Anda di halaman 1dari 2

DINAS KESEHATAN KABUPATEN MUSI RAWAS UTARA

UPT PUSKESMAS BINGIN TELUK


Jalan Bukit HijauDesaBeringinMakmur II Kec.RawasIlir
Email :Pkmbinginteluk@gmail.com, Fb: pkmbinginteluk, Ig : PkmBinginTeluk

Nomor : 440/ /PKM-BTLK/2021 Beringin Makmur II, 8 April 2021


Ikhwal :
Atas nama : Tobor

VISUM ET REPERTUM
Pro Justitia

Pada hari kamis tanggal delapan bulan april tahun dua ribu dua puluh satu pukul delapan
lewat tiga menit Waktu Indonesia Bagian Barat, bertempat di Puskesmas Bingin Teluk melalui
permintaan Visum et Repertum Kepolisian Daerah Sumatera Selatan, Resort Musi Rawas Utara
dengan Nomor Polisi VER / 02 / III / 2021/ Reskrim. Tanggal Delapan bulan april tahun dua
ribu dua puluh satu, telah dilakukan pemeriksaan luar oleh dr. Febbi Iral Pratama, dokter umum
pada puskesmas Bingin Teluk. Yang dibantu oleh petugas puskesmas bingin teluk :
1. Ns.Rosa Ariska.S,Kep
2. Frischa Apriani.Am.Kep
3. Ns.Recky Wijaya.S.Kep
4. Pramudya Nelsa Ersa.Amd,Kep

Yang menurut permintaan Visum et Repertum tertera sebagai berikut :


Nama : Tobor
Umur : 40 Tahun
JenisKelamin : Laki-laki
Agama : Islam
Warga Negara : Indonesia
Pekerjaan : Buruh Lepas
Alamat : Desa Pauh 1, Kec Rawas Ilir Muratara

HASIL PEMERIKSAAN LUAR MAYAT

1. Label mayat tidak ada


2. Tutup mayat : Pembungkus kain panjang bahu bagian atas terdapat kain sarung
3. Perhiasan mayat tidak ada
4. Pakaian mayat: Kaos berwarna merah maroon bertulisan wrongler, celana pendek karet
berwarna abu-abu terdapat bungkus rokok dan korek api dalam celana sebelah kiri
5. Benda yang disamping mayat terdapat kayu kecil berukuran 20 cm
6. Mayat adalah seorang laki-laki, berumur empat puluh tahun, kulit berwarna sawo matang,
gizi baik. Panjang tubuh mayat seratus tujuh puluh sentimeter, zakar di sunat celana
dalam bermerk crocodile berwarna hitam, rambut kemaluan berwarna hitam berukuran
4cm, tidak terdapat cairan yang keluar
7. Rambut kepala berwarna hitam, tumbuh lurus, dengan panjang rambut 7 cm terdapat luka
dibagian kepala (luka akibat kekerasan benda tajam) dengan panjang 12,5cm. Lebar 2cm
dan kedalaman 3,5 cm
8. Mata kanan dan mata kiri tertutup, selaput kelopak mata berwarna pucat. Pelivis mata kiri
terdapat luka 1 cm dan terdapat luka pada dahi dengan panjang 7 cm, Alis berwarna
hitam tumbuh lebat, lurus, bulu mata berwarna hitam tumbuh lebat.
9. Hidung berbentuk sedang ,Kedua telinga oval, Mulut setengah terbuka, lidah tidak
terjulur dan gigi utuh tidak ditemukan cairan pada mulut lubang hidung dan kedua telinga
10. Luka-luka
a. Tidak di temukan luka pada leher
b. Dada simetris tidak ditemukan luka
c. Bagian belakang punggung kanan terdapat luka gores oleh benda tajam dengan
panjang 4cm dan lebar 5cm
d. Pada tangan kanan terdapat luka bacok karena benda tajam dengan panjang
9,5cm. lebar 2 cm dan kedalaman 2.5 cm
e. Pada tangan sebelah kiri terdapat luka akibat benda tajam dengan panjang 9.5cm,
lebar 2 cm dan kedalaman 1 cm, terdapat luka pada pergelangan tangan kiri
dengan panjang 6cm , lebar 4 cm dan kedalaman 1cm, pada jari tengah terdapat 1
cm , jari manis 1cm , kelingking 1/5 cm terdapat luka gores benda tajam dan pada
tangan kiri dengan panjang 11cm dan lebar 7cm dan pada bahu sebelah kiri luka
gores benda tajam dengan panjang 5cm
f. Pada pangkal paha kanan bagian luar terdapat luka akibat kekerasan benda tajam
panjang 4cm , lebar1 cm dan kedalaman 1 cm
g. Terdapat luka lecet pada bagian punggung sebelah kiri dengan panjang 3cm, lebar
4c m dan kedalaman 6cm. Dan terdapat luka lecet pada bagian pinggang dengan
panjang 6cm

KESIMPULAN
Pada pemeriksaan mayat laki-laki berusia kurang lebih empat puluh tahun di temukan luka
dibagian kepala (luka akibat kekerasan benda tajam), pada pelivis mata kiri terdapat luka dan
terdapat luka pada dahi, Pada bagian belakang punggung kanan terdapat luka gores dan tangan
kanan terdapat luka bacok pada tangan sebelah kiri terdapat luka akibat benda tajam dan terdapat
luka pada pergelangan tangan kiri dan juga terdapat luka gores pada jari-jari. Pada pangkal paha
kanan bagian luar terdapat luka akibat kekerasan benda tajam dan juga terdapat luka lecet pada
bagian punggung sebelah kiri. Sebab matinya mayat ini tidak dapat ditentukan karena tidak
dilakukan pemeriksaan bedah mayat. Demikianlah visum et repetum ini dibuat dengan
sebenarnya dengan menggunakan keilmuan yang sebaik-baiknya, mengingat sumpah sesuai
dengan kitab undang-undang acara hukum pidana

PENUTUP
Demikianlah saya uraikan dengan sejujur-jujurnya berdasarkan sumpah jabatan sesuai
dengan Lembaran Negara tahun seribu sembilan ratus tiga puluh tujuh nomor tiga ratus lima
puluh untuk digunakan bila perlu.

Dokter yang memeriksa,

dr. Febbi Iral Pratama


NIP. 19920227 201902 1 007

Anda mungkin juga menyukai