Anda di halaman 1dari 1

RIDHO PRABANDANU

17/413660/TK/46100
TUGAS PANCASILA
REVIEW FILM JIHAD SELFIE

1. Jelaskan bagaimana seseorang dapat berhubungan dan terjalin dengan jaringan dan gerakan
terorisme?
2. Faktor-Faktor apa yang dapat mendorong seseorang untuk terlibat dalam aksi dan jaringan
terorisme?
3. Faktor-Faktor apa yang dapat mencegah seseorang dapat terhindar dari aksi dan jaringan
terorisme?
Hasil Analisis :

1. Banyak sekali cara untuk mengetahui perkembangan isu isu terorisme “bagi kita secara umum”
atau Jihad “Bagi orang -orang tertentu”. Dalam video jihad selfie ini organisasi ISIS lah yang
paling disorot mengenai cara mereka melakukan penjaringan anak-anak muda yang kehilangan
arah dalam menjali kehidupan di dunia luar dengan ajaran-ajaran atau propaganda yang mereka
lakukan berdalih “Jihad Fisabilillah”. Jaringan ini dapat dibentuk (paling massive) melalui
sosial media seperti Facebook, Twitter, dan Whatsapp. Propaganda yang dilakukan melalui
media tersebut sangat pesat dan sangat mudah untuk mendapatkan anggota. Selain itu, melalui
forum-forum atau majelis-majelis yang ada, simpatisan ISIS juga selalu menyampaikan
dakwah-dakwahnya yang berbau radikalisme sehingga sangat mudah menjaring anggota baru
bahkan tidak hanya melalui majelis di dalam Masjid, hingga di penjara Nusakambangan pun
menjadi sarana untuk ISIS menyebarkan ajarannya. Hal terakhir adalah melalui Teman sendiri.
Teman-teman yang telah terpengaruh akan semakin membawa pengaruh yang besar untuk
membawa kita menuju jalan yang sama, karena kepercayaan yang sudah terlalu berlebihan,
akan sangat mudah untuk ikut menjaring anggota. Kesimpulannya ada 3 faktor utama yaitu,
Sosial Media, Perkumpulan (Majelis/Forum), Kawan dan Sahabat.
2. Faktor penyebab suatu insan bergabung ke jaringan terorisme :
a. Ke-galauan (Pencarian jati diri)
b. Termakan propaganda mengenai Jihad di jalan Allah
c. Pergaulan yang mendukung untuk masuk kesana
d. Kurangnya berdiskusi dengan orang lain
e. Kesalahpahaman dalam mengartikan ajaran-ajaran Islam sehingga menjadi radikal
3. Faktor penyebab suatu insan dapat dicegah bergabung ke jaringan terorisme :
a. Pembelajaran Agama Islam yang benar
b. Selalu senang berdiskusi dan meminta pendapat orang lain
c. Bergaul dengan teman yang benar
d. Mencari tau seluk beluk sebelum melakukan apapun
e. Keluarga yang harmonis dan mendukung untuk berbuat baik

Anda mungkin juga menyukai