Anda di halaman 1dari 5

MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA ( MMD )TAHUN 2018

MMD dilakukan pada hari Kamis tanggal 18 Oktober 2018 di Aula Kantor Wali Nagari
Maek . Dihadiri oleh 30 peserta yang terdiri dari :
- Wali Nagari Maek beserta perangkat Nagari
- Kepala Jorong sekenagarian Maek
- Tokoh Masyarakat
- Kader dan PKK Maek
- Staf Puskesmas Maek
Dari hasil tabulasi data didapat beberapa permasalahan.
Permasalahan yang didapat dari Survey Mawas Diri ( SMD ) tahun 2018
1. Tidak memiliki JKN (44,3%)
2. Tidak melakukan pemilahan sampah sesuai jenis (96 % )
3. Tidak memakai alas kaki dalam rumah (90,9 % )
4. Tidak melakukan pemberantasan sarang nyamuk minimal 1 minggu sekali (54,0 % )
5. Tidak mempunyai jamban keluarga sehat (85,429 % )
6. Pembuangan air limbah Rumah Tangga tidak memenuhi syarat (93,7 % )
7. Adanya anggota keluarga yang merokok dalam rumah (65,7 % )
8. Pembuangan sampah rumah tangga yang terbuka (82,3 % )
9. Tidak melakukan Cuci Tangan Pakai Sabun ( CTPS ) sebelum makan (68 % )
10. Penyakit pada lansia terbanyak
a. reumatik 69,84 %
b. Hipertensi 28,57 %
11. Pengelolaan limbah kamar mandi (36 % )
12. Kasus remaja hamil diluar nikah
13. Adanya orang tua yang tidak mau imunisasi
Ada beberapa pertanyaan dan saran dari peserta MMD
1. Masalah JKN (Kader Mekar Jaya)
Masih ada keluarga yang mempunyai JKN sedangkan mereka tidak mampu,
Bagaimana solusinya?
Jawaban Wali Nagari
Jamkesmas diambil dari data statistik, dan akan didata lagi keluarga yang pantas
mendapat kartu JKN
2. Masalah Jamban Sehat
Bagaimana membuat jamban yang memenuhi syarat bagi rumah warga yang terletak
di dekat sawah / rawa ?
Jawaban : akan dikoordinasikan dengan petugas kesehatan lingkungan puskesmas
bagaimana cara penanggulangannya dan usulan dari peserta pertemuan setiap warga
yang membangun rumah baru wajib membuat jamban sehat
3. Ada salah satu jorong yang diberi bantuan jamban tetapi belum dipasang, tolong di
survey oleh petugas puskesmas !
Jawaban : Petugas puskesmas akan mensurvey masyarakat yang mendapat bantuan
jamban dan diharapkan Wali Jorong memberikan daftar nama yang mendapat
bantuan jamban di jorong masing - masing
4. Sosialisasikan ke warga tentang bahaya merokok dan disarankan untuk tidak merokok
ditempat umum
Jawaban : petugas kesehatan akan mensosialisasikan ke warga tentang bahaya
merokok dan larangan merokok di tempat umum
5. Masalah imunisasi bekerja sama dengan petugas PKH dengan solusi mewajibkan ibu
bayi balita untuk imunisasi anaknya
6. Meningkatnya kasus kehamilan remaja diluar nikah

Demikian hasil MMD dengan Notulen rapat Widia Retno Rita, S.ST

Maek, 18 Oktober 2018


Diketahui oleh
Kepala Puskesmas

Yon Aprianto, Amd.Kep


Nip ; 19740606 200604 1 012
PERTEMUAN LINTAS SEKTORAL

Pertemuan lintas sektoral pada hari kamis tanggal 8 November 2018 dilaksanakan di
Aula Kantor Wali Nagari Maek, yang dihadiri oleh 30 peserta :
- Camat kecamatan Bukik Barisan
- KUA Bukik Barisan
- UPT pendidikan kecamatan Bukik Barisan
- Wali Nagari Maek beserta perangkat Nagari
- Bamus Nagari Maek
- Kepala Jorong sekenagarian Maek
- Tokoh Masyarakat
- Petugas PKH
- Kader dan PKK Maek
- Staf Puskesmas Maek

Dari hasil tabulasi data didapat beberapa permasalahan.


Permasalahan yang didapat dari Survey Mawas Diri ( SMD ) tahun 2018
1. Tidak memiliki JKN (44,3%)
2. Tidak melakukan pemilahan sampah sesuai jenis (96 % )
3. Tidak memakai alas kaki dalam rumah (90,9 % )
4. Tidak melakukan pemberantasan sarang nyamuk minimal 1 minggu sekali (54,0 % )
5. Tidak mempunyai jamban keluarga sehat (85,429 % )
6. Pembuangan air limbah Rumah Tangga tidak memenuhi syarat (93,7 % )
7. Adanya anggota keluarga yang merokok dalam rumah (65,7 % )
8. Pembuangan sampah rumah tangga yang terbuka (82,3 % )
9. Tidak melakukan Cuci Tangan Pakai Sabun ( CTPS ) sebelum makan (68 % )
10. Penyakit pada lansia terbanyak
c. reumatik 69,84 %
d. Hipertensi 28,57 %
11. Pengelolaan limbah kamar mandi (36 % )
12. Kasus remaja hamil diluar nikah
13. Adanya orang tua yang tidak mau imunisasi

Dari sekian masalah yang didapat, maka diangkat 4 masalah yang prioritas untuk segera
diperhatikan
1. Sedikitnya masyarakat yang memiliki akses jamban yang memenuhi syarat
2. Pada umumnya masyarakat masih merokok di dalam rumah dan tempat umum
3. Masih sedikitnya anggota keluarga yang cuci tangan pakai sabun setelah
melakukan aktifitas
Solusi dari lintas sektoral
A. Permasalahan jamban :
1. Camat
“ Membuat jamban secara goro kalau keluarga kurang mampu dibantu dari Nagari “
2. Wali Nagari
“ Wali Nagari akan mengusahakan jamban percontohan di lingkungan masyarakat “
“ mengusahakan satu Jorong untuk menjadi percontohan jamban sehat di nagari
Maek “
B. Permasalahan rokok
1. Wali Nagari
“ wali Nagari telah membuat pernag tentang lingkungan hidup termasuk melarang
merokok di tempat umum “
C. Imunisasi
1. Petugas PKH
“ berkomitmen dengan anggota dan petugas PKH, kalau seandainya ibu tidak mau
bayinya di imunisasi, maka uang PKH nya dipotong “
2. Wali Nagari
“ Bagi orang tua yang tidak mau imunisasi anaknya di laporkan ke mamak
penghulunya “
D. Kehamilan remaja diluar Nikah
1. Wali Jorong
“ sebelum mengurus surat nikah harus ada izin dari mamak dan ada sanksi bagi
pasangan yang hamil diluar nikah “
2. KUA
“ sebelum catin kalau hasil tespect positif beri kode di kartu nanti akan dinasehati
dan dijelaskan oleh KUA “

Demikanlah hasil pertemuan Lintas Sektoral hari ini dengan notulen Fitria Melza Yetti,
Amd. Farm
Maek, 8 November 2018
Diketahui oleh
Kepala Puskesmas

Yon Aprianto, Amd.Kep


Nip ; 19740606 200604 1 012

Anda mungkin juga menyukai