Anda di halaman 1dari 2

Cara Memperbaiki Keyboard Laptop Yang Rusak

by SUPERADMIN on 18/05/2015 ADD COMMENT 3.36K VIEWS


FACEBOOK
TWITTER
PINTEREST
Cara Memperbaiki Keyboard
Daripada harus mengeluarkan uang yang cukup banyak untuk membeli keyboard laptop
baru, sebaiknya Anda mempelajari cara memperbaiki keyboard laptop. Saat ini harga
laptop di pasaran sangat bervariasi, mulai dari Rp 300.000 sampai Rp 750.000 sesuai
dengan merek dan fitur yang ada di dalamnya. Keyboard merupakan salah satu hardware
penting yang ada pada laptop. Fungsinya untuk meng-input data. Apabila keyboard
tidak berfungsi atau error, maka seluruh pekerjaan di laptop akan terbengkalai.

Cara Memperbaiki Keyboard

Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan keyboard menjadi rusak atau tidak berfungsi,
antara lain terkena air, terkena debu, lembab, maupun software yang error. Beberapa
masalah yang dialami pada keyboard antara lain salah satu atau beberapa tombol
tidak berfungsi ketika ditekan, ada tombol yang kendor bahkan lepas, karakter pada
tombol muncul banyak padahal hanya ditekan sekali, dan lampu backlit tidak menyala
untuk beberapa tipe laptop tertentu.

Ada beberapa alternatif yang dapat dilakukan jika terjadi masalah seperti ini.
Salah satunya menggunakan keyboard eksternal atau tools Windows On Screen. Namun,
virtual keyboard pada sistem operasi Windows ini tidak efektif digunakan apabila
harus mengetik banyak data. Selain itu, Anda bisa mencoba memperbaikinya sendiri
terlebih dahulu. Beberapa masalah kerusakan pada keyboard dapat disebabkan oleh
keyboard itu sendiri, konektor keyboard, driver, maupun sistem operasinya. Berikut
langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk memperbaiki keyboard yang rusak atau
error.

Diagnosis Penyebab Kerusakan


Cara Memperbaiki Keyboard

Apabila Anda menemui kerusakan pada keyboard seperti salah satu atau beberapa
tombol tidak berfungsi ketika ditekan, ada tombol yang kendor bahkan lepas,
karakter pada tombol muncul banyak padahal hanya ditekan sekali, atau lampu backlit
tidak menyala, segera pastikan apa penyebab kerusakan tersebut secara pasti.
Kerusakan dapat disebabkan oleh hardware maupun software pada laptop. Untuk
menguji, Anda bisa menekan seluruh tombol keyboard laptop. Pastikan salah satu
tombol yang telah ditekan merespon. Jika seluruh tombol keyboard tidak merespon,
maka kerusakan biasanya terjadi pada software laptop.

Bersihkan Tombol Keyboard Yang Tidak Berfungsi


Cara Memperbaiki Keyboard

Bersihkan permukaan tombol keyboard menggunakan kain serat yang telah dibasahkan
sedikit. Bisa saja keyboard menjadi tidak berfungsi karena gumpalan debu atau bekas
tetesan air yang menempel pada tombol keyboard. Namun Anda harus tetap berhati-hati
agar kerusakan tombol pada keyboard tidak semakin parah.

Lepas Tombol Yang Tidak Berfungsi


Cara Memperbaiki Keyboard

Setelah dibersihkan, tombol yang tidak berfungsi tersebut dilepaskan dari keyboard.
Anda dapat menggunakan bantuan gunting kuku untuk menarik tombol tersebut ke luar
perlahan. Angkat engsel plastik yang terlipat di bawah tombol.
Bersihkan Sensor Keyboard
Cara Memperbaiki Keyboard

Sensor merupakan sebuah penggerak kecil berbentuk foil dengan bentuk baris.
Bersihkan sensor tersebut -secara hati-hati dan lembut karena benda ini sangat
sensitif. Gunakan kain serat yang kering. Jangan menggunakan kain serat yang basah
karena dapat memperparah kerusakan.

Pasang Kembali Tombol Keyboard


Cara Memperbaiki Keyboard

Pasang kembali tombol pada keyboard yang tadi telah dicopot sesuai dengan posisi
awal. Tutup kembali tombol seperti semula, jangan ada posisi yang berubah dari
posisi awal.

Uji Penggunaan Keyboard


Cara Memperbaiki Keyboard

Jika seluruh keyboard pada laptop telah terpasang kembali, Anda harus menguji
penggunaannya. Apakah tombol dapat berfungsi dengan baik kembali atau masih tetap
tidak berfungsi. Jika tetap tidak berfungsi, coba restart laptop dan uji kembali.

Apabila cara memperbaiki keyboard seperti di atas masih tidak berhasil dilakukan,
Anda bisa membawa keyboard milik Anda ke tukang servis komputer. Namun, apabila
tetap tidak bisa berfungsi lagi, berarti Anda harus siap untuk mengganti keyboard
laptop tersebut dengan yang baru.

Anda mungkin juga menyukai