Anda di halaman 1dari 6

SISI AKUNTANSI dari PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA

Akhir-akhir ini sering didengar ucapan pejabat yang mengatakan bahwa perlunya pengembangan
sumberdaya manusia dan sumberdaya manusia itu adalah aset Nasional. Analog dengan pernyataan itu
dapat dikatakan bahwa sumber daya manusia dalam suatu perusahaan adalah aset perusahaan yang
bersangkutan. Gedung, peralatan, dan sebagainya adalah aset perusahaan, yang masing-masing nilainya
dapat ditemukan dalam neraca perusahaan yang bersangkutan, tetapi nilai sumber daya manusia tidak
tercantum neraca perusahaan. Hal ini akan menimbulkan pertanyaan benarkah sumber daya manusia itu
merupakan aset perusahaan? Kalau iya, mengapa nialnya tidak tercantum dalam neraca?
Status aset bagi sumber daya manusia didasarkan atas konsep ilmu ekonomi yang
menggolongkan sumber daya menusia sebagai salah satu faktor produksi yang mempunyai potensi
memberikan manfaat atas keuntungan di masa yang akan datang. Namun, dari sisi akuntansi, sumber daya
manusia bukanlah aset perusahaan. Menurut prinsip akuntansi, status aset bagi harta baru diberikan bila
harta itu merupakan milik perusahaan.
Walaupun tenaga kerja yang dipekerjakan bukan milik perusahaan yang bersangkutan,
perusahaan itu mempunyai rasa memiliki. Buktinya, personel itu dibina, dilatih, dan
ditingkatkan kualitasnya dengan penyediaan biaya yang cukup besar. Tak heran jika pada suatu
ketika, tiba-tiba suatu pegawai yang sudah dibina dan dilatih itu pindah ke perusahaan lain, maka
perusahaan yang bersangkutan merasa kehilangan, malah merasa hak miliknya dirampas atau dibajak
oleh orang lain. Dari sinilah timbul istilah yang sangat poluler “pembajakan” personel perbankan oleh
bank yang baru tumbuh.
(Dikutip dari majalah Bank&Manajemen No. 20, Januari/ Februari 1993, halaman 38)

1. Masalah yang dibicarakan dalam paragraf pertama pada teks di atas ialah …

(A) Aset nasional


(B) Gedung, peralatan, dsb. merupakan aset perusahaan.
(C) Sumber daya manusia merupakan aset perusahaan
(D) Gedung, peralatan, serta sumber daya manusia merupakan aset perusahaan.
(E) Neraca perusahaan

2. Sumber daya manusia sebagai aset perusahaan didasarkan atas …

(A) Prinsip akuntansi


(B) Konsep ilmu ekonomi
(C) Faktor produksi
(D) Potensinya yang memberikan manfaat di masa depan.
(E) Keinginan pemilik perusahaan

3. Paradoksal atas sumber daya manusia sebagai aset terdapat pada paragraf …

(A) Kedua
(B) Ketiga
(C) Pertama
(D) Pertama dan ketiga
(E) Kedua dan ketiga
4. Inti permasalahan dalam paragraf ketiga ialah bahwa pegawai dalam suatu perusahaan merupakan

(A) Milik perusahaan itu
(B) Pegawai yang boleh dibajak oleh perusahaan lain
(C) Pegawai yang perlui dibina, dilatih, dan ditingkatkan kualitasnya.
(D) Pegawai yang bukan miliknya
(E) Pegawai yang sudah resign

5. Kata ”pembajakan” yang didahului dan diakhiri oleh tanda petik (“…”) dalam paragraf ketiga
dengan maksud …

(A) Adanya makna konotatif


(B) Adanya makna denotatif
(C) Kata itu dipentingkan
(D) Kata itu untuk diperhatikan
(E) Melakukan bajak

6. Kata masing-masing dalam penggalan kalimat “ … masing-masing nilainya dapat ditemukan dalam
neraca perusahaan yang bersangkutan …”. Pemakaian kata masing- masing dalam kalimat tersebut

(A) Sudah sesuai dengan pilihan kata atau diksinya
(B) Belum sesuai dengan pilihan katanya
(C) Seharusnya kata setiap atau tiap-tiap
(D) Mana suka, artinya boleh masing- masing dan boleh juga setiap atau tiap- tiap
(E) Bisa diganti dengan kata setiap

7. Makna kata neraca (pada paragraf pertama dalam wacana di atas) di bawah ini semuanya salah,
kecuali …
(A) Alat pengukur berat
(B) Daftar yang menunjukkan posisi harta, hutang, dan modal
(C) Perimbangan kekuatan politik
(D) Peranti untuk menimbang
(E) Timbangan
PERUBAHAN YANG MENDORONG PERIMBANGAN KEKUATAN
Oleh Rene L. Pattiradjawane

Ketika sebuah virus bernama “melisa” tahun lalu muncul dijaringan internet, tidak banyak
perhatian yang diberikan oleh badan apemerintah dan para apengusaha . bahkan, pada banyak
perusahaan, anggaran belanja untuk menyediakan kopi masih jauh lebih besar ketimbang aggran belanja
yang ditunjukan untuk mengamankan sistem komputer perusahaan.
Pada sebuah virus yang disebar melalui e-mail bernama “ I Love ypu” menyebar kejutaan
komputer di dunia pada bulan Mei lalu, sepekan kemudian muncul virus yang bernama “New love”
pemerintah dan para pelaku bisnis mulai melihat spektrum baru ancaman yang bisa membahayakan
operasi mereka. Merupakan sebuah kenyataan kalau segala kegiatan manusia sekarang ini sangat terkait
dengan komputer dan jaringan internet. Munculnya virus-virus komputer ini telah mendorong puisat
perhatian para penguasa dan birokrasi pemerintahn untuk mengamankan data dan operasi mereka dari
bencana alamiah menjadi bencana yang disebabkan oleh manusia.
Para ahli keamanan jaringan komputer menyebutkan, sekarang ini masih sekitar 70 persen
perusahan-perusahaan di dunia yang tidak siap untuk mengenali total spektrum ancaman yang dihadapi
dan bagaimana mengatasinya . Sudah ada beberapa upaya dari pemerintah dan penguasa dari seluruh
dunia untuk memulai memikirkan bagaimana mengamankan investasi mereka di era teknologi informasi
ini.
Kekhawatiran yang paling besar sekarang ini dikalangan para ahli keamanan adalah terjadinya
serangan dadak elektronik, setara dengan serangan angkatan laut Jepang ke Pearl harbour pada perang
dunia ke II, terhadap seluruh sistem komunikasi dunia, termasuk jaringan internet, telepon, satelit, alat
panggil pager, dan lainnya, selain serangan virus–virus yang disebut “Love Bug” belum lama ini serangan
denial of service yang terjadi pada bulan Febuari lalu merupakan awal dari sebuah ofensif besar-
besaran yang bisa mengancam seluruh komputer yang ada dijaringan internet.
(Dikutip dari harian kompas, 3 juni 2000, hal 36)
8. Serangan virus yang mengancam komputer pada jaringan internet yang dipaparkan telah berlalu pada
waktu tertentu, seperti yang terbaca dalam paragraf-paragraf di bawah ini, kecuali pada …

(A) Paragraf 1
(B) Paragraf 2
(C) Paragraf 3
(D) Paragraf 4
(E) Tidak ada jawaban yang benar

9. Serangan virus komputer yang baru-baru ini terjadi dapat digolongkan pada virus …

(A) Melisa
(B) new love
(C) I Love you
(D) I Love you dan new love
(E) I Love Melisa
10. Pada mulanya perhatian pemerintah dan pengusaha hanya pada bencana alamiah, tetapi kemudian
berpikir kepada bencana yang disebabkan oleh manusia. Paragraf yang mendukung pernyataan di
atas itu ialah …

(A) Paragraf 1
(B) Paragraf 2
(C) Paragraf 3
(D) Paragraf 4
(E) Tidak ada jawaban yang benar

11. Kedahsyatan serangan virus komputer dapat disetarakan dengan serangan etntara Jepang dalam
Perang Dunia II. Hal ini dapat dibaca pada …
(A) Paragraf 1
(B) Paragraf 2
(C) Paragraf 3
(D) Paragraf 4
(E) Tidak ada jawaban yang benar

12. “… Pemerintah dan para Penerimaan Negara Bukan Para pelaku bisnis mulai melihat
spectrum baru ancaman yang bisa membahayakan operasi mereka” kata spektrum dalam kutipan di
atas bermakna ….

(A) Rentetan warna kontiyu


(B) Keseluruhan gelombang elektromagnetik
(C) Bagian-bagian
(D) Komponen-komponen
(E) Warna campuran

13. Wacana di atas dikutip dari harian kompas tanggal 3 Juni 2000. Penulisan kata kompas yang di garis
bawahi ini …

(A) Telah sesuai dengan kaidah penulisan nama surat kabar


(B) Tidak sesuai dengan kaidah penulisan nama surat kabar
(C) Seharusnya ditulis KOMPAS
(D) Seharusnya ditulis Kompas
(E) Bebas, tidak berlaku aturan apapun

14. Kalimat di bawah ini semuanya benar, kecuali….

(A) Mereka berjualan bensin di pinggir jalan


(B) Pada tahun ini belgia dan Belanda menjadi pusat perhatian dunia
(C) Pohon yang tinggi itu telah tumbang
(D) Yang terlambat datang di larang menandatangani daftar hadir
(E) Jepang menyerang Pearl Harbour pada perang Dunia 2
15. Arti kata ofensif menurut KBBI adalah ….

(A) Bertahan dengan baik


(B) Serangan yang sistematis
(C) Keadaan darurat
(D) Upaya melakukan pemantauan
(E) Kegiatan yang melibatkan massa

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 16 s.d. 20.

(1) Pernahkah Anda bertanya-tanya, mengapa rambut hanya tumbuh di kepala dan beberapa tempat
lainnya? (2) Sementara itu, pada telapak tangan dan telapak kaki tak ada satu pun rambut yang
tumbuh? (3) Menurut para ilmuwan, ini dikarenakan oleh adanya molekul khusus di tubuh kita yang
menghalangi pertumbuhan rambut. (4) Molekul khusus ini protein bernama Dickkopf 2 (DKK2) yang
secara efektif merusak jalur WNT, bagian yang bertanggung jawab untuk memicu pertumbuhan rambut di
tubuh kita. (5) Hal ini diungkapkan oleh para ilmuwan dari University of Pennsylvania School of
Medicine yang percaya bahwa dalam konsep evolusi, hewan-hewan tertentu telah mengembangkan
protein DKK2 ini pada bagian-bagian tertentu di tubuh mereka dengan tujuan membantu makhluk
bertahan hidup.

(1) "Dalam penelitian ini, kami telah menunjukkan bahwa kulit di daerah yang secara alami tanpa rambut
memproduksi inhibitor yang menghentikan WNT dari melakukan tugasnya," ungkap Profesor Sarah
E. (2) Millar seorang penulis studi yang dipublikasikan dalam jurnal “Cell Reports”. (3) Millar, yang juga
profesor dermatologi di University of Pennsylvania School of Medicine, berkata bahwa WNT sangat
penting untuk perkembangan kantung rambut dan menyebabkan rambut tumbuh lebih banyak.

(Dikutip dengan pengubahan dari https://sains.kompas.com/read/)

16. Inti kalimat pertama paragraf kedua adalah...

(A) Penelitian menunjukkan.


(B)Kami menunjukkan.
(C)Kulit memproduksi inhibitor.
(D) Profesor Sarah E. Millar mengungkapkan pernyataan.
(E)Pernyataan penulis studi yang dipublikasikan dalam jurnal “Cell Reports”.

17. Pernyataan yang sesuai dengan isi teks di atas adalah...

(A) Tidak ada molekul khusus di tubuh kita yang menghalangi pertumbuhan rambut.
(B) Molekul khusus ini protein bernama Dickkopf 2 (DKK2) yang berpotensi merusak jalur WNT.
(C) Jalur WNT merupakan bagian yang bertanggung jawab untuk memicu pertumbuhan rambut di
tubuh kita.
(D) Semua hewan telah mengembangkan protein DKK2 ini pada bagian-bagian tertentu di tubuh
mereka dengan tujuan membantu makhluk bertahan hidup.
(E) WNT tidak terlalu dibutuhkan untuk perkembangan kantung rambut dan menyebabkan rambut
tumbuh lebih banyak.

18. Apa tujuan penulis menulis teks tersebut?

(A) Membuktikan adanya penyebab mengapa rambut hanya tumbuh di kepala dan beberapa tempat
lainnya.
(B) Meyakinkan pembaca agar tidak khawatir dengan kemungkinan tumbuhnya rambut di tempat
yang tidak lazim.
(C) Menceritakan alasan tidak tumbuhnya rambut pada seluruh bagian tubuh.
(D) Mengajak pembaca untuk mencari tahu apa penyebab rambut tidak tumbuh di seluruh bagian
tubuh.
(E) Memaparkan alasan mengapa ada molekul yang dapat merusak jalur WNT sehingga rambut tidak
tumbuh di seluruh bagian tubuh.

19. Kalimat yang mengandung penggunaan tanda baca yang kurang tepat adalah...

(A) Kalimat pertama paragraf pertama.


(B)Kalimat kedua paragraf pertama.
(C)Kalimat ketiga paragraf pertama.
(D) Kalimat pertama paragraf kedua.
(E)Kalimat kedua paragraf kedua.

20. Penulisan kata yang kurang tepat pada teks di atas adalah...

(A) Kalimat pertama paragraf pertama.


(B) Kalimat kedua paragraf pertama.
(C) Kalimat ketiga paragraf pertama.
(D) Kalimat pertama paragraf kedua.
(E) Kalimat kedua paragraf kedua.

Anda mungkin juga menyukai