Anda di halaman 1dari 2

TUGAS ANALISIS KASUS

MATA KULIAH KEPERAWATAN PALIATIF DAN MENJELANG AJAL

Ns. Heri Hermansyah, S.Kep.,M.KM

KASUS 1
Skenario:
“An. N (laki-laki) usia 3 tahun, saat ini sedang menjalani perawatan di RS khusus perawatan kanker. An.
N terdiagnosis mengalami kanker testis stadium terminal. An. R menjalani kemoterapi 3 kali dalam
seminggu. An. R kadang sering menolak untuk dikemoterapi karena efek mual muntah dan nyeri hebat
disekujur tubuhnya yang dirasakannya setiap kali dikemoterapi. Keluarga An. N terus berusaha
menghibur, membujuk, dan menguatkan mental An. N untuk terus melakukan kemoterapi. Saati ini An.
N telah divonis oleh dokter tidak bisa lagi diobati, dan meminta keluarga untuk bersiap setiap saat untuk
menghadapi kematian An. N”.

Pertanyaan:
1. Bagaimanakah penanganan kondisi psikososial dan spiritual yang harus diberikan pada pasien
dan keluarganya dalam menghadapi kondisi terminal yang dialami oleh pasien pada kasus
tersebut?
2. Bagaimanakah penanganan nyeri fisik yang disebabkan oleh penyakitnya ataupun yang berasal
berasal dari efek pengobatan yang didapatkan oleh pasien tersebut?
3. Bagaimanakah tinjauan penyakit yang diderita oleh pasien tersebut menurut bioetika dan
pandangan agama?
4. Bagaimanakah patofisiologi penyakit yang dialami oleh pasien tersebut?
5. Carilah jurnal yang berkaitan dengan terapi komplementer yang dapat diberikan pada pasien
tersebut sesuai dengan penyakit yang dideritanya! (minimal 2 jurnal terpublikasi)

KASUS 2
Skenario:
An. R (perempuan) usia 14 tahun, telah menjalani pengobatan selama ± 2 tahun lamanya di RS Cipto
karena menderita kanker nasofaring. Saat ini kanker yang diderita An. R telah mencapai stadium empat.
An. R lebih sering merasa nyeri kepala, terganggu penglihatannya, dan sulit menelan. Untuk satu suap
makanan, ia harus dibantu beberapa teguk air supaya makanannya terdorong melewati tenggorokan.
Pengobatan An. R sempat terhenti ±6 bulan karena An. R merasa ketakutan melihat teman sekamarnya
meninggal satu demi satu.

Pertanyaan:
1. Bagaimanakah penerapan asuhan keperawatan pada pasien tersebut?
2. Tindakan apakah yang seharusnya dilakukan oleh perawat untuk mempersiapkan mental pasien
dan keluarga pasien dalam menghadapi kondisi terminal pasien tersebut?
3. Bagaimana tinjauan dari penyakit yang diderita oleh pasien menurut pandangan social dan
budaya tentang perawatan paliatif ?
4. Bagaimanakah patofisiologi penyakit yang dialami oleh pasien tersebut?
5. Carilah jurnal yang berkaitan dengan terapi komplementer yang dapat diberikan pada pasien
tersebut sesuai dengan penyakit yang dideritanya! (minimal 2 jurnal terpublikasi)

Format penugasan

1. Buatlah laporan tugas dalam bentuk makalah dengan tulisan Times New Roman 12, spasi 1,5
dengan size A4 !!
2. Buatlah ppt dengan isi ringkasan hasil analisis kasus masing-masing kelompok untuk
dipresentasikan!!
3. Tugas dikumpulkan pada saat pertemuan selanjutnya untuk presentasi hasil analisis kasus!!

Anda mungkin juga menyukai