Anda di halaman 1dari 4

9.

1 SISTEM PERUSAHAAN

Apa Itu Sistem Perusahaan?


Sistem perusahaan juga dikenal sebagai sistem perencanaan sumber daya
perusahaan (enterprise resource planning / ERP), yang didasarkan pada rangkaian modul
perangkat lunak terpadu dan database pusat umum. Database mengumpulkan data dari
berbagai divisi dan departemen di perusahaan, dan dari sejumlah besar proses bisnis utama
di bidang manufaktur dan produksi, keuangan dan akuntansi, penjualan dan pemasaran,
dan sumber daya manusia, membuat data tersedia untuk aplikasi yang mendukung hampir
semua dari aktivitas bisnis internal organisasi.
Perangkat Lunak Perusahaan
Perusahaan yang menerapkan perangkat lunak ini pertama-tama harus memilih
fungsi sistem yang ingin mereka gunakan dan kemudian memetakan proses bisnis mereka
ke proses bisnis yang telah ditetapkan dalam perangkat lunak. Jika perusahaan ingin
memperoleh manfaat maksimum dari perangkat lunak perusahaan, maka perusahaan harus
mengubah cara dalam bekerja untuk menyesuaikan dengan proses bisnis yang telah
ditentukan perangkat lunak.
Nilai Bisnis Sistem Perusahaan
Sistem perusahaan memberikan nilai baik dengan meningkatkan efisiensi
operasional dan memberikan informasi perusahaan secara luas untuk membantu manajer
dalam mengambil keputusan yang lebih baik. Sistem perusahaan membantu perusahaan
untuk memberikan tanggapan dengan lebih cepat terhadap permintaan pelanggan untuk
informasi atau produk. Sistem perusahaan memberikan banyak informasi berharga untuk
meningkatkan pengambilan keputusan manajemen.

9.2 BAGAIMANA SISTEM MANAJEMEN RANTAI PASOKAN MENGOORDINASIKAN


PERENCANAAN, PRODUKSI, DAN LOGISTIK DENGAN PEMASOK?.
Rantai Pasokan
Rantai pasokan perusahaan adalah jaringan organisasi dan proses bisnis untuk
pengadaan bahan mentah, mengubah bahan-bahan ini menjadi produk setengah jadi dan
produk jadi, dan mendistribusikan produk jadi kepada pelanggan. Ini menghubungkan
pemasok, pabrik, pusat distribusi, gerai ritel, dan pelanggan untuk memasok barang dan
jasa dari sumber hingga konsumsi.
Sistem Informasi dan Manajemen Rantai Pasokan
Kurangnya informasi perusahaan atas berapa jumlah persediaan yang dibutuhkan,
kapan persediaan harus keluar, menimbulkan inefesiensi dan menyebabkan kerugian yang
besar bagi biaya operasional perusahaan. Jika pabrikan memiliki informasi yang sempurna,
akan mungkin untuk menerapkan strategi just-in-time yang sangat efisien.
Satu masalah yang berulang dalam manajemen rantai pasokan adalah efek bullwhip,
di mana informasi tentang permintaan produk terdistorsi saat diteruskan dari satu entitas ke
entitas berikutnya di seluruh rantai pasokan. Sedikit peningkatan dalam permintaan untuk
suatu barang dapat menyebabkan anggota yang berbeda dalam rantai pasokan menimbun
persediaan sehingga masing-masing memiliki persediaan yang cukup untuk berjaga-jaga.
Perubahan ini terjadi di seluruh rantai pasokan, memperbesar apa yang dimulai sebagai
perubahan kecil dari pesanan yang direncanakan dan menciptakan kelebihan persediaan,
produksi, pergudangan, dan biaya pengiriman.
Perangkat Lunak Manajemen Rantai Pasokan
Sistem perencanaan rantai pasokan memungkinkan perusahaan untuk memodelkan
rantai pasokan yang ada, menghasilkan perkiraan permintaan untuk produk, dan
mengembangkan rencana sumber dan manufaktur yang optimal.
Rantai Pasokan Global dan Internet
Dengan adanya internet dan globalisasi, koordinasi rantai pasokan menjadi lebih
mudah. Manajer rantai pasokan dapat mengawasi sistem pemasoknya untuk memastikan
kecocokan persediaan dengan kebutuhan perusahaan. Dengan arus informasi baru yang
dimungkinkan oleh alat berbasis web, manajemen rantai pasokan lebih mudah mengikuti
pull-based model. Di mana pesanan pelanggan atau pembelian aktual memicu peristiwa
dalam rantai pasokan.
Nilai Bisnis Sistem Manajemen Rantai Pasokan
Sistem manajemen rantai pasokan yang terintegrasi dan berjejaring memungkinan
perusahaan menyesuaikan pasokan dengan permintaan, mengurangi tingkat inventaris,
meningkatkan layanan pengiriman, mempercepat waktu produk ke pasar, dan
menggunakan aset dengan lebih efektif. Selain mengurangi biaya, sistem manajemen rantai
pasokan membantu meningkatkan penjualan.

9.3 SISTEM MANAJEMEN HUBUNGAN PELANGGAN


APA ITU MANAJEMEN HUBUNGAN PELANGGAN?
Sistem manajemen hubungan pelanggan (Customer Relationship Management)
adalah menangkap dan mengintegrasikan data pelanggan dari seluruh penjuru organisasi,
mengkonsolidasikan data, menganalisis data, dan kemudian mendistribusikan hasilnya ke
berbagai sistem dan titik sentuhan pelanggan di seluruh perusahaan.
PERANGKAT LUNAK MANAJEMEN HUBUNGAN PELANGGAN
Paket perangkat lunak CRM komersial berkisar dari alat khusus yang melakukan
fungsi terbatas, seperti personalisasi situs Web untuk pelanggan tertentu, hingga aplikasi
perusahaan skala besar yang menangkap banyak interaksi dengan pelanggan,
menganalisisnya dengan alat pelaporan yang canggih, dan menautkan ke aplikasi
perusahaan besar lainnya, seperti manajemen rantai pasokan dan sistem perusahaan.
Modul otomasi tenaga penjualan dalam sistem CRM membantu staf penjualan
meningkatkan produktivitas mereka dengan memfokuskan upaya penjualan pada pelanggan
yang paling menguntungkan, yaitu kandidat yang baik untuk penjualan dan layanan. Sistem
CRM memberikan informasi prospek penjualan dan informasi kontak, informasi produk,
kemampuan konfigurasi produk, dan kemampuan penjualan kutipan.
CRM OPERASIONAL DAN ANALITIS
Analitis CRM mencakup aplikasi yang menganalisis data pelanggan yang dihasilkan
oleh aplikasi CRM operasional untuk memberikan informasi yang berguna untuk
meningkatkan kinerja bisnis. Nilai pelanggan seumur hidup (CLTV) didasarkan pada
hubungan antara pendapatan yang dihasilkan oleh pelanggan tertentu, biaya yang
dikeluarkan untuk memperoleh dan melayani pelanggan tersebut, dan harapan hubungan
antara pelanggan dan perusahaan.
NILAI NILAI SISTEM MANAJEMEN HUBUNGAN PELANGGAN
Perusahaan dengan sistem manajemen hubungan pelanggan yang efektif menyadari
banyak manfaat, termasuk meningkatkan kepuasan pelanggan, mengurangi biaya
pemasaran langsung, pemasaran yang lebih efektif, dan biaya yang lebih rendah untuk
akuisisi dan retensi pelanggan. Informasi dari sistem CRM meningkatkan pendapatan
penjualan dengan mengidentifikasi pelanggan dan segmen yang paling menguntungkan
untuk fokus pemasaran dan penjualan silang.

9.4 APLIKASI PERUSAHAAN: Peluang dan Tantangan


Tantangan bagi Aplikasi Perusahaan
Aplikasi perusahaan melibatkan bagian-bagian perangkat lunak kompleks yang
mahal untuk dibeli dan diimplementasikan. Perubahan dalam ruang lingkup proyek dan
tambahan pekerja penyesuaian menambahkan penundaan implementasi dan biaya.
Selain perubahan teknologi yang menyeluruh, perusahaan juga memerlukan
perubahan fundamental untuk mengoperasionalkan bisnis dengan penggunaan aplikasi atau
perangkat lunak. Pembelajaran organisasional baru menjadi diperlukan karena para
karyawan harus menerima tanggung jawab dan fungsi kerja baru seperti bagaimana
memasukkan informasi yang akan memengaruhi bagian-bagian lain dalam perusahaan.
Aplikasi perusahaan juga menimbulkan “biaya penggantian”. Apabila perusahaan
menggunakan vendor tunggal untuk menerapkan aplikasi, maka perusahaan akan terikat
untuk memperbarui produk, memelihara instalasi, dan akan sangat mahal apabila ingin
mengalihkan vendor.
Aplikasi Perusahaan Generasi Berikutnya
Saat ini, sudah banyak aplikasi perusahaan yang memberi lebih banyak nilai secara
fleksibel, memungkinkan pemanfaatan melalui web, dan kemampuan untuk berintegrais
dengan sistem lainnya. Contohnya yaitu SAP Business Suite, Oracle e-Business Suite, dan
sebagainya.
Aplikasi perusahaan generasi berikutnya dari SAP akan memadukan standar SOA
(service-oriented-architecture) dan dapat menghubungkan aplikasi milik SAP dan layanan
web yang dikembangkan oleh vendor perangkat lunak independen. Oracle juga telah
memasukkan SOA dan kapabilitas manajemen proses bisnis dalam produk middleware
Fusion-nya.
Aplikasi perusahaan generasi berikutnya juga meliputi open source, solusi atas
permintaan, dan lebih banyak fungsionalitas yang tersedia pada platform mobile. Beberapa
produk open source yang kekurangan fungsionalitas dan dukungan yang disediakan oleh
perangkat lunak aplikasi perusahaan komersial. Sedang, bagi bisnis berskala kecil dan
menengah di negara tertentu menggunakan perangkat lunak perusahaan versi berbasis
cloud computing pada Business One OnDemand dan Business byDesign, serta Software as
a service (SaaS).
CRM Sosial dan Intelijen Bisnis
Vendor perangkat lunak CRM meningkatkan produk mereka untuk memperoleh
keunggulan dari teknologi jejaring sosial yang membantu perusahaan dalam
mengidentifikasi gagasan-gagasan baru dengan lebih cepat, meningkatkan produktivitas tim,
dan mempererat interaksi dengan pelanggan. Contohnya, kemudahan pelanggan untuk
menyampaikan dan membahas gagasan baru, saran, suara, dan fitur perubahan dalam
produk. Selain itu ada juga fitur menerima kabar berita secara real-time mengenai rekan
kerja, proyek, dan pelanggan, menciptakan profil dan membentuk kelompok, serta
mempermudah kerjasama tim. Perangkat CRM Sosial mempermudah perusahaan untuk
menjalin hubungan, fungsi layanan dan tanggapan, serta untuk memberi konten, memantau
dan mengumpulkan informasi pelanggan. Vendor aplikasi Intelijen Bisnis dalam Aplikasi
Perusahaan (Business Intelligence in Enterprise Applications) menambahkan fitur intelijen
bisnis untuk membantu manajer dalam memperoleh lebih banyak informasi dari data yang
dihasilkan oleh sistem, seperti pelaporan yang fleksibel, analisis khusus, dashboard
interaktif, analisis skenario bagaimana-jika, dan visualisasi data. Ada banyak fitur atau
keunggulan lain yang diciptakan, termasuk kemudahan untuk mengakses dan bekerja
melalui perangkat genggam mobile.

Anda mungkin juga menyukai

  • CH 11
    CH 11
    Dokumen4 halaman
    CH 11
    Sekar Ayu Cahyaningtyas
    Belum ada peringkat
  • CH 4
    CH 4
    Dokumen4 halaman
    CH 4
    Sekar Ayu Cahyaningtyas
    Belum ada peringkat
  • CH 3
    CH 3
    Dokumen5 halaman
    CH 3
    Sekar Ayu Cahyaningtyas
    Belum ada peringkat
  • CH 5
    CH 5
    Dokumen5 halaman
    CH 5
    Sekar Ayu Cahyaningtyas
    Belum ada peringkat