Anda di halaman 1dari 34

LAPORAN SEMINAR FISIKA

Pengukuran Indeks Bias Oli dengan Mengunakan Difraksi Fraunhofer


Celah Tunggal

Dosen Pembimbing: Evelina Astra Patriot, M.Pd

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Mata Kuliah Seminar Fisika

OLEH:
RIRIN OKTAVIANA
NIM. 1652240048

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN FISIKA


FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG
2019
LEMBAR PENGESAHAN
Makalah Seminar Fisika dengan Judul

Pengukuran Indeks Bias Oli dengan Mengunakan Difraksi Fraunhofer


Celah Tunggal

Oleh:
Ririn Oktaviana
NIM. 1652240048

Makalah seminar fisika telah diseminarkan dan disetujiui oleh tim penguji:

Penguji I, Penguji II,

Herma Widya, M.Pd Faizatul Mabruroh, M.Pd


NIDN.2007018901 NIDN.2008048802

Pembimbing,

Evelina Astra Patriot, M.Pd


NIDN.2014019301

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT, yang telah senantiasa melimpahkan Rahmat
dan Hidayah-Nya sehingga kita semua dalam keadaan sehat walafiat dalam
menjalankan aktivitas sehari-hari. Penyusun juga panjatkan kehadiran Allah SWT,
karena hanya dengan keridhoan-Nyalah Laporan Seminar Fisika ini dapat
terselesaikan. Penulis sangat bersyukur karena telah menyelesaikan laporan yang
menjadi tugas mata kuliah Seminar Fisika dengan judul Pengukuran Indeks Bias Oli
dengan Menggunakan Metode Difraksi Fraunhofer Celah Tunggal
Dalam penyusunan laporan ini banyak ditemukan kesulitan dan hambatan
yang telah dilalui, namun berkat Allah SWT, serta bantuan dari berbagai pihak segala
kesulitan dan hambatan tersebut dapat diatasi, sehingga laporan ini dapat
terselesaikan. Untuk itu, penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada yang
terhormat:
1. Ibu Dr. Amilda, M.A selaku Ketua Program Studi Pendidikan Fisika.
2. Bapak Suhadi, M.Si selaku sekretaris Program Studi Pendidikan Fisika.
3. Ibu Evelina Astra Patriot, M.Pd selaku Dosen Pembimbing.
4. Bapak dan Ibu Dosen Program Studi Pendidikan Fisika.
5. Almarhum Ayah tercinta.
6. Ibu dan saudara-saudaraku yang telah mendukung dan memberikan motivasi.
7. Teman-teman seperjuangan Program Studi Pendidikan Fisika.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa tanpa bantuan dari berbagai pihak,
laporan Seminar Fisika ini tidak akan terwujud dan masih jauh dari sempurna, oleh
karena itu dengan segala kerendahan hati penulis berharap pembaca dapat
memberikan saran dan kritik yang membangun demi kesempurnaan laporan ini.
Palembang, Desember 2019

Ririn Oktaviana

iii
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL
HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................... ii
KATA PENGANTAR ........................................................................................... iii
DAFTAR ISI .......................................................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................. vi
DAFTAR TABEL ................................................................................................. vii
ABSTRAK ............................................................................................................. 1
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................... 2
1.1 Latar Belakang ................................................................................... 2
1.2 Rumusan Masalah .............................................................................. 4
1.3 Tujuan Penelitian ............................................................................... 4
1.4 Manfaat Penelitian ............................................................................. 4
BAB II TINJAUAN PUSTAKA .......................................................................... 5
2.1 Pelumas (Oli) ..................................................................................... 5
a. Memperkecil koefisien gesekan................................................... 5
b. Pendingin ..................................................................................... 5
c. Pembersih .................................................................................... 5
d. Perapat ........................................................................................ 6
e. Sebagai penyerap tegangan .......................................................... 6
f. Pencegah korosi ........................................................................... 6
2.2 Laser He-Ne ....................................................................................... 7
2.3 Indeks Bias ......................................................................................... 8
2.4 Difraksi Fraunhofer............................................................................ 10
BAB III METODOLOGI PENELITIAN ............................................................ 13
3.1 Waktu dan Tempat ............................................................................. 13
3.2 Metode Penelitian .............................................................................. 13
3.3 Alat dan Bahan................................................................................... 13

iv
3.4 Rancangan Penelitian ......................................................................... 14
3.5 Prosedur Percobaan............................................................................ 14
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................................... 16
4.1 Hasil ................................................................................................... 16
4.2 Pembahasan ....................................................................................... 18
BAB V PENUTUP ................................................................................................ 22
5.1 Kesimpulan ........................................................................................ 22
5.2 Saran .................................................................................................. 22
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................ 23
LAMPIRAN ........................................................................................................... 24

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Skema difraksi berkas sinar laser pada medium (a) udara (b) cairan ... 9
Gambar 2. Difraksi Fraunhofer celah tunggal........................................................ 12
Gambar 3. Rancangan alat penelitian..................................................................... 14
Gambar 4. Pola difraksi Franuhofer celah tunggal pada Oli SAE 140 .................. 17
Gambar 5. Pola difraksi Franuhofer celah tunggal pada Oli SAE 40 .................... 18
Gambar 6. Laser .................................................................................................... 24
Gambar 7. Wadah................................................................................................... 24
Gambar 8. Gelas Ukur............................................................................................ 25
Gambar 9. Celah Tungal ........................................................................................ 25
Gambar 10. Jangka Sorong ..................................................................................... 25
Gambar 11. Kertas A4............................................................................................. 25
Gambar 12.Oli SAE 140 ......................................................................................... 26
Gambar 13. Oli SAE 40 .......................................................................................... 26

vi
DAFTAR TABEL
Tabel 1. Nilai indeks bias zat cair .......................................................................... 8

vii
Pengukuran Indeks Bias Oli dengan Mengunakan Metode Difraksi Fraunhofer
Celah Tunggal

Ririn Oktaviana1)*
Pendidikan Fisika, FITK UIN Raden Fatah Palembang1)
*Ririnoktaviana574@gmail.com
(Corresponding Author: Ririn Oktaviana)

Abstrak

Telah dilakukan penelitian tentang pengukuran indeks bias oli dengan


menggunakan metode difraksi Fraunhofer celah tunggal. Penelitian ini bertujuan
untuk mengukur indeks bias zat cair melalui metode difraksi Fraunhofer.
Pengukuran indeks bias dilakukan dengan menggunakan laser sebagai sumber
cahaya, celah tunggal sebagai jalan masuknya cahaya, wadah kaca plan paralel
sebagai tempat meletakan medium zat cair, dan kertas A4 sebagai layar pengamatan.
Dalam proses penelitian metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif
yang menggunakan analisis dan bahan teori yang mendukung. Sehingga hasil
penelitian menunjukkan nilai indeks bias oli pada SAE 140 sebesar 1,87, sedangkan
indeks bias oli dengan SAE 40 sebesar 1,62. Hal tersebut membuktikan bahwa
adanya selisih nilai indeks bias antara oli pada SAE 140 dan SAE 40.

Kata Kunci : Indeks bias, difraksi celah tunggal, dan metode difraksi Fraunhofer

1
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Perkembangan di zaman sekarang masyarakat sangat bergantung pada
kendaraan dan mesin pengelolaan pertanian dan lain-lain. Dalam mesin baik
kendaraan maupun mesin lainnya membutuhkan pelumas atau oli. Oli merupakan
suatu bagian fungsional yang melumasi seluruh bagian mesin agar dapat bekerja
secara maksimal. Oli yang baik digunakan untuk mesin memiliki standar yang
telah ditetapkan terutama pada kendaraan bermotor yang sesuai standar
pabriknya. Seringkali disuatu masyarakat kita menjumpai oli yang kualitasnya
baik dan kualitas rendah.
Menurut Arisandi (2012), Pelumas dasar mesin saat ini telah diisi dengan
berbagai merek dengan menawarkan beragam kualitas dan harga. Diketahui
bahwa unjuk kerja dan keawetan mesin sangat ditentukan oleh kualitas pelumas.
Pelumas berkualitas rendah bila digunakan di dalam mesin akan mudah rusak
atau terdekomposisi, sehingga akan berkurang atau bahkan hilang daya
lumasnya. Oleh karena itu perlu dilakukan penelitian terhadap kualitas pelumas,
sehingga penggunaan pelumas yang tidak memenuhi kualitas yang disyaratkan
dapat dihindari. Penelitian kualitas pelumas juga bertujuan memberikan
informasi yang akurat dan obyektif tentang kualitas dari beberapa merek oli yang
telah beredar di pasaran. Salah satu yang dapat dilakukan ialah dengan
mengidentifikasi suatu kemurnian oli menggunakan indeks bias.
Pengukuran indeks bias dapat digunakan untuk menemukan parameter fisik
berupa konsentrasi, suhu, tekanan dan lain-lain. Indeks bias suatu zat merupakan
cara mengukur kelajuan cahaya di dalam zat cair dibanding ketika di udara.
Indeks bias merupakan salah satu dari beberapa sifat optis yang penting dari
medium. Dalam bidang industri, pengukuran terhadap indeks bias secara luas

2
telah digunakan antara lain untuk mengetahui konsentrasi larutan. (Achmad
Zamroni, 2013).
Menentukan panjang gelombang cahaya dapat mengunakan dua cara yaitu
metode difraksi menggunkan kisi difraksi dan interferensi. Difraksi tidak lepas
dengan fenomena interferensi, karena pola-pola yang terbentuk pada layar adalah
pola yang terjadi akibat interferensi destruktif maupun konstruktif, sehingga
menghasilkan daerah yang gelap dan daerah yang terang. Menurut Puspita &
Yohanes (dalam Guswantoro, 2010). Difraksi adalah suatu pembelokan
gelombang, baik gelombang mekanik maupun elektromagnetik setelah melewati
penghalang. Difraksi diklasifikasikan menjadi dua yaitu difraksi Fresnel dan
difraksi Fraunhofer. Pada difraksi Fresnel disebut sebagai difraksi medan dekat
karena sumber cahaya ataupun layar pengamatan terletak pada jarak dekat dengan
celah difraksi. Difraksi Fraunhofer merupakan difraksi medan jauh yang diamati
sumber cahaya dan layar pengamatan terletak jauh dari objek (celah difraksi).
Difraksi dapat ditentukan oleh panjang gelombang dan lebar celah atau
besarnya penghalang. Gelombang yang frekuensinya kecil dan panjang
gelombangnya besar mudah terdifraksi dari pada gelombang dengan panjang
gelombang pendek. Jika gelombang mengenai penghalang besar, efek yang
ditimbulkan difraksi akan lebih tampak. Difraksi yang dihasilkan dari celah
tertentu dan geometri sederhana dalam keadaaan khusus dianamakan difraksi
Fraunhofer. Pada difraksi ini sinar datang dianggap sejajar, dan pola difraksi
diamati pada jarak cukup jauh, sehingga sinar yang diterima terdifraksi secara
sejajar, dengan mengunakan lensa yang sinar terdifraksinya difokuskan dalam
arah sama ke posisi sama pada layar. Pola gelap terang yang dihasilkan oleh
difraksi Fraunhofer pada layar lebih jelas dan lebih mudah untuk dianalisis
dibandingkan dengan difraksi Fresnel. Difraksi Franhoufer terjadi ketika sumber
cahaya dan layar terletak jauh dari celah difraksi, sehingga gelombang datang
yang melewati celah merupakan sinar dalam arah sejajar (Supriyadi, 2014).

3
Menurut Supriyadi (dalam Young & Freedman) Peristiwa difraksi
Fraunhoufer cukup mudah dijelaskan karena pola gelap terang (frinji) yang
berbentuk dianggap paralel. Ketika sinar laser mengenai celah tunggal pada
difraksi Fraunhofer maka akan terjadi munculnya pola gelap terang. Maka dari
itu, pada kesempatan kali ini peneliti ingin menganalisis indeks bias oli
mengunakan metode difraksi Fraunhofer celah tunggal.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang yang telah dijelaskan, maka rumusan masalah
dalam penelitian ini yaitu bagaimana perbandingan nilai indeks bias oli dengan
metode difraksi Fraunhoufer celah tunggal menggunakan kekentalan oli yang
berbeda?

1.3 Tujuan Penelitian


Tujuan dilakukan penelitian ini untuk mengetahui perbandingan nilai indeks
bias dari oli dengan kekentalan yang berbeda berdasarkan hasil pengukuran
indeks bias menggunakan difraksi Fraunhoufer celah tunggal.

1.4 Manfaat Penelitian


Adapun manfaat dalam analisis indeks bias oli dengan menggunakan metode
difraksi Fraunhofer celah tunggal antara lain:
1. Bagi peneliti
Dapat mengetahui perbandingan indeks bias oli SAE 40, 140 menggunakan
celah tunggal
2. Bagi masyarakat
Dapat mengetahui suatu mesin membutuhkan oli dengan kekentalan yang
sesuai standar mesin agar mesin dapat bekerja dengan baik.

4
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Pelumas (Oli)


Menurut Arisandi (2012), Pelumas adalah zat kimia, yang umumnya cairan,
yang diberikan di antara dua benda bergerak untuk mengurangi gaya gesek. Zat
ini merupakan fraksi hasil destilasi atau penyuliangan minyak bumi yang
memiliki suhu 105-1350C. Semakin berat beban motor semakin menurun nilai
dari viskositas pelumasnya.
Pelumasan merupakan salah satu sistem pelengkap pada suatu kendaraan
dengan tujuan mengatur dan menyalurkan minyak pelumas kebagian bagian
mesin yang bergerak.
Pelumas mempunyai fungsi sebagai berikut :
a. Memperkecil koefisien gesek
Salah satu fungsi minyak pelumas adalah untuk melumasi bagian-
bagian mesin yang bergerak untuk mencegah keausan akibat dua benda yang
bergesekan. Minyak pelumas membentuk oil film di dalam dua benda yang
bergerak sehingga dapat mencegah gesekan/kontak langsung diantara dua
benda yang bergesekan tersebut.
b. Pendingin
Minyak pelumas mengalir di sekeliling komponen yang bergerak,
sehingga panas yang timbul dari gesekan dua benda tersebut akan
terbawa/merambat secara konveksi ke minyak pelumas, sehingga minyak
pelumas pada kondisi seperti ini berfungsi sebagai pendingin mesin.
c. Pembersih
Kotoran atau geram yang timbul akibat gesekan, akan terbawa oleh
minyak pelumas menuju karter yang selanjutnya akan mengendap di bagian
bawah carter dan ditangkap oleh magnet pada dasar carter. Kotoran yang
ikut aliran minyak pelumas akan di saring di filter oli agar tidak terbawa dan

5
terdistribusi kebagian-bagian mesin yang dapat mengakibatkan kerusakan/
mengganggu kinerja mesin.
d. Perapat
Minyak pelumas yang terbentuk di bagian-bagian yang presisi dari
mesin kendaraan berfungsi sebagai perapat, yaitu mencegah terjadinya
kebocoran gas (blow by gas) misal antara piston dan dinding silinder.
e. Sebagai Penyerap Tegangan
Oli mesin menyerap dan menekan tekanan lokal yang bereaksi pada
komponen yang dilumasi, serta melindungi agar komponen tersebut tidak
menjadi tajam saat terjadinya gesekan-gesekan pada bagian-bagian yang
bersinggungan.
f. Pencegahan Korosi
Fungsi pelumas dalam mencegah korosi, pertama saat mesin idle,
pelumas berfungsi sebagai preservative. Pada saat mesin bekerja pelumas
melapisi bagian mesin dengan lapisan pelindung yang mengandung adiktif
untuk menetralkan bahan korosif.

Menurut Priyanto (2018), SAE (Society of Automotive Engineers) merupakan


badan internasional yang menjelaskan kekentalan oli dan juga menunjukkan
kemampuan oli dalam menjaga stabilitas kekentalan terhadap pengaruh
suhu mesin serta lingkungan. Jika angka indeks SAE kecil artinya oli semakin
cair. Sehingga kemungkinan oli untuk membeku atau mengeras pada suhu rendah
semakin kecil. Ini berguna ketika mesin mobil dinyalakan pada suhu dingin,
misalnya saat musim salju di negara-negara Eropa atau Amerika. Pada oli mesin
mobil biasanya diikuti huruf W singkatan dari winter (musim dingin) yang artinya
penggunaan oli tersebut bisa sampai -200C. Misalnya SAE 5W, SAE 10W atau SAE
20W.
Namun oli tidak hanya harus bekerja dengan baik saat dinyalakan suhu
mesin masih dingin, tapi juga ketika mesin bekerja. Umumnya oli yang

6
digunakan ialah multigrade di mana kekentalannya menyesuaikan pada rentang
temperatur mesin. Ini bisa dilihat angka yang mengikuti dibelakangnya. Seperti
SAE 5W-20 yang artinya suhu terendah oli tingkat kekentalannya 5, sedangkan
pada suhu maksimum (panas) tingkat kekentalan oli 40.
Semakin rendah suhu udara di luar maka mobil membutuhkan oli yang lebih
cair dengan kode 0W atau 5W. Namun semakin panas cuaca maka dibutuhkan oli
dengan tingkat kekentalan lebih tinggi seperti 15W-30. Pemakaian kekentalan oli
yang tidak sesuai dengan suhu negara bisa menyebabkan kinerja oli tidak
maksimal. Misalnya, oli SAE 5W-40 digunakan di Indonesia sebagai negara
tropis, maka oli akan sangat cair dan sulit melakukan lubrikasi (gesekan) dengan
baik. Pada umumnya, di negara bersuhu dingin, tingkat kekentalan oli yang
digunakan adalah SAE 5W – 35. Sedangkan di Indonesia, oli yang sering
terlihat di pasaran memiliki tingkat kekentalan dengan SAE 10W – 30 atau
SAE 15W – 50.
Mengklasifikasikan oli berdasarkan kekentalanya semakin besar nilainya,
maka semakin tinggi kekentalan, antara lain:
a. Oli SAE 10 untuk oli hidrolik
b. Oli SAE 30 untuk oli mesin
c. Oli SAE 40 untuk oli mesin Oli SAE 40 untuk oli mesin yang lebih besar
d. Oli SAE 90 untuk oli transmisi
e. Oli SAE 140 untuk Oli Gardan

2.2 Laser He-Ne


Laser merupakan penguatan cahaya dengan memancarkan radiasi yang terus
menerus. Ada beberapa ciri laser yang membedakan dengan cahaya biasa, yaitu
hanya memancar pada satu arah saja (terpolarisasi linear), memiliki intensitas
yang tinggi, kemonokromatisan yang hampir sempurna dan memiliki tingkat
koheren yang tinggi (Puspita & Yohanes, 2015).

7
Menurut Supriyadi (dalam Arkundato, 2007). Bahan yang digunakan dalam
laser berupa gas, benda padat dan cairan (kimia). Salah satu contoh laser yang
menggunakan gas adalah laser Helium-Neon. Laser helium neon terdiri dari
campuran gas sekitar 5 bagian helium untuk setiap bagian neon, pada tekanan
sekitar 3 Torr. Pemancaran terjadi karena debit cahaya diletakkan diatas pada
tabung yang dimana energi diteransfer dengan cepat ke atom neon netral yang
memiliki tingkat energi, transfer laser berlangsung pada panjang gelombang
632,8 nm. Nilai fluktuasi yang sangat besar disebabkan oleh osilasi dari inverse
populasi dinormalitas. Laser He-Ne kontinu dan stabil.

2.3 Indeks Bias


Indeks bias merupakan perbandingan antara kelajuan cahaya diruang hampa
terhadap kelajuan cahaya di dalam bahan. Nilai indeks bias dapat dilihat pada
tabel dibawah ini
Tabel 2.1 Nilai indeks bias zat cair
Medium N
Udara hampa 1,000
Udara pada STP 1,0003
Karbodioksida 1,00045
Helium 1,000036
Hidrogen 1,000132
Air 1,333
Es 1,31
Alkohol 1,36
Etil 1,48
Gliserol 1,50
Benzena 1,46
Kaca 1,52
(Sumber: Wojewoda & Ogolnoksztalcacych, 2012)

8
Cepat rambat gelombang cahaya diruang hampa sebesar c. jika melalui suatu
medium maka cahaya tersebut akan mengalami perubahan kelajuan menjadi v,
dimana v lebih kecil dibandingkan cepat rambat cahaya diruang hampa.
𝑐
𝑛=𝑣 (2.1)

Keterangan:
n = indeks bias mutlak medium
c = cepat rambat cahaya di udara
v = cepat rambat cahaya di suatu medium
Ketika cahaya merambat didalam suatu bahan, kelajuanya akan turun sebesar
suatu faktor yang ditentukan oleh karakteristik suatu bahan yang dinamakan
indeks bias (n) seperti yang dituliskan dalam persamaan 2.1 (Haliday, 1978).
Indeks bias juga dapat dinyatakan sebagai derajat penyimpangan cahaya
yang dilewati pada suatu medium yang cerah. Indeks bias dari suatu zat
merupakan perbandingan dari sinus sudut datang dan sinus sudut bias atau pantul
dari cahaya yang melalui suatu zat. Indeks bias identik dengan kerapatan suatu
medium semakin rapat suatu medium maka indeks biasnya semakin besar, setiap
benda mempunyai indeks bias yang berbeda-beda. Perubahan indeks bias udara
akan mempengaruhi besarnya perubahan panjang gelombang cahaya atau pola
frinji yang akan dilewati pada medium tersebut. Pola frinji antara terang pusat
keterang pertama difraksi berkas sinar laser pada medium udara dan air dapat
dilihat pada gambar 2.2 dan persamaan 2.2 sampai 2.5.

9
Gambar 2.2 Skema difraksi berkas sinar laser pada medium (a) udara (b) cairan
(Sumber: Wojewoda & Ogolnoksztalcacych, 2012)

Persamaan yang menjelaskan tentang pola difraksi pada terang pusat keterang
pertama (n =1) memenuhi persamaan :
𝑑 𝑠𝑖𝑛 𝛼1 = 𝜆1 ; 𝑑 sin 𝛼1 = 𝜆2 (2.2)
Sedangkan berdasarkan geometri pada gambar 2.2 diperoleh:
𝑥1 𝑥2
tan 𝛼1 = ; tan 𝛼2 = (2.3)
𝑙 𝑙

Untuk sudut yang sangat kecil, sin 𝛼 =


̃ tan 𝛼, sehingga panjang gelombang :
𝑑𝜆1 𝑑𝜆2
𝜆1 = ; 𝜆2 = (2.4)
𝑙 𝑙

Indeks bias cairan merupakan perbandingan kecepatan cahaya dalam medium


udara dengan kecepatan cahaya dalam medium cairan:
𝑣𝑢 𝜆 𝑥
𝑛= = 𝜆1 = 𝑥1 (2.5)
𝑣𝑐 2 2

Keterangan:
𝛼1 = sudut difraksi pada medium udara (rad)
𝛼2 = sudut difraksi pada medium cairan (rad)
𝜆1 = panjang gelombang cahaya pada medium udara (m)
𝜆2 = panjang gelombang cahaya pada medium cairan (m)

10
𝑥1 = jarak terang pusat dengan terang pertama pada medium udara (m)
𝑥2 = jarak terang pusat dengan terang pertama pada medium cairan (m)
𝑣u = kecepatan cahaya di udara (m/s)
𝑣c = kecepatan cahaya di dalam cairan (m/s)

Menghitung nilai standar deviasi dilakukan karena pengulangan terhadap


metode pengukuran
∑𝑁 ̅)2
𝑖=1(𝑛𝑖 −𝑛
∆𝑛 = √ (2.6)
𝑁(𝑁−1)

(Wojewoda & Ogolnoksztalcacych, 2012)


Keterangan:
∆𝑛= Standar deviasi
𝑁= Jumlah percobaan
𝑛𝑖 =Indeks Bias
𝑛̅= Indeks Bias Rata-rata
2.4 Difraksi Fraunhofer
Menurut Puspita & Yohanes (dalam Serway dan Vuille, 2012). Difraksi
adalah gejala penyebaran arah yang dialami seberkas gelombang ketika menjalar
melalui suatu celah sempit atau tepi tajam sebuah benda. Pola yang dihasilkan
dari celah-celah penghalang dapat membentuk terang gelap secara berantian.
Menurut prinsip Huygens tiap bagian cela berlaku sebagai sumber gelombang,
dengan demikian cahaya dan suatu bagian celah dapat berinterferensi dengan
cahaya dari bagian yang lain. Agar mendapatkan pola interferensi cahaya pada
layar maka harus digunakan dua sumber cahaya yang koheren (cahaya dengan
beda fase tetap). Hal ini bersesuian dengan prinsip Huygens dimana semakin kecil
penghalang penyebaran gelombang semakin besar. Pada interferensi distribusi
intensitas untuk maksimum besar tetapi pada difraksi distribusi intensitas tidak
sama, artinya semakin jauh makin kecil intensitasnya. Percobaan Young
mengunakan suatu sumber cahaya tetapi dipisahkan menjadi dua sumber koheren,

11
sedangkan percobaan Fresnel mengunakan dua sumber koheren, sehingga pada
layar terjadi pola-pola terang (interferensi konsuktif = maksimum) dan gelap
(interferensi destruktif = minimum). Pembelokan gelombang yang disebabkan
oleh adanya penghalang berupa celah disebut difraksi gelombang
Menurut Puspita & Yohanes Difraksi Fraunhofer merupakan jenis difraksi
medan jauh dimana sumber cahaya dan layar pengamatan terletak jauh dari objek
(celah difraksi). Difraksi Fraunhofer umumnya dilengkapi dengan lensa
cembung yang berfungsi untuk memfokuskan cahaya datang dari sumber
jaraknya yang jauh. Berkas cahaya tersebut terlebih dahulu difokuskan dengan
mengunakan sebuah lensa cembung yang telah diatur agar fokus lensa tepat
berada pada celah pertama sehingga berkas cahaya dapat menjadi sumber cahaya
baru yang akan didifraksikan (dalam Alfa, dkk,. 2013). Peristiwa difraksi
Fraunhofer cukup mudah dijelaskan karena frinji yang terbentuk dianggap
paralel. Ketika sinar laser mengenai celah tunggal pada difraksi Fraunhofer maka
akan terjadi pembelokan sehingga terjadi superposisi gelombang yang akan
mengakibatkan munculnya pola gelap terang (frinji) pada layar pengamatan
(Gambar 2.3).

Gambar 2.3. Difraksi Fraunhofer celah tunggal


(Sumber: Supriyadi, 2014)
Besarnya sudut difraksi pada celah tungga dapat diperoleh melalui persamaan
berikut :
𝑑 sin 𝜃 = 𝑛 𝜆 (2.7)
dengan: d adalah lebar celah (m)

12
n adalah orde difraksi
θ adalah sudut antara lebar orde dengan jarak kisi dengan layar
pengamatan (rad)
λ adalah panjang gelombang sumber cahaya (m)
Ketika melewati medium dengan indeks bias yang berbeda, cahaya akan
dibiaskan. Sifat ini dapat dimanfaatkan untuk menentukan indeks bias cairan.
Indeks bias cairan dapat ditentukan dengan menempatkan wadah sampel oli
diantara celah tunggal dan layar pengamatan (Supriyadi, 2014)

13
BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Waktu dan Tempat


Waktu pelaksanaan penelitian dilakukan pada bulan November 2019 di
Laboratorium Fisika Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam
Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang

3.2 Metode Penelitian


Penelitian ini mengunakan jenis penelitian eksperimen untuk menganalisis
dan menjelaskan indeks bias oli dengan menggunakan metode difraksi
Fraunhofer celah tunggal. Maka dari itu, metode yang digunakan dalam
penelitian ini yaitu metode penelitian kualitatif, dimana metode kualitatif adalah
sebuah metode riset yang sifatnya deskritif, mengunakan analisis, dan bahan teori
yang mendukung.

3.3 Alat dan Bahan


Adapun alat dan bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah:
a. Alat
1. Laser
2. Wadah yang terbuat dari bahan kaca yang berukuran (15cm x 4,5cm x
5cm dan tebal 1 mm) sebagai tempat untuk medium
3. Celah tunggal sebagai pembentukan bayangan
4. Kertas A4 berwarna putih yang digunakan untuk mengamati simpangan
5. Jangka sorong untuk mengukur simpangan pada layar
b. Bahan
1. Oli sebagai objek yang diamati

14
3.4 Rancangan Penelitian
Adapun rangkaian alat yang digunakan dalam penelitian ini ditunjukkan
seperti pada gambar 3.1 dibawah ini:

B A

Gambar 3.1 Rancangan alat penelitian


(Sumber : dokumen pribadi, 2019)
Keterangan pada setiap bagian gambar 3.1 sebagai berikut yaitu:
a. Laser He-Ne 630 nm
b. Celah tunggal diletakan pada pemegang slide diafragma
c. Wadah berukuran 15cm x 4,5cm x 5cm dan tebal 1 mm
d. Layar pengamatan menggunakan kertas A4 yang berwarna putih

3.5 Prosedur Percobaan


Adapun langkah-langkah prosedur percobaan dalam eksperimen mengenai
indeks bias pada oli dengan menggunakan difraksi Fraunhoufer celah tunggal
sebagai berikut:
a. Bacalah basmallah sebelum melakukan percobaan
b. Menyiapkan alat dan bahan yang digunakan untuk percobaan indeks bias oli
dengan suhu ruangan 290C
c. Letakkan kaca plan paralel yang di dalamnya diisi dengan medium oli
d. Letakkan celah tunggal untuk jalan masuk sinar laser

15
e. Kemudian sinar laser diarahkan ke celah tunggal sehingga membentuk
cahaya pola terang pusat dan pola terang pertama, dan
f. Data yang akan dicari pada pola yang terbentuk dari oli dapat dilihat di tabel
dibawah ini
No X1 (cm) X2 (cm) n 𝑛̅ ∆𝑛
1
2
3
g. Hitunglah data yang diperoleh mengunakan persamaan (2,5) untuk mencari
indeks bias dengan mengunakan rumus dibawah ini, sedangkan.
𝑣𝑢 𝜆 𝑥
𝑛= = 𝜆1 = 𝑥1 (2,5)
𝑣𝑐 2 2

Data untuk mencari standar deviasi menggunakan persamaan (2,6) dengan


rumus dibawah ini.
∑𝑁 ̅)2
𝑖=1(𝑛𝑖 −𝑛
∆𝑛 = √ (2,6)
𝑁(𝑁−1)

h. Lakukan percobaan di atas sebanyak 3 kali dengan oli berbeda


i. Mengakhiri dengan membaca hamdalah

16
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1 Hasil
Tabel 4.1 Pengukuran Difraksi Fraunhofer Celah Tunggal pada Oli SAE 140
No X1 (cm) X2 (cm) n 𝑛̅ ∆𝑛
1 0,48 0,24 2
2 0,48 0,30 1,6 1,87 1,52
3 0,48 0,24 2

X1 : data Simpangan difraksi berkas sinar laser di udara


X2 : data Simpangan difraksi berkas sinar laser di oli SAE 140
n : nilai indeks bias oli SAE 140
𝑛̅ : hasil ukur rata-rata indeks bias oli SAE 140
∆𝑛 : standar deviasi pengukuran indeks bias oli SAE 140

Analisis data Perhitungan menggunakan oli SAE 140


Pengukuran indeks bias oli dapat mengunakan persamaan 2.5 yaitu sebagai
berikut:
𝜆 𝑣 𝑥
n = 𝜆1 = 𝑣1 = 𝑥1
2 2 2
𝑥1
n=𝑥
2

0,48
n = 0,24

n=2
Mencari rata-rata mengunakan rumus:
∑ 𝑛𝑖
𝑛̅ = 𝑁
2+1,6+2
𝑛̅ = 3

𝑛̅ = 1,87
Sedangkan, mencari standar deviasi mengunakan rumus:

17
∑𝑁 ̅)2
𝑖=1(𝑛𝑖 −𝑛
∆𝑛 = √ 𝑁(𝑁−1)

(5,6−1,87)2
∆𝑛 = √ 3(3−1)

(3,73)2
∆𝑛 = √ 3(2)

∆𝑛 = √2,3
∆𝑛 = 1,52

Tabel 4.2 Pengukuran Difraksi Fraunhofer Celah Tunggal pada Oli SAE 40
No X1 (cm) X2 (cm) n 𝑛̅ ∆𝑛
1 0,34 0,21 1,62
2 0,34 0,21 1,62 1,62 1,32
3 0,34 0,21 1,62

X1 : data Simpangan difraksi berkas sinar laser di udara


X2 : data Simpangan difraksi berkas sinar laser di oli SAE 40
n : nilai indeks bias oli SAE 40
𝑛̅ : hasil ukur rata-rata indeks bias oli SAE 40
∆𝑛 : standar deviasi pengukuran indeks bias oli SAE 140

Analisis data perhitungan menggunakan oli SAE 40


Pengukuran indeks bias oli dapat mengunakan persamaan 2.5 yaitu sebagai
berikut:
𝜆 𝑣 𝑥
n = 𝜆1 = 𝑣1 = 𝑥1
2 2 2
𝑥
n = 𝑥1
2

0,34
n = 0,21

n = 1,62
Mencari rata-rata mengunakan rumus:

18
∑ 𝑛𝑖
𝑛̅ = 𝑁
1,62+1,62+1,62
𝑛̅ = 3

𝑛̅ = 1,62
Sedangkan, mencari standar deviasi mengunakan rumus:
∑𝑁 ̅)2
𝑖=1(𝑛𝑖 −𝑛
∆𝑛 = √ 𝑁(𝑁−1)

(4,86−1,62)2
∆𝑛 = √ 3(3−1)

(3,24)2
∆𝑛 = √ 3(2)

∆𝑛 = √1,74
∆𝑛 = 1,32

4.2 Pembahasan
Pada penelitian ini dilakukan uji coba pengukuran indeks bias oli dengan
metode difraksi Fraunhofer celah tunggal. Metode difraksi Fraunhofer adalah
difraksi medan jauh dimana sumber cahaya dan layar pengamatan terletak jauh
dari objek atau celah difraksi, adapun jarak sumber cahaya ke layar pengamatan
sebesar 40 cm dan suhu ruangan 290C. Pola difraksi yang terbentuk berupa pita
terang orde 0, 1, 2 dan seterusnya yang dipisahkan oleh pita gelap. Seperti
gambar 4.1 dan 4.2 dibawah ini.

Gambar 4.1 Pola difraksi Fraunhofer mengunakan celah tunggal pada oli SAE 140
(Sumber: dokumen pribadi, 2019)

19
Gambar 4.2 Pola difraksi Fraunhofer mengunakan celah tunggal pada oli SAE 40
(Sumber: dokumen pribadi, 2019)

Pada kekentalan sebesar 140 dengan medium udara diperoleh jarak pola
difraksi sebesar 0,48 dan medium oli difraksi yang diperoleh sebesar 0,24.
Sedangkan, pada kekentalan oli sebesar 40 dengan medium udara diperoleh jarak
pola difraksi sebesar 0,34 dan medium oli difraksi yang diperoleh sebesar 0,21.
Hasil dari sampel didapatkan hasil yang berbeda-beda, pada sampel oli
dengan kekentalan 140 diperoleh indeks biasnya sebesar 2 dan rata-rata indeks
bias adalah 1,87 untuk standar deviasi diperoleh sebesar 1,52. Sedangkan, sampel
kedua pada oli dengan kekentalan 40 diperoleh indeks bias sebesar 1,62 dan rata-
rata indeks bias adalah 1,62 sedangkan untuk standar deviasi data diperoleh
sebesar 1,32.
Beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi indeks bias berbeda yaitu
kecepatan rambat cahaya, dimana semakin besar cepat rambat cahaya dalam
medium maka indeks biasnya semakin kecil.
𝑛2 𝑣
= 𝑣1 (4.1)
𝑛1 2

Persamaan yang dihasilkan di atas memiliki makna fisis, yaitu kecepatan


cahaya dalam suatu medium berbanding terbalik dengan nilai indeks biasnya.
Maksudnya, jika indeks bias semakin besar, kecepatan cahaya semakin kecil.
Sebagai contoh, kecepatan cahaya dalam medium kaca lebih kecil dibandingkan
dengan kecepatan cahaya ketika merambat di dalam air. Alasannya, indeks bias
mutlak kaca lebih besar daripada indeks mutlak air ( Elisa & Juliana, 2015).

20
Suhu dimana semakin besar suhu maka indeks biasnya semakin kecil. Hal
ini sesuai dengan penelitian Supriyadi (2014), “Pengukuran Indeks Bias Minyak
Kelapa Sawit dengan Menggunakan Metode Difraksi Fraunhofer Celah
Tunggal”. Pada medium minyak kelapa sawit, jarak pola difraksi semakin
melebar seiring dengan bertambahnya suhu. Hal ini terjadi karena adanya
pemanasan yang menyebabkan kerapatan optik minyak akan berubah sehingga
menyebabkan perbedaan lebar pola difraksi. Pola difraksi yang telah diperoleh
dapat digunakan sebagai indikasi awal adanya pengaruh suhu terhadap perubahan
lebar pola difraksi sehingga perubahan indeks bias dapat diketahui. Berdasarkan
Standar mutu minyak goreng (SNI), indeks bias minyak goreng pada suhu 40°C
mempunyai nilai 1,4565-1,4585.
Kekentalan zat cair, dimana semakin kental zat cair, indeks biasnya
semakin besar. Begitu pula sebaliknya, semakin encer zat cair maka indeks
biasnya semakin kecil. Hal ini sesuai dengan penelitian Bambang Murdaka Eka
Jati (2010), “Penyetaraan Nilai Viskositas terhadap Indeks Bias pada Zat Cair
Bening” Dilakukan penelitian mencari kesetaraan antara viskositas zat cair
bening terhadap nilai indeks biasnya berturut-turut menggunakan Viskosimeter
Ostwald dan Refraktometer ABEE. Itu dilakukan dengan cara mengukur
viskositas zat cair berupa larutan gula dan larutan garam pada sejumlah nilai
konsentrasi yang dinyatakan oleh variasi massa jenisnya. Kemudian, larutan yang
sama diukur indeks biasnya. Selanjutnya, dicari hubungan kesetaraan antara
viskositas dengan indeks bias pada larutan tersebut. Hasilnya, diperoleh grafik
cenderung linear antara viskositas terhadap indeks biasnya baik pada larutan gula
maupun larutan garam pada konsentrasi antara 10% hingga 100%.
Panjang gelombang, dimana semakin besar panjang gelombang maka
indeks biasnya semakin kecil.
𝑠𝑖𝑛 𝑖 𝑛 𝑣
= 𝑛1 =𝑣2 (4.2)
sin 𝑟 2 1

21
Diketahui v = λf, dengan f = frekuensi dan λ = panjang gelombang. Dengan
demikian, nilai indeks bias dapat diperoleh juga dari panjang gelombang dengan
ketentuan frekuensi cahaya yang melewati bidang batas antara dua medium
adalah konstan. Hal ini sesuai dengan penelitian Sigit Hariyanto (2010),
”Penentuan Indeks Bias Dan Reflektivitas Lapisan Tipis Dengan Metoda Serapan
Optik”. Indeks bias lapisan ASIH maupun SiOx semakin kecil pada panjang
gelombang semakin besar sampai pada batas tertentu, dan mulai membesar
sehingga membentuk hiperbolik.
Menurut Priyanto (2018). SAE merupakan badan internasional yang
menjelaskan kekentalan oli menunjukkan kemampuan suatu oli dalam menjaga
stabilitas kekentalan terhadap pengaruh suhu mesin dan lingkungan baik itu
dingin atau panas. Jika indeks SAE kecil maka oli semakin cair dan apabila
indeks SAE besar artinya semakin kental.
Sesuai dengan penelitian yang terdahulu telah dilakukan oleh Bambang
Murdaka Eka Jati (2010), dengan judul penelitian “Penyetaraan Nilai Viskositas
terhadap Indeks Bias pada Zat Cair Bening”. Kekentalan suatu zat terjadi karena
partikel-partkel di dalam suatu zat tersebut bertumbukan, dimana semakin tinggi
kekentalan oli atau zat maka semakin tinggi indeks bias sedangkan semakin
rendah kekentalan oli maka semakin rendah indeks bias. Oli dengan SAE 40
sangat cocok digunakan di Indonesia sebagai negara tropis karena kekentalannya
menyesuaikan pada rentang temperatur mesin.

22
BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Kesimpulan yang didapat diperoleh berdasarkan data hasil penelitian dan
pembahsaan adalah perbandingan nilai indeks bias yang dihasilkan dari
penggunaan metode difraksi Fraunhofer celah tunggal. Dari hasil penelitian dan
perhitungan dengan menggunakan oli dengan kekentalan 140 indeks bias rata-
ratanya adalah 2 sedangakan untuk oli dengan kekentalan 40 indeks bias rata-
ratanya adalah 1,62. Semakin tinggi kekentalan maka semakin tinggi indeks
biasnya dan sebaliknya semakin cair atau rendah kekentalan maka semakin
rendah pula indeks biasnya. Oli dengan SAE 40 sangat cocok digunakan di
Indonesia sebagai negara tropis karena kekentalannya menyesuaikan pada rentang
temperatur mesin Ini bisa dilihat angka yang mengikuti dibelakangnya. Seperti SAE
10W-40 yang artinya suhu terendah oli tingkat kekentalannya 10, sedangkan pada
suhu maksimum (panas) tingkat kekentalan oli 40.

5.2 Saran
Adapun saran yang dapat dikemukakan pada penelitian ini adalah
1. Perlu penelitian lebih lanjut dengan variasi kekentalan atau pun temperatur
dan sampel oli yang lain agar diperoleh data yang lebih maksimal, sehingga
dapat diketahui mutu dan kualitas oli yang baik.
2. Perlu menggunakan laser yang sesuai dengan standar dilaboratorium agar
mempermudah penelitian.

23
Daftar Pustaka

Alfa, R., Minanrmi, & Salomo. 2013. Anlaisis Pola Difraksi Frounhofer pada Celah
Tunggal dan Pembuktian Prinsip Ketidakpastian Heinnsenberg. Jurnal
Fisika Universitas Binawidiya Pekanbaru.

Arisandi, M. dkk. 2012. Analisis Pengaruh Bahan Dasar Pelumas Terhadap


Viskositas Pelumas dan Konsumsi Bahan Bakar. Jurnal Momentum, Vol. 8,
No. 1

Elisa & Juliana. 2015. Perbedaan Indeks Bias Minyak Goreng Curah dengan Minyak
Goreng Kemasan Bermerek Sunco. Jurnal Fisika Edukasi (JFE) Vol.2

Jati, Bambang Murdaka Eka. 2010. Penyetaraan Nilai Viskositas terhadap Indeks
Bias pada Zat Cair Bening. Jurnal Berkala Fisika, Vol. 13, No.4.

Supriyadi. 2014. Pengukuran Indeks Bias Minyak Kelapa Sawit dengan


Menggunakan Metode Difraksi Frounhofer Celah Tunggal. Jurnal Ilmu
Dasar, Vol.15 No. 2.

Wojewoda, G. F. & Ogolnoksztalcacych, Z. S. 2012. “Measuring Index of


Refraction.” Terjemahkan oleh Malgorzata Czart. Artikel. EU-HOU.

Wulandari, Puspita Septim & Yohanes Radiyono. 2015. Pengunaan Metode Difraksi
Celah Tunggal pada Penentuan Koefisien Pemuaian Panjang Aluminium
(Al). Prosiding Seminar Nasional Fisika dan Pendidikan Fisika ke-6. Vol.
No. 1.

Zamroni, Achmad. 2013. Pengukuran Indeks Bias Zat Cair Melalui Metode
Pembiasaan Mengunakan PlanParalel. Jurnal Fisika Vol. 3 No. 2.

Priyanto, Wawan. 2018. Memahmi Arti Kode pada Oli Mesin dan Penggunaannya
(Online) https://otomotif.tempo.co/read/1055169/memahami-arti-kode-pada-
oli-mesin-dan-penggunaannya.diakses pada desember 2019.

24
LAMPIRAN

Lampiran. Dokumentasi Penelitian

1.1 Rancangan Alat Penelitian

Gambar 1.1 Rancangan Alat Penelitian


(Sumber : dokumentasi pribadi, 2019)

1.2 Alat-alat Penelitian

Gambar 1.2 Laser Gambar 1.3 Wadah


(Sumber: dokumen pribadi, 2019) (Sumber: dokumen pribadi, 2019)

25
Gambar 1.4 Gelas ukur Gambar 1.5 Celah Tunggal
(Sumber: dokumen pribadi, 2019) (Sumber: dokumen pribadi, 2019)

Gambar 1.6 Jangka Sorong Gambar 1.7 Kertas A4


(Sumber: dokumen pribadi, 2019) (Sumber: dokumen pribadi, 2019)

26
Gambar 1.8 Oli SAE 140 Gambar 1.9 Oli SAE 40
(Sumber: dokumen pribadi, 2019) (Sumber: dokumen pribadi, 2019)

27

Anda mungkin juga menyukai