Anda di halaman 1dari 8

Q:1) Dari zat-zat berikut yang dapat dipakai sebagai bahan pengawet makanan adalah...

A:) Kecap

B:) Cuka dapur

C:) Saus Tomat

D:) Bumbu masak

E:) Air daun sirih

Kunci : B

Q:2) Ilmu kimia mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan materi. Berikut ini hal yang dipelajari dalam kajian
ilmu kimia adalah….

A:) Makhluk hidup

B:) Sejarah terbentuknya bumi

C:) Energi dan listrik

D:) Sifat dan perubahan materi

E:) Energi kinetik

Kunci : D

Q:3) Pada proses pembakaran lilin terjadi perubahan…

A:) dari energi kinetik menjadi energi potensial

B:) dari energi kimia menjadi energi cahaya

C:) dari energi kinetik menjadi energi cahaya

D:) dari energi kimia menjadi energi kinetic

E:) dari energi kinetik menjadi energi panas

Kunci : B

Q:4) Salah satu contoh peran ilmu kimia dalam perkembangan ilmu lain yaitu adanya unsur kimia yang digunakan
sebagai bahan dasar pembuatan mikroprosesor, yang menyebabkan komputer semakin kecil ukurannya dan semakin
canggih. Unsur kimia tersebut adalah…

A:) Alumunium

B:) Silikon

C:) Perak

D:) Magnesium

E:) Nikel

Kunci : B
Q:5) Peralatan laboratorium yang digunakan untuk tempat zat yang akan ditimbang adalah…

A:) buret

B:) Erlenmeyer

C:) kaca arloji

D:) pipet tetes

E:) breaker

Kunci : C

Q:6) Ada beberapa jenis kecelakaan yang dapat terjadi di laboratorium kimia, antara lain luka bakar akibat zat
kimiadan panas. Berikut zat kimia yang dapat menimbulkan luka bakar adalah…

A:) asam cuka

B:) asam klorida pekat

C:) natrium hidroksida

D:) karbondioksida

E:) natrium bikarbonatnatrium bikarbonat

Kunci : B

Q:7) Sejumlah air dengan volume 1 liter akan didihkan diatas kompor listrik yang dapat disetel suhunya dan
diperoleh data sebagai berikut :

1) Kompor listrik disetel 100'C, air mendidih dalam waktu 10 menit.

2) Kompor listrik disetel 75'C, air mendidih dalam waktu 20 menit.

Berdasarkan data tersebut, variabel terkendalinya adalah...

A:) kompor listrik

B:) volume air 1 liter

C:) suhu kompor listrik

D:) lamanya air mendidih

E:) penyetelan kompor listrik

Kunci : E

Q:8) Bekerja di laboratorium harus mengikuti tata tertib laboratorium. Berikut adalah tata tertib ketika bekerja
dilaboratorium, kecuali…

A:) Jagalah kebersihan meja dan ruangan laboratorium

B:) tidak diperkenankan masuk laboratorium tanpa didampingi guru

C:) jangan sampai menumpahkan zat kimia di atas meja


D:) barang-barang laboratorium tidak boleh dibawa keluar, kecuali atas perintah guru

E:) diperkenankan makan dan minum dilaboratorium

Kunci : B

Q:9) Ernest Rutherford bersam adua orang asistennya melakukan percobaan penghamburan sinar alfa. Hasil
percobaan yang ditemukan adalah…

A:) Proton

B:) Electron

C:) Neutron

D:) kulit atom

E:) inti atom

Kunci : E

Q:10) Partikel bermuatan positif yang terdapat dalam inti atom adalah…

A:) proton

B:) inti

C:) electron

D:) neutron

E:) atom

Kunci : A

Q:.11) Suatu atom unsur mempunyai nomor massa 80 dan nomor atom 35. Tiap atom unsur tersebut memiliki…

A:) 35 elektron dan 35 neutron

B:) 35 proton dan 35 neutron

C:) 35 proton dan 45 neutron

D:) 35 elektron dan 80 neutron

E:) 80 elektron dan 80 proton

Kunci : C

Q:12) Atom unsur yang mempunyai 8 elektron valensi adalah atom unsur dengan nomor atom…

A:) 8

B:) 10

C:) 12

D:) 16
E:) 20

Kunci : B

Q:13) Suatu atom unsur mempunyai nomor massa 23 dan di dalam intinya terdapat 12 neutron, banyaknya elektron
yang terdapat pada kulit terluar atom ini adalah…

A:) 1

B:) 2

C:) 3

D:) 4

E:) 5

Kunci : A

Q:14) Atom terdiri atas inti yang bermuatan positif dan disekitarnya beredar elektron-elektron yang bermuatan
negatif. Teori tersebut dikemukakan oleh…

A:) Dalton

B:) Thomson

C:) Rutherford

D:) Neils bohr

E:) Mekanika gelombang

Kunci : D

Q:15) Kedudukan elektron pada kulit-kulit atom disebut..

A:) proton

B:) neutron

C:) konfigurasi electron

D:) elektron valensi

E:) kulit atom

Kunci : C

Q:16) Nomor atom sulfur adalah 16. Konfigurasi elektron atom S adalah…

A:) 1s² 2s² 2p6 3s² 3p²

B:) 1s² 2s² 2p6 3s² 3p4

C:) 1s² 2s² 2p6 3s² 3p6

D:) 1s² 2s² 2p6 3s² 3p6 4s²

E:) 1s² 2s² 2p6 3s² 3p6 3d²


Kunci : B

Q:17) Konfigurasi elektron suatu atom unsur adalah 1s² 2s² 2p6 3s² 3p1. Atom unsur tersebut mempunyai…

A:) 3 orbital

B:) 5 kulit

C:) 5 orbital

D:) 13 neutron

E:) 13 proton

Kunci : E

Q:18) Jumlah orbital yang berisi elektron tidak berpasangan dari atom Co (nomor atom 27) adalah…

A:) 1

B:) 2

C:) 3

D:) 4

E:) 5

Kunci : C

Q:19) Suatu unsur dengan nomor atom 35 pada tabel periodik terletak pada…

A:) golongan VA, periode 4

B:) golongan VB, periode 4

C:) golongan VIIA, periode 3

D:) golongan VIIA, periode 4

E:) golongan VIIB, periode 4

Kunci : D

Q:20) Suatu unsur terdapat dalam periode ketiga dan dalam golongan IIA. Nomor atom unsur itu adalah…

A:) 3

B:) 5

C:) 7

D:) 12

E:) 31

Kunci : D

Q:21) Pasangan unsur yang terletak dalam satu periode adalah unsur-unsur dengan nomor atom…
A:) 2 dan 3

B:) 1 dan 11

C:) 36 dan 37

D:) 18 dan 19

E:) 12 dan 17

Kunci : D

Q:22) Jari-jari atom terbesar terdapat pada atom unsur dengan nomor atom…

A:) 3

B:) 11

C:) 12

D:) 19

E:) 20

Kumci : D

Q:23) Atom unsur yang paling mudah membentuk ion negatif adalah atom unsur dengan nomor atom…

A:) 6

B:) 8

C:) 10

D:) 16

E:) 20

Kunci : B

Q:24) Atom unsur yang mempunyai afinitas elektron terbesar adalah atom unsur dengan nomor atom…

A:) 7

B:) 8

C:) 9

D:) 11

E:) 12

Kunci : C

Q:25) Keelektronegatifan terbesar terdapat pada atom unsur dengan nomor atom…

A:) 11

B:) 15
C:) 17

D:) 20

E:) 25

Kunci : C

Q:26) Salah satu peran kimia dalam bidang pertanian adalah…

A:) Mengungkap tersangka kejahatan melalui sidik jari

B:) Mencari informasi tentang kandungan tanah

C:) Membuat bahan makanan menjadi awet

D:) Membuat obat-obatan dari bahan alam

E:) Mengelola air bersih

Kunci : B

Q:27) Bercanda dilaboratorium, berlari dilaboratorium menurut anda…

A:) Boleh dilakukan jika pekerjaan telah selesai

B:) Boleh melakukan jika tidak ada yang terluka

C:) Tidak boleh dilakukan saat guru ada dilaboratorium

D:) Tidak boleh dilakukan bagaimanapun kondisinya

E:) Boleh dilakukan jika guru tidak melihat

Kunci : D

Q:28) Berikut yang bukan termasuk sikap ilmiah adalah…

A:) Mengajukan/menulis data sesuai dengan hasil pengamatan

B:) Tekun dan ulet dalam melakukan penelitian dan tidak mudah putus asa

C:) Menerima perbedaan hasil yang didapat dengan hasil penelitian ilmuan lain

D:) Percaya segala informasi yang diberikan dari manapun sumbernya

E:) Menulis data hasil penelitian sesuai dengan hasil pengamatan tanpa merubahnya

Kunci : D

Q:29) Kalimat berikut merupakan tahan metode ilmiah adalah…

A:) Melakukan percobaan dan menganalisis hasil percobaan

B:) Membuat kesimpulan

C:) Membuat hipotesis

D:) Merumuskan masalah


E:) Semua benar

Kunci : E

Q:30) Perhatikan data berikut!

1) Masker
2) Jas Lab
3) Jam tangan
4) Helm

Yang merupakan kelengkapan keamanan kerja dilaboratorium adalah..

A:) 1 dan 2

B:) 2 dan 3

C:) 3 dan 4

D:) 1 dan 4

E:) Semua benar

Kunci : D

ESSAY!

1.Ilmu kimia merupakan suatu proses perubahan materi, yang banyak ditemukan dalam kehidupan sehari-hari.
Jelaskan proses kimia yang terjadi secara alami dan yang dilakukan oleh manusia!

Kunci : Proses alami : besi berkarat, gunung meletus, petir. Proses buatan : pembakaran, kembang api, penyepuhan
logam

2. Jelaskan peranan ilmu kimia dalam bidang kesehatan!

Kunci : pembuatan obat-obatan, pengecekan darah dan urin

3. Bekerja di laboratorium, ada kalanya terjadi kecelakan kerja, salahsatunya luka bakar. Jelaskan luka bakar yang
sering terjadi dilaboratorium dan bagaimana cara penanganannya!

Kunci : Luka bakar karena panas. Terjadi akibat kontak dengan api atau logam panas. Jika kulit memerah, olesi kulit
dengan salep minyak ikan atau levertran.

4. Jelaskan lambang dari A = Z + n !

Kunci : A = nomor massa, Z = nomor atom, n = jumlah neutron. Jadi Nomor massa = nomoir aton + jumlah neutron

5. Buatlah konfiguarsi elektron atom 9F !

Kunci : 1S² 2S² 2P5

Anda mungkin juga menyukai