Anda di halaman 1dari 10

PEMERINTAH PROVINSI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA

DINAS PENDIDIKAN
SEKOLAH DASAR NEGERI PENJARINGAN 06
JALAN BANDENGAN UTARA NO 80
KOTA ADMINITRASI JAKARTA UTARA
KODE POS : 14440

PENILAIAN HARIAN

PARAF PARAF
Tema 6 : Cita - Citaku NILAI
GURU ORANG TUA
Nama : …………………………… PPKn :
B. Indonesia :
Kelas/Semester : IV / 1 IPA :
Hari/ Tanggal: ………………. IPS :
SBdP :

PKn KD 3.

I. Pilihlah salah satu jawaban yang tepat dengan memberi tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d!
1. Usaha manusia mengolah bahan mentah atau bahan baku menjadi barang
setengah jadi atau barang jadi disebut ...
a. Perindustrian
b. Pendidikan
c. Peternakan
d. pertanian
2. Setiap orang memiliki cita-cita yang berbeda. Sikap yang harus ditunjukkan
dalam menghadapi perbedaan tersebut adalah ... 
a. memengaruhi teman agar memiliki cita-cita yang sama
b. mencari teman yang memiliki cita-cita yang sama
c. saling menghormati dan menghargai
d. menjauhinya karena beda cita-cita
Perhatikan ciri fisik berikut
1) Kulit putih
2) Mata sipit
3) Kulit hitam
4) Bibir agak tebal
5) Hidung cenderung pesek
3. Ciri fisik ras Melanesoid ditunjukkan oleh angka ... 
a. 1 dan 4
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 4 dan 5
4. Jembatan Suramadu dapat berfungsu sebagai ... *
a. penghubung wilayah Jawa Timur dan Madura
b. sumber pengairan masyarakat Jawa Timur
c. pembangkit listrik
d. tempat pariwisata
5. Keragaman suku dan budaya Indonesia bukan merupakan pemicu terjadinya
perpecahan melainkan sebagai alat pemersatu bangsa. Oleh karena itu, sikap
yang sebaiknya ditunjukkan warga negara ialah ... *
a. mengembangkan sikap kedaerahan
b. menghargai suku dan budaya daerah lain
c. menganggap suku daerahnya paling unggul
d. memiliki rasa bangga yang berlebihan terhadap budaya daerah sendiri
6. Siti gemar menyanyikan lagu daerah asalnya yang berjudul "Bungong Jeumpa".
Kegemaran Siti menunjukkan bahwa ia berasal dari ... *
a. Aceh
b. Jambi
c. Lampung
d. Bengkulu
7. Berikut ini pernyataan yang benar mengenai menjaga keragaman agama di
Indonesia ... *
a. keragaman agama sering menjadikan perpecahan
b. menjaga keragaman menjadi tanggung jawab
c. menjaga keragaman adalah tanggung jawab Bersama
d. keragaman menjadi penghalang untuk Bersatu
8. Keberagaman pakaian khas yang menjadi ciri dalam perayaan hari besar
keagamaan perlu dihargai karena ... *
a. pakaian khas keagamaan beragama
b. pakaian khas sebagai identitas bangsa
c. pakaian khas menjadi ikon tiap agama
d. pakaian khas memperkaya budaya bangsa
9. Untuk menciptakan kerukunan umat beragama dalam masyarakat diperlukan
semangat untuk ... *
a. disiplin dan kerja keras
b. hati-hati dalam berteman
c. mengharap bantuan orang lain
d. saling menghargai dan menghormati perbedaan
10. Contoh sikap menghargai antarumat beragama adalah ... *
a. melarang untuk beribadah
b. mengajak bermain pada waktu beribadah
c. mempersilahkan teman untuk beribadah
d. mengajak teman beda agama untuk beribadah bersama
Bahasa Indonesia KD 3.6

I. Pilihlah salah satu jawaban yang tepat dengan memberi tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d!
1. Karya sastra yang diungkapkan dengan bahasa yang indah disebut …
a. lafal
b. puisi
c. tablo
d. drama
2. Bunyi akhir pada baris – baris puisi disebut …
a. rima
b. tempo
c. intonasi
d. ekspresi

Bacalah puisi tersebut untuk menjawab soal nomor 3-5!

Berlayar di atas besarnya ombak


Kulihat lumba – lumba berdansa
Bagai manusia tanpa dosa
3. Alat transportasi yang sesuai dengan gambaran puisi tersebut adalah …
a. kapal laut
b. pesawat
c. kereta
d. bus
4. Pekerjaan yang sesuai dengan puisi tersebut adalah …
a. nahkoda
b. masinis
c. petani
d. pilot
5. Suasana yang tergambar dalam puisi tersebut adalah …
a. terkesan
b. terkejut
c. senang
d. sedih
6. Langkah pertama yang dilakukan untuk menulis puisi adalah …
a. menentukan tema
b. menentukan rima puisi
c. menentukan bait dan baris
d. mendeskripsikan objek yang dilihat
7. Pesan dalam puisi disebut …
a. isi
b. amanat
c. rima
d. tema
8. Berikut yang merupakan ciri dari puisi lama adalah …
a. Jumlah bait terbatas
b. Mempunyai rima yang teratur
c. Mempunyai bentuk yang simetris
d. Jumlah larik dalam satu bait tidak terbatas

Puisi berikut untuk soal nomor 9 dan 10 !

Tak bosan ku memandangmu


Memandang indah sayapmu
Terbang rendah seakan menyapaku
Kuingin bersahabat denganmu
Wahai kupu-kupu lucu
9. Penyair ingin bersahabat dengan …
a. kupu – kupu
b. capung
c. belalang
d. kumbang
10. Rima akhir puisi tersebut adalah …
a. i
b. e
c. a
d. u

Ilmu Pengetahuan Alam KD 3.2


I. Pilihlah salah satu jawaban yang tepat dengan memberi tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d!
1. Perhatikan hewan – hewan berikut !
1) Capung
2) Kura – kura
3) Kecoak
4) Lalat
Hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna ditunjukkan oleh nomor …
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 3 dan 4
2. Ciri hewan yang mengalami metamorfosis sempurna adalah …
a. tidak melalui tahap kepompong dan berudu
b. bentuk tubuh dan ukuran tahapan muda sama seperti tahapan dewasa
c. bentuk tubuh dan ukuran tahapan muda berbeda dengan tahapan dewasa
d. tahapan muda memiliki sayap dan antenna yang lebih panjang dari tahapan
dewasa
3. Perhatikan tahapan metamorfosis pada hewan berikut !
Telur  x  pupa  nyamuk dewasa
Tahapan yang tepat untuk mengganti huruf x adalah …
a. nimfa
b. jentik
c. kepompong
d. imago
4. Manfaat pelestarian hewan langka yang terancam punah adalah …
a. Jumlah populasinya semakin bertambah
b. Tergantung rantai makanan karena semakin sedikit hewan
c. Harga bagian tubuh hewan tersebut semakin mahal di pasar
d. Hewan yang terancam punah semakin diminati negara lain
5. Contoh hewan yang dilindungi dari Pulau Kalimantan adalah …
a. harimau
b. orang utan
c. badak jawa
d. cendrawasih

6. Akibat yang terjadi pada ekosistem karena punahnya suatu makhluk hidup adalah

a. sering terjadi bencana alam di dalam ekosistem
b. terganggunya rantai makanan dalam ekonomi tersebut
c. meningkatkatnya polusi dan ketersediaan air di dalam tanah
d. menurunnya jumlah jenis tumbuhan yang ada di dalam ekosistem tersebut
7. Berikut ini upaya pemerintah untuk mencegah perburuan di alam adalah …
a. menjual hewan yang tertangkap
b. mendirikan cagar alam atau taman nasional
c. membuat peraturan dan larangan perburuan
d. menghukum pelaku perburuan dengan hukuman yang tegas
8. Daur hidup tumbuhan pisang dapat dimulai dari …
a. tunas
b. cangkok
c. setek batang
d. biji
Tumbuhan berikut untuk menjawab soal nomor 9 dan 10
1) Lengkuas
2) Tebu
3) Pisang
4) Rambutan
5) Kacang hijau
6) Tomat
9. Tumbuhan yang mengawali daur hidupnya dengan cara vegetatif adalah nomor …
a. 1, 2, dan 3
b. 1, 2, dan 4
c. 2, 4, dan 5
d. 4, 5, dan 6
10. Tumbuhan nomor 4, 5, dan 6 mengawali daur hidupnya menggunakan …
a. biji
b. akar
c. daun
d. batang

Ilmu Pengetahuan Sosial KD 3.1

I. Pilihlah salah satu jawaban yang tepat dengan memberi tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d!
1. Contoh SDA yang dapat diperbarui adalah …
a. minyak bumi
b. batu bara
c. emas
d. air
2. Avtur adalah bahan bakar pesawat terbang yang berasal dari pengolahan …
a. timah
b. belerang
c. batu bara
d. minyak bumi
3. Contoh SDA mineral nonlogam adalah …
a. nikel
b. seng
c. timah
d. belerang
4. Perhatikan tabel berikut !

No Sumber Daya Alam Contoh SDA yang tidak dapat diperbarui


1 Tanah ditunjukkan oleh angka …
2 Rotan
3 Emas a. 1 dan 2
4 Udara
5 Bauksit b. 2 dan 3
c. 3 dan 5
d. 4 dan 5
5. Sumber daya alam yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan
minuman adalah …
a. jahe
b. bambu
c. batu bara
d. ikan
6. Upaya pelestarian sumber daya alam yang dapat dilakukan siswa adalah …
a. naik sepeda ke sekolah
b. menyalakan lampu kamar ketika tidur
c. menginjak rumput di halaman sekolah
d. membiarkan air keran mengalir setelah mencuci tangan

7. Salah satu usaha menjaga kelestarian hutan adalah …


a. menghemat penggunaan plastik
b. melakukan pemupukan secara benar
c. membersihkan sampah daun yang berserakan
d. mengganti tanaman tua dengan yang muda
8. Sumber daya alam yang dihasilkan oleh daerah
yang ditunjukkan tanda panah adalah …
a. kelapa sawit
b. bijih besi
c. kopi
d. the

Gambar dibawah ini untuk menjawab soal


nomor 9 dan 10 !

9. Pulau yang menjadi wilayah persebaran penghasil karet ditunjukkan oleh nomor

a. 1 dan 2
b. 1 dan 5
c. 4 dan 5
d. 3 dan 4
10. Martapura merupakan daerah penghasil tambang intan di Pulau X. Pulau X yang
dimaksud adalah Pulau … pada peta ditunjukkan oleh nomor ….
a. Kalimantan, 2
b. Kalimantan, 3
c. Sulawesi, 2
d. Sulawesi, 3

Seni Budaya dan Prakarya KD 3.2, 3.3, dan 3.4

I. Pilihlah salah satu jawaban yang tepat dengan memberi tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d!
1. Bahan alam yang dapat digunakan untuk membuat kolase adalah …
a. Kaca
b. Daun
c. Pasir
d. Keramik
2. Karya seni rupa yang dibuat dengan potongan – potongan, lalu di tempel kembali
disebut …
a. montase
b. kolase
c. mosaik
d. anyaman
3. Karya seni rupa dua dimensi yang dibuat dengan cara menempel bahan pada
permukaan gambar disebut …
a. patung
b. ilustrasi
c. kolase
d. lukisan
4. Belajar ketukan dalam bernyanyi dapat dengan cara …
a. bersiul
b. bergoyang
c. bertepuk tangan
d. memukul pundak
5. Lagu wajib nasional yang dinyanyikan untuk mengenang jasa para pahlawan
dalam upacara bendera adalah …
a. Gugur Bunga
b. Indonesia Raya
c. Mengheningkan Cipta
d. Pahlawan Kemerdekaan
6. Solmisasi untuk nada 6 – 5 – 7 – 4 – 6 adalah …
a. do – mi – la – si – do
b. mi – re – fa – sol – si
c. la – sol – si – fa – la
d. do – sol – mi – fa – sol

7. Kenjung manis pada tari Pendet dari Bali berarti …


a. riang gembira
b. tersenyum
c. cemberut
d. sedih
8. Tari daerah dibawakan secara turun temurun dan memiliki nilai …
a. psikis
b. formal
c. religi
d. historis
9. Keunikan tari daerah dapat dilihat dari …
a. jumlah penari yang tampil
b. lamanya waktu penampilan
c. lokasi ditampilkannya tarian
d. kostum dan properti yang dikenakan
10. Tari Pendet merupakan tarian yang berasal dari daerah …
a. Bali
b. Aceh
c. Jambi
d. Banten

Anda mungkin juga menyukai