Anda di halaman 1dari 3

Contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 4

Semester 1 (Ganjil)
Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang
benar!

1. Kalimat yang berhubungan dengan suatu kejadian atau peristiwa adalah…


a. siapa yang memasak makanan seenak ini?
b. sebelum tidur sebaiknya menggosok gigi dahulu!
c. Gempa berkekuatan 3 scala liter mengguncang Australia
d. pencuri itu sedang diinterogasi

2. Disebut apakah, Ide utama dari sebuah paragraf …


a. kata
b. kalimat
c. pikiran pokok
d. tanda baca

3. Julukan untuk orang yang senang membaca adalah …


a. kutu loncat
b. kutu buku
c. ahli buku
d. ahli baca

4. Petunjuk agar berhasil membuat sesuatu biasanya dilakukan oleh orang yang
lebih …
a. tua usianya
b. dewasa
c. berpengalaman
d. muda

5. Mereka sedang berunjuk rasa karena tempat berdagangnya digusur.


Kalimat tanya yang paling tepat untuk jawaban diatas adalah…
a. Dimana mereka berunjuk rasa?
b. Mengapa mereka berunjuk rasa?
c. Kapan mereka berunjuk rasa?
d. Apa yang dilakukan mereka?

6. Tempat yang disediakan untuk pejalan kaki disebut…


a. trotoar
b. zebracross
c. halte
b. terminal
7. Penggunaan tanda baca yang tepat adalah pada kalimat ….
a. “Nindi berkata” hari ini kita ulangan Bahasa Indonesia.
b. “Hari ini kita ulangan Bahasa Indonesia,” kata Nindi.
c. “Hari ini kita ulangan Bahasa Indonesia, kata Nindi”
d. Hari ini kita ulangan Bahasa Indonesia, “kata Nindi”
8. Paragraf!
Siswa kelas empat sedang melaksanakan kerja bakti. Mereka dibagi menjadi tiga
kelompok. Kelompok pertama membersihkan kelas, kelompok kedua membersihkan
kamar mandi, sedangkan kelompok ketiga membersihkan kamar halaman. Ibu guru
merasa senang melihat pekerjaan muridnya cepat selesai dan lingkungan sekolah
menjadi bersih dan indah.

Pikiran pokok pada paragraf  di atas terletak pada…


a. awal paragraf
b. akhir paragraf
c. tengah paragraf
d. awal dan akhir paragraf

9. Tempat pemberhentian bus adalah …


a. bandara
b. stasiun
c. halte
d. pinggir jalan

10. Tadi malam tanteku melahirkan di rumah sakit. Aku menjenguk ke sana. Aku dan
ibuku menunggu di ruang bersalin. Tiba-tiba terdengar suara tangisan bayi. Setelah
beberapa saat kami masuk ruangan. Tanteku telah melahirkan dengan selamat.
Bayinya sangat lucu. Kami merasa bahagia.
Gagasan pokok paragraf tersebut adalah …
a. Aku menjenguk tante di rumah sakit
b. Terdengar suara tangisan bayi
c. Tanteku telah melahirkan dengan selamat
d. Tanteku melahirkan di rumah sakit

11. Tukang besi itu sedang mengelas besi. Arti kata mengelas adalah menyambung.
Sumber yang bisa digunakan untuk menemukan arti kata tersebut adalah …
a. koran
b. kamus
c. daftar isi
d. urutan kata

12. Fafa akan pergi ke rumah Dino untuk meminjam buku bahasa Indonesia. Fafa
berjalan ke arah selatan. Berarti rumah Dino menghadap arah…
a. barat
b. timur
c. utara
d. selatan

13. Agung sedang membuat kerangka bujur sangkar dari kertas karton. Kata
kerangka mengandung arti …
a. pola bangun ruang
b. rancang bangun
c. bentuk bangun
d. bagian gambar
14. Orang yang mengemudikan kereta api disebut…
a. masinis
b. sopir
c. nahkoda
d. pilot

15. Ayah Eka adalah seorang pakar kesehatan. Kata pakar artinya …
a. orang yang rajin
b. orang yang pintar
c. orang yang mempunyai gelar
d. orang yang ahli dalam suatu bidang

Anda mungkin juga menyukai