
pria yang bernyanyi falsetto. Penyanyi dengan suara ini contohnya adalah Adele.
4. Nada dasar dan notasi huruf dalam tangga nada mayor berkress ! ( 1# sampai dg
7#):

Tangga nada mayor adalah tangga nada yang memiliki jarak interval :
1 - 1 - 1/2 - 1 - 1- 1 - 1/2, dengan ketentuan nada yang berjarak 1/2 hanya nada "E - F"
dan "B - C"
Penggunaan tanda accidental pada tangga nada merupakan cara untuk menyesuaikan
nada - nada dengan ketentuan tersebut, sehingga lahirlah urutan nada dasar (key
signature) berdasarkan jumlah "# dan b" pada seubuah tangga nada.

Tangga nada 1# adalah tangga nada G Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
G - A - B - C - D - E - F# - G

Tangga nada 2# adalah tangga nada D Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut:
D - E - F# - G - A - B - C# - D

Tangga nada 3# adalah tangga nada A Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
A - B - C# - D - E - F# - G# - A

Tangga nada 4# adalah tangga nada E Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
E - F# - G# - A - B - C# - D# - E

Tangga nada 5# adalah tangga nada B Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
B - C# - D# - E - F# - G# - A# - B

Tangga nada 6# adalah tangga nada F# Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
F# - G# - A# - B - C# - D# - E# - F#

Tangga nada 7# adalah tangga nada C# Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
C# - D# - E# - F# - G# - A# - B# - C#

Tangga nada 1b adalah tangga nada F Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
F - G - A - Bb - C - D - E - F

Tangga nada 2b adalah tangga nada Bb Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
Bb - C - D - Eb - F - G - A - Bb

Tangga nada 3b adalah tangga nada Eb Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
Eb - F - G - Ab - Bb - C - D - Eb
Tangga nada 4b adalah tangga nada Ab Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
Ab - Bb - C - Db - Eb - F - G - Ab

Tangga nada 5b adalah tangga nada Db Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
Db - Eb - F - Gb - Ab - Bb - C - Db

Tangga nada 6b adalah tangga nada Gb Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
Gb - Ab - Bb - Cb - Db - Eb - F - Gb

Tangga nada 7b adalah tangga nada Cb Mayor, dimana nada - nadanya adalah sebagai
berikut :
Cb - Db - Eb - Fb - Gb - Ab - Bb – Cb

5. Jenis tanda tempo cepat dan lambat :


-Tanda Tempo Cepat
 Allegro yang berarti cepat
 Allegretto yang berarti lebih cepat daripada allegro, dan
 Vivace yang berarti sangatlah cepat.
-Tanda Tempo Sedang
 Moderato yang berarti sedang
 Allegro moderato yang dimana kecepatan yang dimiliki adalah sedikit lebih
cepat daripada moderato
 Andante yang berarti perlahan
 Andatino yang berarti perlahan akan tetapi kecepatan yang dimiliki sedikit
lebih cepat daripada andante.
-Tanda Tempo Lambat
 Largo yang berarti adalah lambat
 Larghetto yang dimana berati lambat akan tetapi sedikit lebih cepat daripada
largo, dan
 Larghissimo yang berarti sangatlah lambat
6. Improvisasi, komposisi, aransemen dalam musik :
o Improvisasi merupakan ekspresi langsung dari angan-angan dan perasaan musikal
seseorang pada saat mendengar atau bermain musik.
Improvisasi menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah
1. pembuatan (penyediaan) sesuatu berdasarkan bahan yang ada (seadanya);
2. seni penciptaan atau pertunjukan sesuatu (pembawaan puisi, musik, dan
sebagainya) tanpa persiapan lebih dahulu.
Improvisasi dalam musik dengan memainkan musik tanpa perencanaan atau bacaan
tertentu. Namun, tetap ada konteks yang diikuti, yaitu chord progression dan style.
Contoh : smooth jazz, blues, dan lain-lain.
o Komposisi merupakan suatu bentuk karya musik yang tertulis sehingga bersifat
abadi. Komposisi berasal dari kata "Komponieren" yang digunakan oleh
pujangga Jerman yaitu Johann Wolfgang Goethe (1749-1832) untuk menadai
cara-cara menggubah (komponier-ern) musik pada abad-abad sebelumnya (abad
15-17); di mana suara atau lagu utama akan diikuti oleh susunan suara-suara
lainnya yang dikoordinasikan, ditata, atau dirangkai di bawah lagu utama yang
disebut cantus.
Komposisi musik dapat digunakan dalam 2 pengertian:
Komposisi adalah potongan musik (komposisi berarti "menaruh bersama", sehingga
komposisi ialah sesuatu di mana catatan musik ditaruh bersama). Ketika menulis
potongan musik, seorang komponis sedang membuat komposisi musik.
Kata komposisi dapat pula berarti mempelajari kecakapan bagaimana menyusun.
Calon pemusik dapat menempuhpendidikan di sekolah musik untuk belajar
komposisi. Mereka akan melakukannya dengan memandang pada potongan musik
terkenal untuk melihat bagaimana seorang komponis dahulu menulis musik. Mereka
akan belajar bentuk musik, harmoni,orkestrasi, nada pengiring, dan segala hal tentang
alat musik dan bagaimana menulisnya dengan baik agar menghasilkan suara merdu.
o Aransemen adalah suatu kegiatan untuk mendapatkan kualitas karya yang lebih
pada suatu karya musik. Aransemen (bahasa Belanda: arrangement, bahasa
Inggris: arrangement) adalah penyesuaian komposisi musik dengan nomor suara
penyanyi atau instrumen lain yang didasarkan pada sebuah komposisi yang telah
ada sehingga esensi musiknya tidak berubah. Di samping itu aransemen
merupakan usaha yang dilakukan terhadap sebuah karya musik untuk suatu
pergelaran yang pengerjaannya bukan sekadar perluasan teknis, tetapi juga
menyangkut pencapaian nilai artistik yang dikandungnya.
7. Perbedaan paduan suara, vokal grup, dan acapella :

a. Paduan suara adalah sebuah bentuk ansambel yang terdiri dari sekelompok penyanyi
serta pemain musik. Dalam paduan suara keduanya saling berkolaborasi untuk
membawakan berbagai lagu. Sebenarnya, istilah paduan suara adalah terjemahan dari kata
“koor” dalam Bahasa Belanda, atau yang dalam Bahasa Yunani yaitu “choros”, serta
dalam Bahasa Inggris yaitu “choir”. Singkatnya, pengertian dari paduan suara adalah
gabungan sejumlah penyanyi yang mengkombinasikan beragam jenis suara ke dalam
suatu harmoni. Ciri-ciri paduan suara:

o -mempunyai dirigen
o -terdiri dari 10/15 orang atau lebih
o -bisa diiringi dengan musik ataupun tidak diiringi musik
o -dinyanyikan bersama
o -yang merujuk kepada ensembel musik yang terdiri atas penyanyi - penyanyi
maupun musik yang dibawakan oleh ensembel tersebut

b. Vokal grup adalah kumpulan beberapa penyanyi yang tergabung dan menyanyikan
lagu dengan ketinggian suara yang berbeda, antara lain sopran, alto, bass, tenor,
sopran dan alto merupakan jenis suara wanita. adalah kumpulan beberapa penyanyi
yang tergabung dan menyanyikan lagu dengan ketinggian suara yang berbeda, antara
lain sopran, alto, bass, tenor, sopran dan alto merupakan jenis suara wanita. Ciri ciri:
1.jumlah anggotanya 5-10 orang dengan 1-2 pemusik
2.pembagian suaranya terdiri dari Alto, Mezzo-sopran, Sopran, Tenor, Baritone, dan
Bass
3.tidak diiringi dirigen
4.aransemen lagu lebih bebas
Sedangkan untuk acapella adalah vokal grup yang tidak diiringi oleh alat musik.

Anda mungkin juga menyukai