Anda di halaman 1dari 1

Cara mengekstrak daun sirih.

1. Siapkan Alat Dan Bahan.


2. Cuci daun sirih dengan menggunakan air mengalir, agar daun sirihnya terpisah dari
mikroorganisme yang dapat menggangu, lalu tiris.
3. Potong daun sirih tadi agar lebih kecil dari bentuk sebelumnya.
4. Keringkan daun sirih yang telah dipotong menggunakan open dengan suhu 60o c, atau
dengan menggunakan magiccom dan sinar matahari, intinya kering sampai daun sirihnya
mudah rapuh.
5. Haluskan daun sirih yang sudah dikeringkan sampai menjadi bubuk, dengan menggunakan
blander.
6. Saring atau ayak daun sirih tadi yang sudah menjadi bubuk menggunakan penyaring agar
ukurannya sama semua, lalu di timbang.
7. Masuk ke metode maserasi, masukkan bubuk daun sirih tadi yang telah di timbang ke dalam
botol kaca berwarna hitam, lalu masukkan etanol juga dengan bantuan chorong kedalam
botol kaca berwarna hitam tadi, perbandingan bubuk daun sirih tadi dengan etanol 1 : 10,
misalnya bubuk daun sirih beratnya 10 gram maka etanolnya 1000 ml/1 liter.
8. Lalu tutup botol kaca hitam itu rapat-rapat, kemudian diamkan selama 2 hari, pada 6 jam
proses pengadukan dan pada 18 jam proses pendiaman.
9. Lakukan penyaringan 2 kali juga setelah proses pendiaman, proses penyaringan di lakukan
sedikit demi sedikit.
10. Pindahkan hasil maserasi daun sirih ke dalam wadah yang lumayan kecil, lalu saring
menggunakan chorong yang dilapisi kain planel atau kertas saring , kemudian masukkan
hasil maseransi daun sirih tadi kedalam botol.
11. Langkah selanjutnya melakukan ekstrak pengentalan dengan menggunakan alat
laboratorium yaitu Rotary Evaporator, tetapi kalau tidak ada alatnya, bisa menggunakan alat
seadanya yang penting bisa menguapkan pelarut yang ada pada hasil maserasi daun sirih ini,
seperti menggunakan cangkir gelas yang dikukus diatas kompor, tetapi dengan cara ini agak
memakan waktu yang lama.

Anda mungkin juga menyukai