Anda di halaman 1dari 5

2021

JUKNIS LOMBA HUT RI KE-76


MTsN 3 ENREKANG

Madrasah Hebat Bermartabat


8/12/2021
A. Latar Belakang

Menyambut datangnya hari kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus
2021, sebagai bagian dari bangsa Indonesia, maka menjadi kewajiban bagi kita, untuk
mengenang jasa-jasa pahlawan kita, yang sudah memperjuangkan kemerdekaan Republik
Indonesia.

Hari kemerdekaan adalah tonggak sejarah perjuangan bangsa yang harus kita pertahankan.
Selain mempertahankan kemerdekaan, kita sebagai generasi penerus bangsa, tentunya harus
mengisi kemerdekaan itu dengan melakukan hal-hal yang positif dan dapat menumbuhkan
kecintaan serta semangat nasionalisme. Dengan demikian, para siswa/i diharuskan untuk
mengisi Hari Kemerdekaan ini dengan kegiatan yang mengingatkan kita pada semangat para
patriot pembela bangsa. Maka dari itu, kami selaku panitia akan mengadakan Peringatan Hari
Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia bagi siswa/i MTsN 3 Enrekang.

B. Nama dan Tema Kegiatan

Kegiatan ini adalah Perayaan Hari Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia 17 Agustus 2021.
Dengan tema "Madrasah Hebat menuju Indonesia Tangguh".

C. Dasar Pelaksanaan Kegiatan

1. UUD 1945
2. Pancasila
3. AD/ART OSIM MTsN 3 Enrekang
4. Program Kerja OSIM MTsN 3 Enrekang

D. Maksud dan Tujuan

Adapun tujuan diselenggarakannya acara ini, yaitu :

1. Menumbuhkan rasa persatuan, kesatuan, dan kekeluargaan bagi siswa/i MTsN 3 Enrekang.
2. Untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah rela berkorban demi Tanah Air Indonesia.
3. Meningkatkan kesadaran akan besarnya jasa pejuang kemerdekaan dan nasional dalam
merebut kemerdekaan bangsa Indonesia.
4. Meningkatkan jiwa sportifitas dalam berkompetisi.
5. Untuk mendorong rasa bangga dan cinta tanah air.

C. Peserta

Peserta perayaan HUT ke-76 RI adalah siswa-siswi kelas VII, VIII dan Kelas IX. Setiap peserta
hanya diperkenankan mengikuti satu jenis lomba.

D. Waktu dan Tempat

Kegiatan "Perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-76 Tahun 2021" ini akan
diselenggarakan pada :

Hari, Tanggal : Rabu, 18 Agustus 2021


Waktu : 08.00 WIB.
Tempat : Di Aula MTsN 3 Enrekang

E. Jenis Lomba

1. Lomba Puisi

• Tema : “Perjuangan”
• Kostum : Bernuansa merah putih

2. Lomba Menyanyi Solo

• Judul Lagu :
o Gugur Bunga
o Pantang Mundur
o Benderaku
• Kostum : Bernuansa Merah Putih

F. Tekhnis Lomba

Setiap peserta Lomba mengirim video (Puisi/Menyanyi Solo) ke panitia Lomba paling
lambat tanggal 16 Agustus 2021. Setelah itu Dewan Juri akan memilih 5 (Lima) Video terbaik
dan akan di umumkan pada tanggal 18 Agustus 2021.
Tanggal 19 Agustus 2021, 5 (lima) peserta terbaik akan dihadirkan di MTsN 3 Enrekang
untuk mengikuti lomba secara Luring di Aula MTsN 3 Enrekang.

E. Susunan Kepanitiaan

Ketua : Indrawati Natsir, S. Pd

Sekretaris : Ernawati, ST

Bendahara : Hasnawati, S. Pd

Seksi Acara : Muh. Asri, S. Pd

Seksi Lomba : Drs. Kamaruddin

P3K : St. Fadilah, S. Pd

Seksi Dokumentasi : Jumiati, S. Ag, M. Pd

Seksi Peralatan : Qamaruddin

F. Susunan Acara

1. Pembukaan
2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya
3. Pembacaan ayat suci Al-Qur’an
4. Laporan Ketua Paniti
5. Sambutan
a. Bapak Kepala Madrasah
6. Doa
7. Penutup

G. Estimasi Anggaran

a. ATK 150.000
b. Konsumsi 500.000
c. Sertifikat 350.000
d. Trophy 500.000

H. Penutup

Demikian proposal kegiatan ini kami buat, semoga dapat menjadi gambaran atas rencana
kegiatan Perayaan Hari Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia 17 Agustus 2021. Kegiatan ini
tidak akan terwujud tanpa bimbingan dan dukungan dari Bapak/Ibu sekalian. Kami selaku
panitia, memohon dukungan baik moral, maupun materi demi kelancaran acara ini, semoga apa
yang kita usahakan ini menjadi amal sholih yang diiringi keikhlasan, sehingga berbuah pahala
dari sisi Allah SWT.

Terima kasih.

Maroangin, Agustus 2021

Ketua Panitia Sekretaris

Indrawati Natsir, S. Pd Ernawati, ST

Mengetahui,

Kepala MTsN 3 Enrekang

Dr. H. Rukman A Rahman, S. Ag, MA

Anda mungkin juga menyukai