Anda di halaman 1dari 36

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Pada hakikatnya manusia membutuhkan pendidikan dalam kehidupannya,
dan pendidikan merupakan usaha agar manusia dapat mengembangkan potensi
dirinya melalui proses pembelajaran dan atau cara lain yang dikenal dan diakui
oleh segenap lapisan masyarakat.
Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945 pasal 31 ayat
10 menyebutkan bahwa setiap warga Negara berhak mendapat pendidikan, dan
ayat 3 menegaskan bahwa pemerintah mengusahakan dan menyelenggarakan suatu
sistem pendidikan nasional yang meningkatkan keimanan dan ketaqwaan serta
akhlaq mulia dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa yang diatur dengan
undang-undang.
Untuk itu semua komponen bangsa berkewajiban peran serta dalam hal
tersebut yang diatur dengan undang-undang, sebagai salah satu tujuan Negara
Indonesia. Pembaharuan sistem pendidikan nasional dilakukan untuk
memperbaharui Visi, Misi, Strategi dan tujuan dalam pembangunan pendidikan
nasional.
Pendidikan Nasional mempunyai visi terwujudnya system pendidikan
sebagai pranata sosial yang kuat dan berwibawa, untuk memberdayakan semua
warga Negara Indonesia berkembang menjadi manusia yang berkualitas sehingga
mampu dan proaktif dalam menjawab tantangan zaman yang selalu maju dan
berkembang.
Tuntunan dan tantangan masa depan kita mungkin terhindarkan termasuk
dalam penyelenggaraan sistem pendidikan namun secara realita kondisi obyektif
system pendidikan sendiri tidak terlepas dari kekuatan dan keterbatasannya. Di
samping itu pula, peluang dan ancaman yang datang dari luar sistem itu sendiri
selalu hadir membayanginya.
Menyongsong dan menghadapi kesemua itu para kepala sekolah, guru
tenaga kependidikan sebagai ujung tombak dalam penyelenggaraan system
pendidkan harus memiliki visi,misi dan kemempuan yang maksimal untuk
mencapai tujuan pendidkan.

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


Tantangan-tantangan yang kian hari kian banyak, jelas akan sangat
mempengaruhi dunia pendidikan pada umumnya dan dunia kepemimpinan kepala
sekolah pada khususnya.
Perkembangan perubahan-perubahan dan pertumbuhan yang terjadi baik
didalam konteks pendidikan akan saling bertaut satu sama lainnya.
Layanan pendidikan tak mungkin dilakukan dengan teknik dan cara-cara
yang konvensional, dengan pola manajemen yang terlalu sentralistik,biroaktif,
feodalistik dan rigid, perlu upaya-upaya inovasi dari pihak sekolah selaku ujung
tombak pelaksana pendidikan.
Oleh karena itu sekolah sebagai pelaksana pendidikan dalam upaya
meningkatkan kualitas pendidikan di satuan pendidikan haruslah menyusun
Rencana Pengembangan Sekolah (RPS). Rencana Pengembangan Sekolah yang
dibuat oleh SDN Cihanjuang 2 memuat Rencana Strategis Jangka Menengah untuk
4 tahun ( 2014-2018 ) dan Rencana Jangka Pendek 1 tahun ( 2014-2015). untuk
landasana operasionalnya
B. LANDASAN / DASAR HUKUM
1. Undang-Undang No. 20 Tahun 2003tentang pendidkan Sistem Nasional
2. Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidkan
(SNP)
3. Undang-undang No. 14 Tahun 2005 Tentang Guru dan Dosen
4. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi
5. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 23 Tahun 2005 tentang Standar
Kompetensi Lulusan
6. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 24 Tahun 2006 tentang
Implementasi Standar Isi dan Standar Kompetensi Lulusan
7. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 13 Tahun 2007 tentang Standar
Kepala Sekolah / Madrasah.
8. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 16 Tahun 2007 tentang Standar
Kulifikasi Akademik dan Kompetensi Guru
9. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 19 Tahun 2007 tentang Standar
Pengelolaan Pendidikan oleh Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah
10. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 20 Tahun 2007 tentang Standar
Penilaian Pendidikan

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


11. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 24 Tahun 2007 tentang Standar
Sarana dan Prasarana untuk SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA.
12. Peraturan Pemerintah No. 47 Tahun 2008 tentang Wajib Belajar
13. Peraturan Pemerintah No. 48Tahun 2008 tentang Pendanaan Pendidikan.
C. MAKSUD DAN TUJUAN
1. Maksud
Sebagai pedoman dan arah dalam penyelenggaraan dan pelaksanaan
pendidikan di SDN CIHIDEUNG 01 UPTD Pendidikan TK /SD Kecamatan
Parongpong Kabupaten Bandung Barat.
2. Tujuan
a. Mengoptimalkan Bidang Kurikulum
 Meningkatkan prestasi akademis dan non akademis
 Terlaksanya proses pembelajaran dan pembinaan siswa yang inovatif
 Terlaksananya penilaian yang dapat mengukur kompetensi siswa secara
utuh
b. Mengoptimalkan pemberdayaan Guru, Siswa dan tenaga kependidikan
lainnya
 Memiliki tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang profesional dan
kompeten.
c. Mengoptimalkan fungsi sarana dan prasarana
 Terlaksananya pengadaan, pemeliharaan, dan perbaikan sarana/prasarana
untuk pemenuhan standar
 Terwujudnya pengelolaan sekolah yang dinamis, kondusif, dan efektif
d. Mengoptimalkan pengelolaan pendanaan
 Terwujudnya pembiayaan pendidikan sekolah sesuai dengan kebutuhan
e. Mengoptimalkan partisipasi masyarakat :

 Peranan dan fungsi komite sekolah


 Peran serta orang tua siswa dan masyarakat

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


BAB II
RENCANA STARTEGIS PENGEMBANGAN SEKOLAH
JANGKA MENENGAH (RPSJM)TAHUN 2014 – 2018
SDN CIHIDEUNG 01

A. Analisis Lingkungan Strategis

Ada dua hal yang akan menjadi sasaran analisis, yakni lingkungan internal dan
lingkungan eksternal. Lingkungan internal adalah faktor-faktor yang terdapat di
dalam lingkungan sekolah, sedangkan Lingkungan eksternal adalah faktor-faktor
yang berasal dari luar lingkungan sekolah. Keduanya dapat mempengaruhi
kebijakan-kebijakan sekolah.
1. Analisis Lingkungan Internal (ALI)
Analisis Lingkungan Internal (ALI) adalah identifikasi terhadap faktor-faktor yang
berasal dari dalam lingkungan sekolah,yang meliputi faktor : kurikulum, tenaga
pendidik dan tenaga kependidikan (jumlah, kualifikasi pendidikan, kompetensi),
bahan ajar, sarana dan prasarana sekolah, sumber dana, peserta didik,
manajemen sekolah, serta penilaian. Faktor-faktor itu dianalisis sehingga
ditemukan faktor yang termasuk kekuaatan (strenght) dan kelemahan (weakness).
a. Kekuatan (Strenght)
Setelah dilakukan analisis, ternyata ada beberapa kekuatan (strenght) yang
dimiliki oleh SD Negeri CIHIDEUNG 01 di antaranya sebagai berikut.
1) Kurikulum
Kurikulum yang digunakan di SDNCIHIDEUNG 01 adalah Kurikulum
Tingkat Satuan Pendidikan yang dari segi adminitrasinya telah lengkap
(silabus dan RPP). Selain itu Tim Pengembang Kurikulum (TPK) Tingkat
Sekolah telah mampu menyusun KTSP sendiri dengan mengadaptasi
potensi-potensi dan kearifan lokal.
2) Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan
a) Jumlah guru
Dari jumlah rombongan belajar sebanyak8 rombel, terdapat 8 Guru
Kelas dan 3 guru mata pelajaran, yakni guru mata pelajaran

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


pendidikanagama Islam dan guru mata pelajaran pendidikan jasmani
dan kesehatan dan guru mata pelajaran Bahasa Inggris.
b) Kualifikasi Pendidikan Pendidik
Dari 10.orang tenaga pendidik (termasuk kepala sekolah),
keseluruhannya telah berpendidikan Strata Satu jurusan kependidikan,.
Tenaga Kependidikan
Ada 1 .orang tenaga kependidikan yaitu 1 orang Tata Usaha Sekolah.
3) Sarana dan Prasarana Sekolah
a) Ruang Kelas
Walaupun belum memenuhi standar ruang kelas, jumlah ruang kelas
yang ada telah cukup. Dari 6 rombongan belajar, SD
NegeriCIHIDEUNG 01memiliki 6ruang kelas dengan ukuran 7 m x 7
m. Sebagian Kondisi kelas dalam keadaan rusak ringan serta sebagian
lagi dalam kondisi masih cukup baik dan terawat.
b) Ruang Kepala Sekolah
Ruang kepala sekolah memadai dengan ukuran 7m x 8m yang menyatu
dengan Ruang guru kondisinya cukup baik dan terawat.
c) Ruang perpustakaan
Ruang Perpustakaan memadai dengan ukuran 7m x 8m, dengan kondisi
cukup baik dan terawat.
Halaman Sekolah
Halaman sekolah memiliki ukuran 40 meter persegi. Luas ini tidak
memadai sebagai tempat upacara dan tempat bermain para siswa.
Namun demikian, halaman lapangan sekolah ini masih belum optimal
bila digunakan untuk sarana olah raga dan upacara.
d) Meubelair Sekolah
Setiap ruang kelas telah dilengkapi dengan 1 lemari guru, 1 stel kursi
dan meja guru, serta meja – kursi belajar sesuai dengan jumlah siswa
dalam rombel.

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


4) Sumber Dana Sekolah
Sumber dana sekolah terutama untuk operasional sekolah sepenuhnya
didanai oleh pemerintah dan pemerintah pusat,berupa Bantuan Operasional
Sekolah (BOS) APBN, Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Provinsi,
serta Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Kabupaten Bandung Barat.
5) Peserta Didik
a) Jumlah Peserta Didik
Dari segi jumlah dan kesesuaian dengan daya tampung ruang kelas,
jumlah siswa di SDNegeri CIHIDEUNG 01sejumlah 132 siswa
dipandang memadai sehingga semua siswa dapat terbina oleh tenaga
pendidik
b) Prestasi Peserta Didik
Prestasi peserta didik terutama dalam bidang akademik cukup
membanggakan. Selain setiap tahun peserta didik kelas 6 semuanya
selalu mengikuti Ujian Sekolah (US) dan juga senantiasa lulus 100%
dengan nilai diatas kriteria kelulusan minimal yang telah ditetapkan
pada awal tahun pelajaran. Demikian pula untuk peserta didik kelas I
sampai dengan kelas VI, 95 % siswa di kelas senantiasa mencapi
Kriteria ketuntasan Minimal (KKM) untuk setiap mata pelajaran yang
dipelajarinya.
6) Manajemen Sekolah
Manajemen sekolah diarahkan untuk sejauh mungkin meningkatkan mutu
pendidikan, sehingga di SD Negeri CIHIDEUNG 01 telah dilaksanakan
Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah (MPMBS). Aspek-aspek
manajemen yang telah dilaksanakan sekitar 80%, yang meliputi :
a) Perencanaan Sekolah
Perencanaan sekolah yang telah disusun di antaranya program
tahunan,penyusunan KTSP, serta penyusuan Rencana Penerimaan dan
Penggunaan Keuangan Sekolah.
b) Pengorganisasian Sekolah
Pengorganisasian sekolah telah dilakukan dengan baik berupa
dilaksanakannya pembagian tugas di anatara tenaga pendidik, yang
meliputi sebagai guru kelas,pembimbing ekstrakurikuler, penitia

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


PPDB, Panitia berbagai kegiatan sekolah, pengelola keuangan,
pengelola tabungan siswa, penitia US , pembing UKS, Pembimbing
perpustakaan,dll. Semua dilengkapi dengan surat keputusan kepala
sekolah.
c) Pengawasan
Pengawasan dilakukan oleh kepala sekolah berupa supervisi kelas
secara berkala untuk menemukan kesulitan-kesulitan pembelajaran.
Supervisi yang dilakukan mengarah para supervisi klinis.
d) Penganggaran
Penganggaran sekolah dituangkan dalam Rencana Kegiatan dan
Anggaran Sekolah (RAKS) yang diketahui oleh Komite Sekolah.
7) Penilaian
Untuk mengukur efeftivitas rencana dan proses pembelajaran senantiasa
dilaksanakan penilaian dengan berpedoman kepada KKM dan Belajar
Tuntas. Penilaian yang dilaksanakan dalam bentuk penilaian ulangan
harian, ulangan tengah semester, ulangan umum pada semester ganjil,
ulangan kenaikan kelas bagi kelas I sampai dengan Kelas V pada semester
genap, Tes kemampuan Dasar, dan Ujian Sekolah ( US.)
b. Kelemahan (Weakness)
Setelah dilakukan analisis terhadap faktor-faktor internal sekolah,
ternyata disamping memiliki kekuatan (strenght),SDN CIHIDEUNG 01
juga memliki beberapa kelemahan di antaranya sebagai berikut
1) Kurikulum
Sesuai dengan ketentuan,bahwa Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan
harus senantiasa di Revisi setiap satu tahun sekali. Kanyataannya, di SD
Negeri CIHIDEUNG 01 masih :
a) Belum secara rutin dilaksanakan review kurikulum,
b) Masih sekitar 70 % KTSP diimplementasikan
c) Belum secara rutin dibuat perencanaan kelas (terutama RPP) yang
dibuat pendidik. Umumnya RPP dibuat setelah proses pembelajaran
selesai terutama bila akan diadakan supervisi oleh kepala sekolah
maupun oleh pengawas SD.

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


2) Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan
a) Tidak Memiliki Penjaga Sekolah
Secara formal, di SD Negeri CIHIDEUNG 01 memiliki penjaga sekolah.
Sehingga perawatan dan pengamanan sarana dan prasarana sekolah dapat
dilaksanakan, dengan dibantu oleh tenaga pendidik dan para siswa secara
bergiliran.
b) Tenaga Khusus Tata Usaha (TU) masih kurang
Tugas-tugas penatausahaan administrasi dan keuangan sekolah
dilaksanakan oleh TU yang masih kurang sehingga kepala sekolah masih
mengerjakan administrasi dengan dibantu para guruserta tenaga
administrasi honorer.Akibatnya. Kepala Sekolah sangat disibukan oleh
tugas-tugas administratif.Hal ini menyebabkan tugas-tugas kepala sekolah
yang lain masih terbengkalai.
c) Kedisiplinan Tanaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Secara umum tingkat kedisiplinan tenaga pendidik dan tenaga
kependidikan masih rendah. Hal ini tampak dari kurang disiplinnya
mengefektifkan waktu dalam pembelajaran dan dalam melaksanakan
penilaian ulangan harian, rutinitas pengerjaan program pembelajaran di
kelas. Kesibukan terjadi manakala akan dilaksanakan pemeriksaan
adminitrasi oleh supervisor.
3) Sarana dan Prasarana Sekolah
a) Ruang Kelas
Dari6rombongan belajar, SD Negeri CIHIDEUNG 01memiliki 6 ruang
kelas dengan ukuran 7 m x 7 m. Kondisi kelas masih perlu ditambah.
b) Ruang Kepala Sekolah
Ruang kepala sekolah belum memadai dengan ukuran 7m x 8m belum
terisi meubeulair dan pendukung kerja sesuai dengan standar Sarana dan
Prasarana.
Halaman Sekolah
Halaman sekolah memiliki luas 40 meter persegi. Luas ini tidak memadai
sebagai tempat upacara dan tempat bermain para siswa. Namun demikian,
halaman lapangan sekolah ini masih belum optimal bila digunakan untuk sarana
olah raga dan upacara.

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


4) Meubeulair Sekolah
Setiap ruang kelas telah dilengkapi dengan 1 lemari guru, 1 stel kursi dan meja
guru, meja – kursi belajar peserta didikbelum sesuai dengan jumlah siswa dalam
rombel.
5) Sumber Dana
Peran serta orang tua dan masyarakat masih kurang dalam mendukung pendaan
sekolah.
6) Manajemen Sekolah
Keterbatasan sumber daya personil dalam memanej sekolah, perlu adanya
penembahan personil untuk membantu pekerjaan ketataklasanaan sekolah.
7) Penilaian.
System penilaian masih kurang optimal belum sepenuhnya berjalan sesuai
harapan serta tumpang tindih dengan kepentingan lainnya.

2. Analisis lingkungan Eksternal (ALE)


Analisis Lingkungan Eksternal (ALE) adalah identifikasi terhadap faktor-faktor
yang berasal dari luar lingkungan sekolah,yang meliputi faktor : Orang tua
peserta didik, Masyarakat, Komite Sekolah dan StakeholderPendidikan. Faktor-
faktor itu dianalisis sehingga ditemukan faktor yang termasuk kekuatan (strenght)
dan kelemahan (weakness).
a. Kekuatan (Strenght)
Setelah dilakukan analisis, ternyata ada beberapa kekuatan (strenght) yang dimiliki
oleh SD Negeri CIHIDEUNG 01 di antaranya sebagai berikut.
1) Orang Tua Peserta Didik
Dengan jumlah orang tua peserta didik sebanyak 132 orang merupakan
potensi yang perlu diberdayakan dalam mengembangkan pendidikan di
SDN CIHIDEUNG 01.
2) Masyarakat
Peran serta masyarakat terhadap pendidikan di SDN CIHIDEUNG 01
merupakan kekuatan yang perlu dikembangkan dalam upaya peningkatan
kualitas pendidikan, yang meliputi :
a) Penggunaan jasa pelayanan yang tersedia
b) Memberikan kontribusi dana, bahan dan tenaga

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


c) Konsultasi
d) Pelayanan
e) Pelaksana kegiatan yang didelegasikan
f) Pengambilan keputusan
3) Komite Sekolah
Peran serta Komite sekolah terhadap pendidikan di SDN CIHIDEUNG
01merupakan kekuatan yang perlu dikembangkan dalam upaya peningkatan
kualitas pendidikan, yang meliputi :
a) Pemberi pertimbangan dalam penentuan dan pelaksanaan kebijakan
pendidikan di satuan pendidikan
b) Pendukung, baik yang berwujud financial, pemikiran maupun tenaga
dalam penyelenggaraan pendidikan di satuan pendidikan
c) Pengontrol dalam rangka transparansi dan akuntabilitas
penyelenggaraan dan keluaran di satuan pendidikan
d) Mediator antara pemerintahdengan masyarakat di satuan pendidikan.
4) Stake holder
Peran serta stakeholder terhadap pendidikan di SDN CIHIDEUNG 01
merupakan kekuatan yang perlu dikembangkan dalam upaya peningkatan
kualitas pendidikan, yang meliputi :
a) Pemberi pertimbangan dalam penentuan dan pelaksanaan kebijakan
pendidikan di satuan pendidikan
b) Pendukung, baik yang berwujud financial, pemikiran maupun tenaga
dalam penyelenggaraan pendidikan di satuan pendidikan
c) Pengontrol dalam rangka transparansi dan akuntabilitas
penyelenggaraan dan keluaran di satuan pendidikan
d) Mediator antara pemerintah dengan masyarakat di satuan pendidikan.
e) Motivator dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan, tenaga
pendidik dan tenaga kependidikan.
f) Fasilitator kepentingan yang menyangkut sarana prasarana, tenaga
pendidik dan tenaga kependidikan.
g) Supervisor pelaksanaan pendidikan.
b. Kelemahan (Weakness)

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


Setelah dilakukan analisis terhadap faktor-faktor eksternal sekolah, ternyata
disamping memiliki kekuatan (strenght), SD Negeri CIHIDEUNG 01juga
memliki beberapa kelemahan di antaranya sebagai berikut :
1) Orang Tua Peserta Didik
Masih ada orang tua yang kurang mendukung upaya peningkatan kualitas
belajar bagi putra/putrinya.
2) Masyarakat
Belum semuanya memahami dan memberikan peran sertanya bagi
kepentingan pendidikan di SDN CIHIDEUNG 01..
3) Komite Sekolah
Perlu adanya upaya-upaya sosialisasi peran serta komite sekolah yang lebih
signifikan.
4) Stakeholder
Tugas pokok dan fungsi kurang berjalan dengan baik.

B. ANALISIS KONDISI PENDIDIKAN SAAT INI


Analisis Kondisi Pendidikan Saat ini berarti, identifikasi terhadap kondisi nyata di
sekolah. Untuk mengefektifkan analisis ini, analisis dibandingkan dengan standar
pengeloaan pendidikan, yakni : standar kompetensi lulusan (SKL), Santar Isi (SI),
Standar Proses, Standar Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Standar
Sarana dan Prasarana, Standar Pengeloaan, Santar Pembiayaan, dan Standar
Penilaian. Hasil analisis kondisi Pendidikan Saat ini (Tahun 2014) adalah sebagai
berikut.
1. Mutu lulusan belum mencapai Standar Kompetensi Lulusan (SKL).Ini berarti
walaupun setiap tahun sekolah ini mampu meluluskan 100% siswa yang
mengikuti Ujian Sekolah(US), ternyata Lulusan sekolah belum memenuhi
harapan berbagai pihak, baik orang tua, masyarakat,maupun
pemerintah.Lulusan sekolah masih belum mampu bersaing dengan lulusan dari
sekolah lain di Sekolah Manengah Pertama..Karena Kompetensi lulusan belum
tercapai secara optimal sesuai dengan Standar Kompetensi Lulusan.
2. Pemahaman Kepala Sekolah dan Tenaga Pendidik terhadap Kurikulum
Satuan Pendidikan dan implementasi Kurikulum 2013 masih belum optimal.

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


3. Proses pembelajaran masih terlaksana secara konvensional, artinya masih
belum menuju pada pembelajaran yang mampu menfasilitasi kepentingan
belajar peserta didik. Guru masih bertindak sebagai pengajar daripada sebagai
pembelajar.
4. Kemampuan guru masih belum merata walalupun jenjang dan kualifikasi
pendidikan telah memenuhi standar. Namun dari sisi kompetensi, terutama
kompetensi profesional masih belum merata.
5. Sarana dan prasarana masih perlu penambahan dan dilengkapi untuk
memenuhi standar agar pembelajaran terlaksananya optimal. Kebutuhan
terhadap adanya ruang guru, perluasan halaman sekolah, pemagaran sekolah,
ruang UKS, sarana labolaturium IPA merupakan kebutuhan yang mutlak.
6. Pegelolaan sekolah masih belum efektif sesuai dengan tuntutan pengembangan
implementasi manajemen berbasis sekolah secara utuh.
7. Masalah pembiayaan masih belum mencukupi semua kebutuhan sekolah
sesuai dengan program yang ditetapkan.Hal ini disebabkan masih belum
adanya peraturan perundangan yang menetapkan standar pembiayaan. Bantuan
Operasional Sekolah baru menunjukkan kemampuan pemerintah untuk
membantu operasional pendidikan.
8. Pelaksanaan penilaian masih belum memenuhi tuntutan penilaian yang mampu
mendapatkan informasi aktual tentang berbagai aspek kompetensi siswa.

C. ANALISIS KONDISI PENDIDIKAN MASA DATANG


(Tahun 2014 -2018)
Berpedoman pada Undang-Undang nomor 20 tahun 2003 tentang sistem
pendidikan nasional dan Peraturan Pemerintah No 32 tahun 2013 mengamanatkan
bahwa Standar Nasional Pendidikan dijadikan landasan pengembangan satuan
pendidikan. Untuk itu, pendidikan masa yang akan datang di SD Negeri
Cihanjuang 2 ( 4 tahun ke depan) harus berupaya mengacu pada standar nasional
pendidikan. Berkaitan dengan hal tersebut, pendidikan masa yang datang akan di
arahkan pada pengembangan sebagai berikut.
1. Pengembangan Kualitas Lulusan
Sekolah harus memiliki lulusan yang berkualitas yang dapat mengantarkan
lulusannya untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang pendidikan yang lebih

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


tinggi yang diinginkan dengan prestasi yang membanggakan baik di sekolah
asal maupun di sekolah menengah pertama, memiliki kompetensi yang
bermanfaat bagi kehidupannya, memiliki kecakapan hidup, serta memiliki
daya saing dalam menghadapi kehidupan di masyarakat.
2. Pengembangan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP)
Standar isi pendidikan mencakup lingkup materi dan tingkat kompetensi yang
berstandar untuk mencapai kompetensi kelulusan pada jenjang dan jenis
pendidikan tertentu dan mampu bersaing baik secara nasional Oleh karenanya
pada tahun ajaran 2014-2018 secara bertahap sekolah akan mampu
pengembangkan kurikulum secara optimal sehingga sekolah akan memiliki
kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP) yang disusun secara mandiri,dan
mengimplementasikan Kurikulum 2013 secara bertahap.
3. Pengembangan Proses Pembelajaran
Dalam kurun waktu empat tahun ke depan proses pembelajaran dilaksanakan
dengan mengacu pada Kurikulum 2013 dengan metode pendekatan Tematik
semua kelas, pembelajarannya saintifik 5 M yaitu mengamati, menanya,
mengumpulkan informasi, mengolah informasi, dan mengomonikasikan.
secara kreatif, efektif, interaktif, inspiratif, memotivasi, menyenangkan,
menantang, mendorong peserta didik untuk berpartisipasi aktif. Selain itu
pembelajaran mampu memberi ruang yang cukup bagi berkembangnya
prakarsa, kreativitas dan kemandirian peserta didik sesuai dengan bakat, minat
dan perkembangan fisik serta psikologisnya. Tenaga Pendidik mampu
melaksanakan proses pembelajaran yang sesuai dengan kondisi siswa baik
fisik maupun psikologis. Guru-guru juga dapat membuat dan menggunakan
media pembelajaran yang ada dengan efektif dan kreatif.
4. Pengembangan Kualifikasi dan Kompetensi Pendidik dan Tenaga
Kependidikan
Pendidik dan tenaga kependidikan memiliki komitmen dan komptensi yang
memadai untuk melaksanakan tugas-tugas sesuai pembagaian tugas masing-
masing. Para guru memiliki pemahaman dan penguasaan tentang materi,
kurikulum, model-model pembelajaran, penilaian, dan dapat menggunakan
media pembelajaran. Serta dapat menggunakan dan memanfaatkan teknologi
informasi serta dapat membimbing siswa dalam pembelajaran.

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


5. Pengembangan Sarana dan Prasarana
Agar proses pembelajaran terlaksana secara optimal maka empat tahun ke
depan sarana dan prasarana minimal akan berusaha dipenuhi. Hal ini akan
sejalan dengan ketersediaan anggaran pemerintah, mengingat biaya investasi
pendidikan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pemerintah dan pemerintah
daerah, Sarana dan prasaranan yang akan ditingkatkan di antaranya : Ruang
Perpustakaan, ruang UKS, ruang guru, ruang multi media, media
pembelajaran, komputer, ruang laboraturium, mushola, lapangan upacara,buku
pelajaran pokok dan penunjang, mebelair dan perabotan sekolah lainnya.
6. Pengembangan Kualitas Menajemen Sekolah
Di dalam Standar Pengelolaan Pendidikan ditegaskan bahwa Standar
Pengelolaan Pendidikan adalah standar nasional pendidikan yang berkaiatan
dengan perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan kegiatan pendidikan pada
tingkat satuan pendidikan, kabupaten/kota, provinsi atau nasional agar tercapai
efisiensi dan efektivitas penyelenggaraan pendidikan. Pengelolaan Sekolah
menjadi tanggung jawab kepala Sekolan.Dalam kurun waktu empat tahun ke
depan menejemen sekolah akan berusaha menerapkan menerapkan manajemen
peningkatan mutu berbasis sekolah (MPMBS) yang ditunjukan dengan
kemandirian, kemitraan, partisipasi, keterbukaan, dan akuntabilitasdalam
aspek-aspek menejemen sekolah yang meliputi : perencanaan program
pengembangan sekolah, rencana kegiatan dan anggaran sekolah (RKAS),
penyusunan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP), menyukseskan
Kurikulum 2013, kegiatan pembelajaran, pendayagunaan tenaga kependidik
dan tenaga kependidikan , pengelolaan sarana dan prasarana pendidikan,
penilaian hasil belajar, dan pengawasan.
7. Pendayagunaan Pembiayaan Pendidikan
Pembiayaan pendidikan meliputi biaya investasi, biaya operasional dan biaya
personal. Pada Sekolah Dasar Negeri seperti SD Negeri CIHIDEUNG 01
pembiayaan pendidikan menjadi tanggung jawab pemerintah,kecuali biaya
personal peserta didik yang masih menjadi tanggung jawab keluarganya. Oleh
karena itu, dalam hal pembiayaan akan sulit dicari celah untuk menghimpun
dana dari masyarakat. Oleh karenya arah pengembangan pembiayaan untuk
empat tahun ke depan akan diarahkan pada efesiensi , transfaransi dan

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


akuntabilitas pendayagunaan pembiayaan pendidikan. Pendayagunaan
dimaksud agar dana-dana yang diterima sekolah dapat lebih diarahkan pada
peningkatan mutu pendidikan.
8. Efektifitas Penilaian Hasil Belajar Peserta Didik
Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2013 tentang Standar Nasional
Pendidikan menjelaskan bahwa standar penilaian pendidikan adalah standar
nasional pendidikan yang berkaiatan dengan mekanisme, prosedur, dan
instrumen penilaian prestasi belajar peserta didik. Penilaian hasil belajar
peserta didik dilakukan pendidik secara berkesinambungan mengacu pada
penilaian Autentik,untuk memantau proses, kemampuan, dan kemajuan hasil
belajar. Penilaian digunakan untuk menilai pencapaian kompetensi peserta
didik, bahan penyusunan laporan kemajuan hasil belajar, memperbaiki proses
pembelajaran, dan menentukan kelulusan peserta didik. Penilian hasil belajar
meliputi ulangan harian, ulangan umum (UKK), ujian tengah semester, Ujian
sekolah, serta ujian akhir sekolah berstandar nasional, serta test kemampuan
dasar (TKD). Selain mengefektifkan penilaian, maka dalam kurun waktu 4
tahun ke depan dalam pengembangan penilaian ini akan juga diarahkan pada
pendayagunaan potensi pendidik dan sekolah untuk mampu menyusun sendiri
semua instrumen penilaian yang valid dan reliable.

D. Identifikasi Kesenjangan 4 Tahun Ke depan

Kondisi Pendidikan Masa Besar


No Kondisi Pendidikan Saat Ini
Datang Kesenjangan
1 Kompetensi Lulusan Kompetensi Lulusan

a. Ketuntasan Belajar
 Rata-rata pencapaian KKM  Rata-rata pencapaian
semua mapel 70 KKM semua mapel
`2,66 atau 75 0,5
 Rata-ratapencapaian Ujian  Rata-ratapencapaian
Sekolah US. Ujian Sekolah (US)
tahun 2015 adalah 75

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


Kondisi Pendidikan Masa Besar
No Kondisi Pendidikan Saat Ini
Datang Kesenjangan
B Kelulusan:
 Persentase kelulusan Ujian  Persentase kelulusan
Sekolah tahun 2013 = 100% Ujiian Sekolah tahun 0%
berikutnya = 100%
D Melanjutkan studi: -
- Jumlah lulusan yang melanjutkan Jumlah lulusan yang
studi ke jenjang lebih tinggi 100 melanjutkan studi ke 0%
% jenjang lebih tinggi 100%
2 Pengembangan KTSP Pengembangan KTSP

 Telah memiliki KTSP yang  Revie KTSP yang


dikembangkan oleh
dikembangkan oleh TPK
TPK sekolah dengan
Sekolah mengimplementasikan
Kurikulum 2013 secara
bertahab.
 Penerapan KTSP baru  Penerapan KTSP 100% 30 %
memenuhi 70 % dari semua  Kurikulum 2013 sudah
mata pelajaran semua di laksanakan
pada setiap kelas.
 Perangkat KTSP pemua mata  Perangkat KTSP 0%
belajaran 100% tersusun secara tersusun sistematis dan
sistimatis dan terdokumentasikan terdomentasikan 100%
dari semua mata
pelajaran
 Perangkat KTSP untuk kelas  Terwujudnya Perangkat
rendah diilaksanakan ( 100 %) KTSP untuk kelas 0%
rendah dan
dilaksanakan dalam
pembelejaran (100%)

 Penguasaan guru tentang  100% guru menguasai 40%


KTSP ( 60 %) dan melaksanakan
KTSP

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


Kondisi Pendidikan Masa Besar
No Kondisi Pendidikan Saat Ini
Datang Kesenjangan
 Guru kelas dan guru mata  100 % menganalisis 80%
pelajaran 80 % telah membuat silabus yang sudah
silabus sesuai KTSP dibuat oleh
Kementerian
Pendidikan Pusat
 70% guru telah membuat RPP  Guru membuat RPP dan 30%
memenuhi standar
nasional 100%
b. Pengembangan sistem penilaian  100% guru memahami Peningkatan
 Penguasaan guru tentang sistem penilaian Autentik dan penguasaan guru
penilaian belum merata melaksanakan penilaian tentang penilaian
sesuai dengan standar
kurikulum yang berlaku
Standar Tenaga Pendidik dan Standar TenagaPendidik
3 Tenaga Kependidikan dan Tenaga
Kependidikan
 100 % guru berijazah S-1  100% guru 0%
berijazah S1
 80% guru mengajar sesuai 20%
dengan kualifikasi bidang  100% guru
studinya mengajar sesuai dengan
kualifikasi bidang 30%
 Guru yang dapat studinya
mengoperasikan komputer, baru  100% guru
70% dan TU dapat
 60% guru menggunakan media mengoperasikan 40%
pembelajaran dalam PBM. komputer
 100% guru
 Penguasaan bahasa inggris guru menggunakan media 90%
masih rendah pembelajaran
 10% Guru
 Masih rendah guru melakukan dan TU dapat 50 %

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


Kondisi Pendidikan Masa Besar
No Kondisi Pendidikan Saat Ini
Datang Kesenjangan
penelitian tindakan kelas (PTK) berkomunikasi dalam
dalam mengatasi hambatan bahasa Inggris
PBM  100% guru
 Kemampuan guru dalam melakukan tindakan
melaksanakan PBM yang aktif, kelas (PTK) dalam
kreatif, efektif, dan mengatasi hambatan
menyenangkan masih perlu PBM 60%
ditingkatkan (40%)  100% Guru
 Wawasan guru tentang melaksanakan PBM
pendidikan yang berstandar secara kreatif
nasional masih rendah
 Penguasaan guru tentang Peningkatan
penilaian masih belum merata.  Wawasan wawasan guru
guru tentang pendidikan
baik standar nasional Peningkatan
meningkat penguasaan guru
 Penguasaan ttg penilaian
dan pelaksanaan
penilaian terlaksananya
100%
4 Standar Proses Standar Proses
 Guru yang menyusun prota,  Guru yang menyusun 20 %
promes 80% prota, promes, dan
promes100 %
 Guru yang mengembangkan  Guru yang 40 %
inovasi pembelajaran masih mengembangkan inovasi
rendah 60 % pembelajaran 100 %
 Pelaksanaan remidial belum
terlaksana secara optimal.  Pelaksanaan remidial 60 %
40 % mancapai 100 %
 Guru yang melaksanakan

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


Kondisi Pendidikan Masa Besar
No Kondisi Pendidikan Saat Ini
Datang Kesenjangan
program pengayaan baru belum  Guru yang 60 %
menyeluruh pada semua melaksanakan program
tingkatan kelas pengayaan 100 %
 Pembinaan minat dan bakat Peningkatan
siswa masih terbatas dan ada  Pembinaan minat dan minat baca
beberarapa yang belum optimal bakat siswa terlaksana
 Pendalaman materi Ujian 100% Penambahan
Sekolah (US) siswa kelas VI  Pendalaman materi model
masih terlaksana secara terlaksana secara optimal pendalaman
konvensional dan inovatif materi
 Sikap mental siswa dalam Pembinaan sikap
menghadapi berbagai situasi  Sikap mental siswa lebih mental yang
masih belum merata. baik dalam menghadapi reguler
 Pengembangan PBM melalui berbagai situasi
tutor sebaya belum optimal.  Pelaksanaan turor sebaya Optimalisasi
tutor sebaya
dalam kelompok belajar
 Budaya membaca siswa masih terlaksana optimal
rendah.  Budaya membaca siswa
Pengembangan
terlaksana secara optimal
budaya
 Pembinaan disiplin siswa dan  100% siswa memiliki
membaca
budaya bersih masih belum disiplin yang baik dan
optimal. budaya bersih
Pengendalian
 Pembinaan wali kelas
disiplin dan
 Pembinaan wali kelas belum terlaksana secara optimal
kebersihan
merata secara optimal.  Pembinaan Bimbingan
secara kontinyu
Karier dan Konseling
Optimalisasi
terlaksana secara optimal
peran wali kelas
 Pembinaan BK masih belum
optimal
Optimalisasi
peran guru
BP/BK

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


Kondisi Pendidikan Masa Besar
No Kondisi Pendidikan Saat Ini
Datang Kesenjangan
Standar Sarana Prasarana Standar Sarana
5
Prasarana
 Ruang kepala sekolah:  Kebutuhan minimal Terlaksananya
5 x 7.M2 ruangan telah dimiliki pengadaan,
namun pemanfaatan dan pemanfaatan,
pemeliharaan yang dan perawatan
perlu terus dilaksanakan sarana/prasarana
secara konsisten. secara terus
menerus
 Ruang kelas : 6 ruang  Penambahan ruang Kekurangan 1
rombel 6 kelas ruang kelas
 Ruang perpustakaan: sudah  Ada ruang perpustakaan Perlu Penataan
memiliki
 Ruang guru:56 m2  Ada ruang guru Perlu Renovasi
 Gudang:Tidak ada  Gudang diperluas Perlu Renovasi
 Ruang UKS : Tidak ada  Ada ruang UKS Perlu Renovasi
 WC Siswa : 2 ruang  1WC : 58 siswa Tambahan dan
perempuan Renovasi
 1 WC : 74 laki-laki
 Lapangan olah raga :Tidak  Memiliki lapangan 90 % olahraga di
memiliki olahraga luar sekolah

 Sesuai dengan Ada kelas yang


 Lapangan Upacara banyaknya siswa berhimpitan

 Ruang Lab. Bahasa: tidak ada  Ruang Lab. Bahasa: ada Memiliki R Lab
dan standar Bahasa
 Ruang multi media: tidak ada  Ruang multi media: ada Terbangun R
dan standar multi media
 Ruang akademik dan  Ruang akademik dan Terbangun R
pengembangan SIM: tidak ada pengembangan SIM: akademik dan
ada dan standar SIM

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


Kondisi Pendidikan Masa Besar
No Kondisi Pendidikan Saat Ini
Datang Kesenjangan
 Ruang kantin:  Ruang kantin: standar Pemeliharaan
(>10m2) kantin standar
Perluasan/
pembangunan
koperasi sekolah
 Daya listrik (900 W)  Daya listrik 1300 w 6 unit komputer
 Komputer kelas : 0 unit  1 komputer 1 unit komputer
1 unit komputer
 Komputer TU: 1 unit  2 unit 1 unit lemari
 Komputer perpustakaan: 0 unit  1unit Konsistensi
 Komputer Lab IPA: belum ada  1 unit lemari penambahan
 Buku-buku perpustakaan masih  Penambahan buku-buku buku
terbatas. yang terus menerus Kurang buku
pendamping
 Buku Kurikulum 2013 lengkap  Buku Kurikulum 2013 Rasio Buku
dan pendamping paket dan siswa
lengkap 1:1
 Buku-buku referensi guru masih  Penambahan referensi Konsistensi
kurang guru yang terus penambaan buku
menerus Konsistensi
 Alat-alat olah raga masih perlu  Penambahan alat olah penambahan
ditambah. raga yang terus menerus sarana
 Alat peraga tiap mapel masih  Penambahan alat peraga Penambahan alat
terbatas untuk tiap mapel
 Alat-alat kesenian masih terbatas  Penambahan alat Konsistensi
kesenian, pemeliharaan, penambahan,
dan pemanfaatan yang perawatan, dan
optimal pemanfaatan
 Bahan praktik untuk mapel  Penambahan barang sarana
Agama, IPA, Mulok masih habis pakai bahan
terbatas praktik yang terus

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


Kondisi Pendidikan Masa Besar
No Kondisi Pendidikan Saat Ini
Datang Kesenjangan
menerus
6 Standar Pembiayaan
 Standar pembiayaan rata-rata  Pembiayaan memenuhi Rp.2.000,-
masih rendah (dibawah Rp. Standar Nasional
48.000/bulan / anak) ( diatas Rp. 50.000/
bulan /anak), rata-rata
 Peningkatan pengembangan  Terwujudnya Mewujudkan
kewirausahaan belum optimal kewriusahaan sekolah kewirausahaan
sebagi income
generating activities
 Kerjasama dengan alumni masih  Terwujudnya kerjasama Menjalin kerja
terbatas dengan alumni dalam sama dengan
pengembangan sekolah alumni
 Memiliki berbagai
sumber dana
 Sumber dana 5 jenis: BOS,  Pengelolaan keuangan Penambahan
Rutin, Komite Sekolah, APBD, yang cepat, tepat, dan sumber dana
Grant akurat
 Pengelololaan keuangan yang Optimalisasi
belum optimal pengelolaan
keuangan

7 Standar Pengelolaan Standar Pengelolaan


 Penyusunan Rencana sekolah  Memiliki rencana Intensitas
jangka pendek, dan jangka pengembangan sekolah penyusunan RPS
menengah, melalui yang komprehensif
penyusunan RPS masih belum
komprehensif
 RAPBS belum optimal dengan  Penyusunan RKAS Kualitas RKAS
berbasis kegiatan.
 Administrasi sekolah masih ada  Memiliki administrasi Intensitas

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


Kondisi Pendidikan Masa Besar
No Kondisi Pendidikan Saat Ini
Datang Kesenjangan
beberapa kekurangan sekolah yang lengkap pengerjaan
administrasi
 Implementasi SIM berbasis IT  SIM berbasis IT berjalan Penambahan
belum memadai efektif software dan
hardware
 Monitoring dan evaluasi masih  Monev terlaksana secara Peningkatan
belum kontinyu berkala dan sistematis kualitas monev
 Pelaksanaan rapat-rapat dinas  Rapat-rapat terlaksana Efektivitas rapat
terlaksana sesuai agenda secara efektif
 Kerjasama dengan komite  Kerjasama dengan Efektivitas kerja
sekolah berjalan baik komite lebih efektif sama
 Kerjasama dan koordinasi  Kerjasama dan kordinasi Efektivitas kerja
dengan berbagai pihak masih dengan berbagai pihak sama
belum optimal. lebih optimal
Pengembangan Standar Besar
8 Pengembangan Standar Penilaian
Penilaian Kesenjangan
Pengembangan perangkat model Pengembangan perangkat Melengkapi
penilaian pembelajaran belum model-model penilaian model penilaian
lengkap lengkap termasuk penilaian Autentik
Autentik Kurikulum 2013

 Implementasi model evaluasi  Implementasi ulangan Peningkatan


pembelajaran: Ulangan harian, harian dan tengah efektivitas
tengah semester masih belum semester terlaksana Peningkatan
efektif secara efektif hasil ulangan
 Ulangan akhir smester, ulangan  Ulangan akhir Peningkatan
kenaikan kelas, dan ujian semester, ulangan perangkat
etrlaksana dengan hasil yang kenaikan kelas, dan penilaian
belum memuaskan ujian terlaksana dengan
hasil yang memuaskan
 Instrumen atau perangkat  Memiliki instrument Pelaksanaan

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


Kondisi Pendidikan Masa Besar
No Kondisi Pendidikan Saat Ini
Datang Kesenjangan
penilaian untuk berbagai aspek atau peangkat penilaian validasi soal
belum optimal untuk berbagai aspek
secara optimal.
 Belum memiliki bak soal yang  Memiliki bank soal Membuat bandk
yang memadai yang telah untuk semua mata soal untuk
divalidasi. pelajaran yang telah lomba-lomba
divalidasi mapel
 Belum memiliki bank soal untuk  Memiliki bank soal
lomba-lomba akademik. untuk kegiatan lomba-
lomba bidang akademik

E. VISI SEKOLAH
“Terpuji dalam prestasi, Teladan Dan Penampilan,terpuji dibidang akhlak ””

F. MISI SEKOLAH
1) Menyiapkan generasi yang unggul dalam IPTEK dan IMTAK.
2) Menumbuhkan Keimanan Kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan
mengusung nilai-nilai karakter bangsa, dengan 9 (sembilan ) nilai
terkait dengan pendidikan anti korupsi , penghayatan terhadap ajaran
agama sehingga terbangun insan yang cerdas, cendikia, berbudi
pekerti yang luhur dan berakhlak mulia.
3) Membentuk SDM yang aktif, kreatif , inovatif dan berpotensi sesuai
dengan tuntutan zaman.
4) Membangun citra sekolah yang berwawasan lingkungan sebagai mitra
terpercaya di masyarakat.

5) G. TUJUAN SEKOLAH DALAM 4 (EMPAT) TAHUN


Tujuan pendidikan dasar adalah meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan,
kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti
pendidikan lebih lanjut.
Merujuk pada tujuan pendidikan dasar tersebut , maka tujuan Sekolah Dasar
Cihanjuang 2 adalah sebagai berikut :
1) Dapat mengamalkan ajaran agama hasil proses pembelajaran dan kegiatan
pembiasaan berinteraksi social.

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


2) Mengembangkan berbagai kegiatan dalam proses belajar yang menyenangkan
di kelas berbasis pendidikan budaya karakter dan anti korupsi.
3) Mengembangkan budaya sekolah yang kundusip untuk mencapai tujuan
pendidikan dasar yang berkarakter, serta anti korupsi.
4) Mampu meraih prestasi akademik dan non akademik disetiap event.
5) Menguasai dasar-dasar ilmu pengetahuan dan tehnologi sebagai bekal untuk
melanjutkan kejenjang yang lebih tinggi.
6) Mewujutkan sekolah sebagai pusat kebudayaan dan penggerak lingkungan
sekitar..
7) Menyelenggarakan berbagai kegiatan social yang menjadi bagian dari
pendidikan budaya dan karakter bangsa.
8) Menjalin kerjasama sebagai lembaga pendidikan dengan media dalam
mempublikasikan program sekolah.
9) Menjadi sekolah berwawasan lingkungan hidup bersih, sehat sebagai media
pembelajaran.
10) Menjadikan sekolah unggul yang diminati oleh masyarakat.
11) Menjadikan sekolah terbaik dalam perolehan nilai Ujian Sekolah (US).
12) Meletakkan dasar keterampilan untuk hidup mandiri/
13) Menyiapkan peserta didik mengikutipendidikan lebih lanjut kejenjang sekolah
lanjutan pertama minimal yang terakreditasi B
Secara berkelanjutan, tujuan sekolah tersebut akan dimonitor dan dikendalikan
dalam kurun waktu tertentu untuk mencapai hasil yang optimal..
H. PROGRAM STRATEGIS
Untuk mewujudkan SD Negeri CIHIDEUNG 01 sekolah berstandar nasional maka
program strategis yang dicanangkan diarahkan pada delapan standar nasional
pendidikan yang terkandung di dalam PP No. 32 Tahun 2013.dan sekolah-sekolah
Standar Nasional, Adapun program strategis yang dicanangkan adalah sebagai berikut:
1. Pengembangan kompetensi lulusan di sekolah SDN CIHIDEUNG 01 sesuai
dengan Standar Nasional Pendidikan (SNP)
2. Pengembangan kurikulum yang merupakan penjabaran dari standar isi
3. Pengembangan proses pembelajaran secara aktif, kreatif, efektif, dan
menyenangkan.
4. Pengembangan kompetensi tenaga pendidik dan kependidikan sesuai SNP

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


5. Pengembangan sarana dan prasarana atau fasilitas sekolah sesuai dengan
kebutuhan bertaraf nasional.
6. Pengembangan dan implementasi pengelolaan/manajemen sekolah sesuai dengan
Standar Nasional Pendidikan (SNP) .
7. Pengembangan dan penggalian sumber dana pendidikan dan implementasinya
8. Pengembangan dan implementasi sistem penilaian untuk semua mata pelajaran dan
jenjang kelas.
I. STRATEGI PELAKSANAAN/PENCAPAIAN
1. Peningkatan Standar Kompetensi Kelulusan
Untuk meningkatkan mutu lulusan. Ditempuh strategi strategi :
a. Menetapkan standar kelulusan (SKL) dan kriteria ketuntasan minimal (KKM)
setiap mata pelajaran, mengembangkan jam tambahan untuk 3 mata pelajaran
(Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA) bagi siswa kelas VI,
b. Mengendalikan ketercapaian KKM setiap mata pelajaran,
c. Melaksanakan Uji Coba (Try Out) Ujian Sekolah (US),mengadakan kegiatan-
kegiatan perlombaan,
d. Mengikut sertakan dalam berbagai perlombaan baik akademik maupun non
akademik baik di tingkat gugus, tingkat kecamatan dan tingkat kabupaten dan
provinsi..
2. Pengembangan Standar Isi
Untuk mewujudkan standar isi kurikulum antara lain melakukan pengembangan
kurikulum yang dinamis dan inovatif, dengan strategi:
a. kunjungan ke sekolah standar nasional,
b. pengadaan dokumen-dokumen kurikulum yang diperlukan guru,
c. pelatihan guru-guru dengan menghadirkan nara sumber yang kompeten, d.
lokakarya dan workshop untuk menghasilkan program tahunan, program semester,
silabus, dan RPP berdasarkan Permendikbud No 81A tahun 2013.
3. Peningkatan Standar Proses
Untuk pengembangan proses pembelajaran yang efektif dan inovatif untuk semua
mata pelajaran, strateginya: pengadaan referensi, pengadaan media pembelajaran,
workshop pengembangan model pembelajaran, Lesson study berbasis sekolah, studi
banding ke sekolah-sekolah bermutu, pembinaan minat dan bakat siswa melalui
kegiatan ekstrakurikuler, dan wawasan wiyatamandala,

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


4. Peningkatan Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Peningkatan pendidik dan tenaga kependidikan yang profesional dengan strateginya
sebagai berikut: Mengikutsertakan dalam program penigkatan kualifikasi bagi yang
belum S-1, Ijin belajar, Mengadakan pelatihan/ In house training teknologi informasi
dan bahasa Inggris, mengirimkan guru MIPA untuk mengikuti kursus bahasa Inggris
intensif, mengikutsertakan guru-guru dan karyawan untuk mengikuti TOEFL secara
berkala, memberikan pengahrgaan sesuai dengan prestasi guru dan karyawan,
mengadakan kegiatan untuk menumbuhkan kebersamaan dan motif berprestasi
seperti outbond, Achievement Motivation Training, dan peningkatan kesejahteraan
guru dan karyawan.
5. Peningkatan Standar Sarana Prasarana Pendidikan
Peningkatan sarana pembelajaran yang memadai dan relevan dalam mendukung
PBM, strateginya : (1) Pengadaan : (a) alat bantu pembelajaran yang teridiri dari :
buku sumber, alat peraga/media, lcd/in focus, laptop, komputer, alat-alat olah raga,
alat-alat kesenian, peta-peta, carta, penambahan alat/bahan praktikum, pemasangan
alat-alat laboratorium bahasa, alat-alat UKS, alat-alat/bahan kegiatan
ekstrakurikuler, (b) green house, warung sekolah, penyelesaian mesjid sekolah, ,alat-
alat kebersihan sekolah, meubelair sekolah; (2) perbaikan dan pemeliharaan gedung
sekolah, WC, Mushola, Ruang Laboratorium, Ruang Keterampilan, Ruang Tata
Usaha, Ruang kelas, perpustakaan, instalasi listrik, alat-alat elektronik, komputer,
lap top, LCD, tape recorder, TV, DVD/VCD player, sound system, taman sekolah,
meubelair, ruang UKS.
6. Peningkatan Mutu Kelembagaan dan Manajemen
Peningkatan manajemen sekolah yang akuntabel, transparan dan partisipatif,
strateginya : menysun perencanaan sekolah dengan melibatkan berbagai pihak,
pembagian tugas, melaksanakan rapat-rapat, koordinasi dengan pihak-pihak terkait,
pengelolaan kesiswaan, mengembangkan system informasi manajemen berbasis IT,
pengendalian kegiatan-kegiatan, monitoring dan evaluasi, supervisi, dan pelaporan.
7. Pengembangan Standar Pembiayaan Pendidikan
Peningkatan pengembangan pembiayaan pendidikan yang memadai, wajar dan adil,
strateginya : menyusun RAPBS yang komprehensif, meningkatkan transparansi dan
akuntabilitas pembiayaan sekolah, menjalin kerjasama dengan orang tua melalui
Komite Sekolah, menjalin kerjasama dengan pihak terkait dalam peningkatan

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


pembiayaan (pemberian beasiswa), menetapkan biaya sekolah dengan model subsidi
silang dan evaluasi, pengelolaan keuangan sekolah, dan pelaporan.
8. Pengembangan Standar Penilaian
Pengembangan sistem penilaian untuk semua mata pelajaran dan semua jenjang
kelas, strateginya : workshop tentang penilaian untuk meningkatkan pemahaman
guru tentang penilaian Autentik, meningkatkan efefktivitas pelaksanaan ulangan
harian, ulangan tengah smester, ulangan akhir semester, dan ujian, pengendalian
ketuntasan belajar melalui remedial teaching, penyusunan bank soal
Y. HASIL YANG DIHARAPKAN
1. Peningkatan Standar Kelulusan
a. Terwujudnya peningkatan mutu lulusan, dari 7,5 menjadi 8,00 dan ketuntasan
pembelajaran (dari 60 % menjadi 75 %)
b. Terwujudnya prestasi akademik dalam lomba rata-rata 3 besar tingkat
kabupaten
c. Terwujudnya prestasi nonakademik dalam lomba rata-rata 3 besar tingkat
kabupaten
2. Pengembangan Standar Isi
a. Terealisasinya perangkat kurikulum yang dinamis dan inovatif.
b. Terwujudnya administrasi kurikulum yang berstandar KBK untuk semua semua
mata pelajaran.
c. Terwujudnya pemetaan pengelompokan materi pelajaran yang serumpun.
d. Terwujudnya silabus, Rencana Pembelajaran ( program tahunan, program
semester ) dan evaluasi pembelajaran yang berstandar KBK
e. Terwujudnya instrumen penilaian yang berstandar KBK
3. Peningkatan Standar Proses
a. Terealisasinya proses pembelajaran utamanya CTL yang efektif dan efisien
untuk semua mapel
b. Terealisasinya model-model pembelajaran Pendekatan Tematik Terpadu dan
Saintifik yang variatif dan inovatif dalam meningkatkan prestasi belajar siswa.
4. Peningkatan / Pengembangan Tenaga Kependidikan
a. Terwujudnya tenaga pendidik dan kependidikan yang profesional.
b. Terwujudnya tenaga pendidik dan kependidikan yang berkualifikasi

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


c. Terwujudnya peningkatan kompetensi tenaga pendidik dan kependidikan sesuai
SNP.
d. Terwujudnya monev dari Kepala Sekolah terhadap kinerja pendidik dan tenaga
kependidikan
e. Terealisasinya guru dalam melaksanakan PTK untuk peningkatan proses
pembelajaran.
5. Peningkatan / Pengembangan Fasilitas Pendidikan
a. Terwujudnya sarana pembelajaran yang memadai dan relevan dalam
mendukung PBM
b. Terwujudnya prasarana pendidikan yang memadai dalam mendukung PBM
6. Peningkatan Standar Pengelolaan Pendidikan
a. Terwujudnya manajemen sekolah yang akuntabel, transparan dan partisipatif .
b. Terwujudnya sekolah yang kondusif dalam mendukung peningkatan mutu
pendidikan.
c. Terdapat dokumen rencana pengembangan sekolah tiap tahun baik jangka
pendek maupun panjang.
d. Terdapat dokumen pengembangan pendayagunaan SDM sekolah.
e. Terdapatnya struktur dan keorganisasian sekolah sesuai dengan kebutuhan
sekolah sesuai dengan tupoksi dan pedoman –pedoman kerjanya.
7. Pengembangan Standar Pembiayaan Pendidikan
a. Terealisasinya pengembangan pembiayaan pendidikan yang memadai, wajar
dan adil.
b. Terwujudnya kerjasama dengan penyandang dana (sponsor, alumni dan lain-
lain) dalam meningkatkan pengembangan pembiayaan pendidikan.
c. Terwujudnya usaha-usaha sekolah melalui unit produksi.
8. Pengembangan Standar Penilaian
a. Terdapatnya perangkat penilaian berbagai ragam untuk semua mata pelajaran
dan semua jenjang kelas.
b. Terselenggaranya berbagai model evaluasi ( ulangan harian, ulangan tengah
semester, ulangan semester, dsb.)
c. Terdapat dokumen pengembangan bank soal.
K. Tonggak–tonggak Kunci Keberhasilan dalam RKAS-1

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


PROGRAM-PROGRAM TONGGAK-TONGGAK KUNCI
N
STRATEGIS BERDASARKAN KEBERHASILAN
O
KOMPONEN/ASPEK 2014 2015 2016 2017 2018
1. Standar Kompetensi Lulusan
a. Persentase kelulusan yang masuk
40% 50% 55% 60% 65%
sekolah vaforit tingkat kabupaten
b. Kejuaraan akademik/nonakademik
50% 55% 60% 65% 70%
tingkat kabupaten
c. Kejuaraan olimpiade nasional
0% 30% 30% 30% 40%
(matematika dan IPA)
d. Rata-rata UJIAN SEKOLAH 6,25% 6,30% 6,40% 6,45% 6,50%
2 Standar Isi
a. Memiliki KTSP SDN CIHIDEUNG 01 100% 100% 100% 100% 100%
b. Memiliki KTSP dan Kurikulum 2013 100 % 100 % 100 % 100 % 100 %
c. Guru-guru menyusun RPP 75% 100% 100% 100% 100%
d. Setiap guru memiliki dokumen
75% 100% 100% 100% 100%
kurikulum yang lengkap
3. Standar Proses
a. Pelaksanaan pembelajaran Tematik dan
Saintifik yang aktif, kreatif, efektif dan
menyenangkan (CTL, Cooperative
50% 60% 80% 90% 100%
Learning, Quantum Learning, Projek
Discoveri Learning,pengembangan
kecerdasan majemuk, dll)
b. Efektivitas pelaksanaan tatap muka 93% 94% 95% 96% 97%
c. Kehadiran guru dalam kegiatan tatap
93% 94% 95% 96% 97%
muka
d. Penggunaan media pembelajaran 50% 60% 70% 80% 85%
berbasis IT
e. Efektivitas pembinaan minat dan bakat 80% 95% 90% 100% 100%
siswa melalui pengembangan diri/
ekstrakurikuler.
f. Pengendalian disiplin siswa 100% 100% 100% 100% 100%
g. Pelaksanaan remedial teaching 60% 65% 70% 100% 100%

4 Standar Pendidik dan Tenaga


Kependidikan
a. Kecukupan jumlah guru 70 % 80 % 100% 100% 100%
b. Kelayakan mengajar 75% 80% 85% 90% 100%
c. Kepemilikan jumlah guru yang 90 % 100% 100% 100% 100%

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


PROGRAM-PROGRAM TONGGAK-TONGGAK KUNCI
N
STRATEGIS BERDASARKAN KEBERHASILAN
O
2014 2015 2016 2017 2018
KOMPONEN/ASPEK
berkualifikasi S1
d. Guru-guru memiliki pemahaman dan
mengimplementasikan kurikulum KTSP 75% 100% 100% 100% 100%
dan Kurikulum 2013
e. Guru-guru menguasai TIK 75% 80% 85% 90% 100%
f. Guru-guru memiliki sertifikasi 80% 85% 90% 100% 100%
g. Guru-guru dapat berkomunikasi bahasa 50% 60% 75% 100% 100%
Inggris
h. Tenaga tata usaha menguasai TIK 25 % 50 % 75 % 90 % 100%
i. Memiliki pustakawan 2 2 2 2 3
j. Memiliki teknisi komputer 1 1 1 1 1
k. Memiliki tenaga pengelola SIM
1 1 1 1 2
berbasis IT
l. Memiliki laboran 0 0 1 1 1
m. Memiliki tenaga kebersihan/ caraka 1 1 1 1 2
n. Memiliki tenaga keamanan/ satpam 0 0 1 1 1

5 Standar Sarana Prasarana


a. Kepemilikan lahan yang mencukupi 90% 90% 90% 90% 90%
b. Kepemilikan ruang kelas yang cukup 90% 90% 100% 100% 100%
c. Kepemilikan jumlah siswa perkelas
0% 30% 60% 100% 100%
yang ideal (36 siswa per rombel)
d. Kepemilikan perangkat ICT yang ideal 30% 30% 60% 80% 90%
e. Kepemilikan buku pelajaran yang ideal
90% 100% 100% 100% 100%
(1:1) dan referensi (1:3)
f. Kepemilikan ruang baca yang memadai 50% 60% 70% 80% 100%
g. Berlangganan jurnal, buletin dsb 17 bh 17 bh 17 bh 17 bh 17 bh
h. Kepemilikan komputer perpustakaan 0 0 1 1 1
i. Kepemilikan jaringan internet 80% 90% 100% 100% 100%
j. Kepemilikan Laboratorium (IPA) 0 0 1 1 1
k. Memiliki lab bahasa 0 0 1 1 1
l. Kepemilikan Lab Komputer yang ideal 0 0 1 1 1
m. Kepemilikan aula 0 0 0 0 1
n. Kepemilikan kantin yang memadai 0 0 1 1 1
o. Kepemilikan mebeler yang memadai 65% 73% 90% 100% 100%
p. Kepemilikan lingkungan sekolah yang
80% 85% 90% 95% 100%
sehat dan bersih
q. Kepemilikan sarana OR yang memadai 10% 10% 50% 85% 90%
r. Kepemilikan ruang UKS 1 1 1 1 1
s. Kepemilikan komputer untuk tata usaha
5% 10% 40% 50% 70%
dan guru yang memadai

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


PROGRAM-PROGRAM TONGGAK-TONGGAK KUNCI
N
STRATEGIS BERDASARKAN KEBERHASILAN
O
2014 2015 2016 2017 2018
KOMPONEN/ASPEK
t. Kepemilikan bahan dan peralatan P3K 60% 70% 80% 85% 90%
u. Kepemilikan toilet untuk laki-laki dan
25% 25% 25 50% 100%
perempuan yang memadai
v. Kepemilikan sistem sanitasi yang
85% 85% 90% 100% 100%
bersih dan berstandar kesehatan
w. Kepemilikan tempat bermain yang
20% 20% 50% 60% 70%
memadai
x. Kepemilikan tempat ibadah yang
20% 30% 40% 50% 60%
mencukupi
y. Pemeliharaan sarana dan prasarana
75% 80% 85% 90% 100%
yang kontinyu
z. Perbaikan/ rehabilitasi ruangan 75% 80% 85% 90% 100%
6 Standar Pengembangan manajemen
c. Memiliki perencanaan RPS (RKJT) dan
RKJM ) yang komprehensif dan 100% 100% 100% 100% 100%
lengkap
a. Memiliki regulasi sekolah 75% 80% 85% 90% 100%
c. Pengembangan manajemen yang
75% 100% 100% 100% 100%
partisipatif, transparan, dan akuntabel
d. Kerja sama dengan komite sekolah 75% 100% 100% 100% 100%
e. Terlaksanya monev secara reguler
80% 100% 100% 100% 100%
terhadap seluruh kegiatan sekolah
b. Terlaksananya supervisi secara reguler 75% 100% 100% 100% 100%
c. Terlaksananya kekompakan kerja dan
75% 100% 100% 100% 100%
kebersamaan
d. Terlaksananya kegiatan rekreasi
1 kl 1 kl 1 kali 1 kali 1 kali
keluarga besar guru dan karyawan
e. Memiliki administrasi sekolah yang
80% 80% 85% 100% 100%
lengkap
f. Pengelolaan kesiswaan yang optimal
meliputi PPDB, pembagian kelas,
100% 100% 100% 100% 100%
bimbingan karier, dan pendataan
lulusan
7 Standar Pembiayaan Pendidikan
a. Kepemilikan regulasi dan pedoman
100% 100% 100% 100% 100%
pengelolaan keungan sekolah
b. Pemenuhan standar pembiayaan
60% 65% 70% 100% 100%
operasional sekolah
c. Penyusunan RAPBS yang komprehensif 100% 100% 100% 100% 100%
d. Pengelolaan anggaran sekolah sesuai
100% 100% 100% 100% 100%
standar/ prosedur

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


PROGRAM-PROGRAM TONGGAK-TONGGAK KUNCI
N
STRATEGIS BERDASARKAN KEBERHASILAN
O
2014 2015 2016 2017 2018
KOMPONEN/ASPEK
e. Pelaporan keuangan sekolah 100% 100% 100% 100% 100%
f. Pemberdayaan orang tua dalam
mendukung pembiayaan sekolah 0% 0% 50 % 75% 80%
melalui komite sekolah
g. Upaya penggalangan dana dari
masyarakat, dunia usaha dan industri 0% 0% 50% 75% 80%

8 Standar Penilaian
a. Guru-guru memiliki alat ukur setiap
aspek dari kompetensi dasar setiap 85% 100% 100% 100% 100%
mapel
b. Guru-guru memliki rubrik penilaian
85% 100% 100% 100% 100%
untuk mengukur setiap aspek.
c. Guru-guru melaksanakan validasi soal
50% 75% 100% 100% 100%
untuk membuat bank soal
d. Terlaksananya ulangan harian dan
tengah semester, akhir semester dan 100% 100% 100% 100% 100%
ujian sesuai jadwal
e. Memiliki bank soal untuk lomba-lomba 5 7 8 9 10
mata pelajaran mapel mapel mapel mapel mapel
f. Laporan hasil belajar tengah semester
dan akhir semester kepada orang tua
100% 100% 100% 100% 100%
siswa

L. MONITORING DAN EVALUASI (MONEV)


Monitoring dan evaluasi dilaksanakan untuk mengetahui keterlaksanaan dan tingkat

keberhasilan rencana kerja dan kegiatan. Monitoring dilakukan secara internal dan

eksternal .Monitoring internal dilaksanakan oleh kepala sekolah sedangkan monitoring

eksternal dilaksanakan oleh Pengawas SD dan Kepala UPT Pendidikan SDdan

PAUDNI.

Monitoring dan evaluasi dilaksanakan secara berkala, sekurang-kurangnya 2 kali

dalam setahun. Sasaran monitoring dan evaluasi adalah :

1. Pelaksanaan kegiatan-kegiatan untuk mencapai standar kompetensi lulusan dan

perolehan prestasi akademik dan non akademik.

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


2. Pelaksanaan kegiatan-kegiatan dalam memenuhi standar isi/ kurikulum dan

dokumen kurikulum seperti silabus dan RPP

3. Pelaksanaan proses pembelajaran dan pembinaan minat dan bakat siswa melalui

supervise kelas dan dokumen pengembangan model-model pembelajaran dan

pembinaan minat dan bakat siswa.

4. Pelaksanaan kegiatan dalam pengembangan profesi pendidik dan tenaga

kependidikan seperti workshop, pelatihan-pelatihan, dan perolehan sertifikasi.

5. Pelaksanaan kegiatan-kegiatan dalam pengembangan sarana dan prasarana yang

meliputi pengadaan, pemeliharaan, pemanfaatan, dan pengadministrasian sarana

dan prasarana.

6. Pelaksanaan kegiatan-kegiatan pengelolaan sekolah yang meliputi perencanaan,

kelengkapan administrasi sekolah, kegiatan rapat-rapat sekolah, kerja sama dengan

komite sekolah dan orang tua murid, serta dengan lembaga, instansi, dunia usaha,

dan dunia kerja.

7. Pelaksanaan kegiatan pengembangan pembiayaan sekolah yang meliputi

penyusunan RAPBS, pengelolaan keuangan sekolah, pelaporan, dan upaya-upaya

penggalian sumber dana..

8. Pelaksanaan kegiatan-kegiatan penilaian yang meliputi pelaksanaan ulangan

harian, ulangan tengah semester, ulangan kenaikan kelas, dan ujian, analisis butir

soal, dan bank soal serta workshop tentang penilaian.

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


BAB III
PENUTUP

Puji dan syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, kami segenap guru
dan tenaga kependidikan SD Negeri CIHIDEUNG 01 telah dapat menyusun RPS
( Rencana Pengembangan Sekolah) yang terdiri dari Rencana Kerja Jangka Tahunan
{RKJT), tahun pelajaran 2014/2015,dan Rencana Kerja Jangka Menengah ( RKJM )
tahun 2014- 2018. RPS ini merupakan pedoman bagi kami dalam menyelenggarakan
proses belajar mengajar untuk tahun pelajaran 2014/2015 di SDN CIHIDEUNG 01
Kecamatan Parongpong Kabupaten Bandung Barat.
Mengingat segala keterbatasan yang kami miliki, Rencana Pengembangan
sekolahyang telah tersusun ini masih memiliki berbagai kelemahan. Upaya perbaikan
secara berkelanjutan akan kami lakukan hingga saatnya nanti tersusun sebuah RPSyang
berkualitas. Saran dan kritik dari berbagai pihak tentu sangat membantu usaha kami dalam
mewujudkan apa yang menjadi harapan dan cita-cita kita bersama.
Kepada semua pihak yang terkait telah membantu tersusunnya RPSini, khususnya
warga sekolah, kami ucapkan terima kasih dan semoga Tuhan Yang Maha Esa membalas
amal baik Bapak/Ibu/ Sdr, kiranya RPSini dapat menjadi pedoman dalam memajukan
KBM di SDN CIHIDEUNG 01 Kecamatan Parongpong Kabupaten Bandung Barat.

Kepala Sekolah

Hj. ONENG WARYATI,S.Pd


NIP. 196104161982042005
TELAH DIVALIDASI/VERIFIKASI OLEH
PENGAWAS SEKOLAH
TGL : ………………

Deden Edi Sobarna, S.Pd


NIP.

RKJM SDN CIHIDEUNG 01


RKJM SDN CIHIDEUNG 01

Anda mungkin juga menyukai