Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

MUJAHADAH AKBAR DAN MOTIVASI

IPNU IPPNU

RANTING KELURAHAN KEJIWAN

PIMPINAN RANTING IPNU IPPNU


KELURAHAN KEJIWAN
WONOSOBO
TAHUN 2017
PIMPINAN RANTING
IKATAN PELAJAR NAHDLATUL ULAMA (IPNU)
IKATAN PELAJAR PUTRI NAHDLATUL ULAMA (IPPNU)
RANTING KELURAHAN KEJIWAN
Jalan Kyai Wonobodro Kejiwan Wonosobo 56311

Kejiwan, 20 Maret 2017


Nomor : 02/PR/IPNU/IPPNU/KJWN/III/17
Lamp :-
Perihal : PERMOHONAN BANTUAN
Kepada Yth.
PT. TIRTA INVESTAMA (AQUA)
di-
Kejiwan

Assalamu’alaikum Wr.Wb
Sehubung akan diadakanya ujian Nasional dari tingkat SD/SMP/SMA/SMK maka
kami dari IPNU IPPNU Ranting Kelurahan Kejiwan bermaksud menyelenggarakan kegiatan
do’a bersama atau Mujahadah Akbar guna membantu secara sepiritual siswa/siswi
SD/SMP/SMA/SMK dalam menghadapi Ujian Nasional. Kegiatan tersebut Insya Allah akan
kami laksanakan pada :
Waktu : Sabtu, 1 April 2017 Pukul 18.30 s/d Selesai
Tempat : Balai desa Kelurahan Kejiwan
Acara : Mujahadah Akbar dan Motivasi
Pembicara : Bapak Kyai Sufyan (Rais Syuriyah MWCNU)
Tema : Sukses Ujian Nasional dengan Kecerdasan Sepiritual
Selanjutnya kami atas nama panitia pelaksanaan kegiatan, sehubung dengan keterbatasan
anggaran pemasukan, maka kami mohon partisipasi dan bantuannya dari PT. TIRTA
INVESTAMA (AQUA) .
Untuk itu kami mohon kesediaan agar bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan
tersebut dengan memberikan Bantuan Berupa AQUA Gelas sebanya 30 box demi
Kelancaran terselenggaranya kegiatan Mujahadah akbar IPNU IPPNU Ranting Kelurahan
Kejiwan. Adapun susunan panitia dan rincian anggaran yang telah kami tetepkan terlampir
dalam surat permohonan bantuan dana ini.
Demikian surat permohonan bantuan dari kami.atas perhatian dan bantuannya kami
ucapkan terimaksih yang sebesar-besarnya.
Wassalamu’alaikum Wr.Wb.

Mengetahui,
Ketua IPNU Ketua IPPNU Ketua Panitia Sekretaris

M. Achsin Muzaki Rini Nur Farida Adi Purnomo Efendi


PROPOSAL
PANITIA KEGIATAN MUJAHADAH AKBAR DAN
MOTIVASI
PIMPINAN RANTING IPNU IPPNU KELURAHAN KEJIWAN
WONOSOBO
A. LATAR BELAKANG
Di jaman sekarang ini ujian nasional sudah di anggap sesuatu yang menakutkan atau
memberi tekanan tersendiri bagi siswa/siswi yang akan menghadapinya baik dari tingkat
SD/SMP/SMA/SMK. Dengan kesibukan yang berbagai macam baik belajar ataupun
tugas-tugas yang di berikan kepada siswa/siswi kadang mereka lupa akan beribadah atau
berdo’a. dan tak di pungkiri hal tersebut sangat penting bagi kehidupan duniawi yang
dapat di ridhoi oleh Allah SWT, karena itu sangat di perlukan bimbingan pembelajaran
yang dapat melatih dan memperkuat keimanan sehingga segala sesuatu yang kita lakukan
berdampak positif bagi kehidupan khususya bagi pelajar.
Oleh karena itu kita perlu membersihkan diri dari segala kekhilafan yang selama ini di
perbuat baik di sengaja maupun tidak, maka kita perlu memohon ampun kepada sang
pencipta dengan cara berdo’a atau beristighosah. Atas landasan itu maka kami dari
Pimpinan Ranting IPNU IPPNU kelurahan kejiwan bermaksud mengadak kegiatan
mujahadah (do’a bersama) dan motivasi guna suksesnya siswa/siswi dalam menghadapi
ujian Nasional.
B. LANDASAN
Kegiatan tersebut merupakan agenda tahunan kami, dan berdasarkan Musyawarah
Pengurus Pimpinan Ranting IPNU IPPNU Ranting Kelurahan Kejiwan pada hari jumat
17 Maret 2017 di tempat Rekan Ghani.
C. TEMA
“ Sukses Ujian Nasional dengan Kecerdasan Sepiritual”
D. MAKSUD DAN TUJUAN
Kegiatan ini mempunya maksud dan tujuan menambah motivasi dan pemahaman
terhadap siswa/siswi, lebih mendekatkan diri dan menambah keimanan kepada Allah
SWT dan membantu secara sepiritual suksesnya Ujian Nasional yang akan datang.
E. KEPANITIAAN
Kepanitiaan terlampir
F. ANGGARAN KEGIATAN
Anggaran Kegiatan di peroleh dari KAS, iuran Pengurus IPNU IPPNU Ranting
Kelurahan Kejiwan, bantuan dari Alumni IPNU IPPNU dan bantuan dari Instansi,
Organisasi dan Perusahaan yang berada di Kelurahan Kejiwan.
G. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
Kegiatan Akan di laksanakan pada hari Sabtu, 1 April 2017 pada puku 18.30 s/d
selesai dan bertempat di gedung Balai Desa Kelurahan Kejiwan.
H. PESERTA KEGIATAN
Peserta kegiatan dari siswa/siswi MI Ma’arif Kejiwan kelas 6 dan siswa/siswi SD N
Kejiwan kelas 6, SMP/MTS dan MA/SMA Kelas 9 pelajar di desa kelurahan kejiwan
yang akan menghadapi ujian Nasional.
I. PENUTUP
Membina dan memberi motivasi generasi muda adalah suatu keharusan, agar
terbentuk generasi muda yang berakhlaq mulia, menjunjung tinggi nilai-nilai agama
sehingga menjadi generasi muda yang bermoral dan berguna bagi Agama Bangsa dan
Negara . Oleh karena itu melalui kegiatan yang akan kami laksanakan mudah-mudahan
mampu membatu suksesnya Ujian Nasional yang akan dihadapi. Melalui kegiatan ini
pula kami memohon kepada semua pihak untuk membantu mensukseskan kegiatan yang
akan kami laksanakan.
Demikian proposal ini disusun sebagai acuan dan kerangka kegiatan dengan
mengharap dukungan dan partisipasi semua pihak .
Kejiwan, 20 Maret 2017
Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU)
Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU)
Ranting Kelurahan Kejiwan

Ketua Panitia Sekretaris

Adi Purnomo Efendi


Mengetahui,
Kepala Kelurahan Kejiwan FORKIP Ketua IPNU
(Ketua Bidang Kerohanian)

Endang Istian, SE Guntur Nur Chalim M. Achsin Muzaki


(NIP.19630727198607.2.002)
SUSUNAN PANITIA
KEGIATAN MUJAHADAH AKBAR DAN MOTIVASI
PIMPINAN RANTING IPNU IPPNU KELURAHAN KEJIWAN
WONOSOBO

Ketua IPNU : M. Achsin


Ketua IPPNU : Rini Nur Farida
Ketua Panita : Adi Purnomo
Bendahara : Murlina
Sekretaris : Efendi
Seksi Acara : 1. Arwani
2. Raif
Seksi Perlengkapan : 1. Huri
2. Sony
3. Andika
Seksi Sound system : Harno
Seksi Dekorasi dan dokumentasi :1. Hasan
2. Arsyad
Seksi Humas : 1. Fai
2. Robi
Seksi P3K( Medis) : 1. Silviana
2. Tika
3. zulfah
Seksi Konsumsi : Seluruh pengurus IPPNU
RENCANA ANGGARAN
KEGIATAN MUJAHADAH AKBAR DAN MOTIVASI
PIMPINAN RANTING IPNU IPPNU KELURAHAN KEJIWAN
WONOSOBO
Dari hasil musyawarah Panitia kegiatan Mujahadah akbar tanggal 17 Maret 2017
menetapkan rencana anggaran kegiatan sebesar Rp. 1.430.000,00 (Satu Juta Empat Ratus
Tiga Puluh Ribu Rupiah) dengan rincian anggaran sebagai berikut :

Bisaroh pembicara : Rp. 300.000,00,-


Administrasi : Rp. 100.000,00,-
Sound system : Rp. 200.000,00,-
Konsumsi : Rp. 400.000,00,-
Perlengkapan : Rp. 200.000,00,-
Humas : Rp. 100.000,00,-
Lain lain : Rp. 130.000,00,- +
Rp. 1.430.000,00,-
Demikian rincian anggaran kegiatan yang telah di buat berdasarkan musyawarah
panitia guna mensukseskan kegiatan tersebut.

Kejiwan, 17 Maret 2017

Ketua Bendahara

Adi Purnomo Murlina

Anda mungkin juga menyukai