Anda di halaman 1dari 3

Tematik

Pembelajaran Jarak Jauh 3

Tema 3 Sub Tema 2

Kamis, 5 November 2020


Kelas V C/C1
Tujuan Pembelajaran
1. Siswa dapat mempraktikkan membersihkan wastafel di sekolah
dengan disiplin. (dapat disesuaikan dengan kondisi)
2. Siswa dapat menceritakan pengalaman menyirami tanaman di rumah.

Sebelum memulai pembelajaran, mari kita berdoa terlebih dahulu!


Ayo Mengamati

(Gambar siswa sedang membersihkan wastafel)


(Bacalah dengan nyaring wacana dibawah ini bersama orang tua
kalian)
Pagi-pagi Nani berangkat sekolah.
Pukul 06.45 sudah tiba di sekolah.
Nani dapat tugas piket kelas.
Ia membersihkan wastafel di depan kelasnya.
Nani senang benda-benda kelasnya bersih dan sehat.
Cara perawatan wastafel itu mudah.
Tetapi harus hati-hati.
Kita harus tahu obat pembersih dan alat yang diperbolehkan.

Ayo Mencoba
Nani selalu mematuhi tata tertib di sekolah.
Setiap Selasa Nani membersihkan wastafel teras.
Dikarenakan kondisi tidak memungkinkan untuk praktik
membersihkan wastafel, maka hari ini anak-anak akan praktik
membersihkan sepatu sekolah.
Langkah-langkah mencuci sepatu.
1. Tepuk-tepuk untuk merontokkan kotoran yang menempel pada sol
sepatu.
2. Mulailah membersihkan dari yang paling kotor.
3. Dimulai dari bawah, sol luar, sol tengah, sol atas, bagian dalam, lalu ke
talinya kalau ada.
4. Gunakan sikat gigi bekas yang bulunya cukup lembut dibasahi sedikit
air untuk menyikat sepatu.
5. Taburkan sedikit detergen untuk membersihkan area luar yang masih
kotor.
6. Keringkan dengan lap kering dan jemur tanpa harus terkena matahari
secara langsung.

Menyajikan
Orang tua bersama anak bersama-sama menyimpulkan hasil
pembelajaran hari ini.
Pembelajaran hari ini kita tutup dengan berdoa bersama.

NB: jangan lupa mengirim hasil pekerjaan siswa sebagai absensi


harian.

Anda mungkin juga menyukai