Laporan Mingguan Ke-8 Neni Handayani

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN MINGGUAN KE-8

KEGIATAN MBKM DI SDN 10 PANAI HULU DESA TELUK SENTOSA

Nama : Neni Handayani


Npm : 01804200018
Prodi : S1 Pendidikan Matematika
PTN/PTS : Universitas Labuhanbatu
Penempatan : SDN 10 PANAI HULU DESA TELUK SENTOSA
Tanggal kegiatan : 31 Mei 2021 sampai dengan 5 Juni 2021

Adapun untuk kegiatan harian minggu ke-delapan yang dimulai pada tanggal 31 Mei
2021 sampai dengan 5 Juni 2021. Di hari Senin 31 Mei 2021 yaitu kegiatan yang kami
laksanakan mengajar dikelas I SDN 10 PANAI HULU, siswa – siswi tersebut kami ajak
untuk membaca sebuah cerita bersama. Setelah itu menyelesaikan pertanyaan dari soal yang
ada tertera dibuku Paket. Adapun bukti kegiatan saya dapat dicantumkan pada gambar
dibawah ini:

Kemudian untuk kegiatan di hari Selasa yaitu tanggal 1 Juni 2021 Pada hari ini libur
sekolah, tidak ada kegiatan yang akan dilaksanakan berhubung Hari Lahir Pancasila. Seluruh
siswa - siswi dan guru - guru tidak masuk sekolah.
Selanjutnya, di hari Rabu yaitu tanggal 2 Juni 2021 saya dan tim rekan di SDN 10
PANAI HULU melaksanakan kegiatan mengawas Ujian Akhir Sekolah (UAS) siswa – siswi
kelas IV – A dari pukul 08:00 WIB sampai pukul 12:00 WIB. Ujian pelajaran Agama,
Matematika, PKN, Penjaskes, dan Mulok. Adapun bukti kegiatan saya dapat dicantumkan
pada gambar dibawah ini:

Kemudian, untuk kegiatan di hari Kamis yaitu tanggal 3 Juni 2021 yaitu Kegiatan
saya pada hari ini membantu siswa ikut serta membersihkan ruangan di kelas III - A pada
pukul 07:15 WIB - 08:00 WIB. Setelah itu mengawas siswa - siswi Ujian Akhir Sekolah
(UAS) dikelas III - A mulai pukul 08:00 WIB sampai 10:00 WIB pelajaran Matematika,
Bahasa Indonesia dan Mulok. Setelah itu saya membantu guru – guru di SDN 10 PANAI
HULU mengisi spanduk seluruh siswa – siswi mulai dari kelas I sampai V. Adapun bukti
kegiatan saya dapat dicantumkan pada gambar dibawah ini:

Selanjutnya, untuk kegiatan di hari Jum’at yaitu pada tanggal 4 Juni 2021 yaitu
kegiatan saya dengan tim rekan pada hari ini pukul 07:15 WIB - 08:00 WIB di SDN 10
PANAI HULU membantu siswa-siswi dalam melakukan kebersihan dipekarangan sekolah
sebelum memulai Ujian. Setelah selesai, untuk memasuki ruangan kami mengawas siswa –
siswi tersebut untuk mngerjakan Ujian Akhir Sekolah (UAS). Setelah selesai mengawas
ujian, kami masih melanjutkan tugas semalam untuk melanjutkan hari ini mengerjakan
spanduk seluruh siswa – siswi tersebut dari kelas I sampai kelas V. Adapun bukti kegiatan
saya dapat dicantumkan pada gambar dibawah ini:

Kemudian, untuk kegiatan di hari Sabtu yaitu tanggal 5 Juni 2021. Pada hari ini
kegiatan saya dengan tim rekan di SDN 10 PANAI HULU pada pukul 08:00 WIB - 10:00
WIB membersihkan seluruh pekarangan sekolah dan membuat taman bunga disetiap depan
kelas masing - masing. Kami membawa dari rumah alat bersih, seperti cangkul, parang, dan
guris. Adapun bukti kegiatan saya dapat dicantumkan pada gambar dibawah ini:

Anda mungkin juga menyukai