Anda di halaman 1dari 2

Nama : Gina Agniya Fitriana

NIM : 1102621036

Tugas Membuat Resume :

1. Pendidikan Pancasila dalam hubungannya dengan kehidupan berbangsa dan bernegara.

Pancasila sebagai dasar negara, berarti Pancasila dijadikan pedoman dalam bertingkah
laku dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Pembukaan UUD 1945 alinea
ke-4 menegaskan, bangsa Indonesia memiliki dasar dan pedoman dalam berbangsa dan
bernegara yaitu Pancasila. Ketika Pancasila berfungsi sebagai pandangan hidup bangsa
Indonesia, maka seluruh nilai Pancasila diwujudkan ke dalam kehidupan bermasyarakat,
berbangsa, dan bernegara. Pancasila dikatakan memiliki nilai-nilai kehidupan yang paling baik.
Pancasila sebagai dasar kehidupan bangsa Indonesia dapat terlihat dari maksud dan tujuan
kelima sila dalam Pancasila. Pemahaman yang baik dari setiap prinsip Pancasila dapat membantu
terjalinnya hubungan yang harmonis antar setiap individu bangsa ini. Suatu perbedaan tak lagi
menjadi penghalang bagi bangsa ini terpecah melainkan perbedaan harus dijadikan sebagai
kekuatan terbesar yang membawa bangsa ini ke tingkat yang lebih tinggi. Pancasila menuntun
setiap individu bangsa agar berketuhanan, berkemanusiaan, bersatu dalam keberagaman,
mementingkan kepentingan bersama, serta berkeadilan.

2. Pendidikan Pancasila dan urgensinya bagi mahasiswa atau generasi muda.

Pentingnya Pendidikan Pancasila bagi generasi muda khususnya para mahasiswa adalah
untuk menanamkan rasa Nasionalisme dan Patriotisme terhadap mahasiswa dalam berkehidupan
sehari-hari yang didasari atas kecintaanya terhadap NKRI. Selain itu, Pendidikan Pancasila
mengajarkan agar mahasiswa tidak tercerabut dari akar budayanya sendiri dan
mahasiswa memiliki pedoman atau kaidah petunjuk dalam berpikir dan bertindak dalam
kehidupan sehari-hari dengan berlandaskan nilai-nilai Pancasila. Pendidikan Pancasila juga
menanamkan agar para mahasiswa memiliki tekad yang kuat terhadap nilai-nilai HAM dan
demokrasi, serta berpikir kritis terhadap permasalahan yang ada di lingkungannya.
3. Alasan mendasar diperlukannya pendidikan Pancasila di perguruan tinggi.

Pendidikan Pancasila merupakan salah satu mata kuliah wajib yang selalu ada di
universitas. Ketentuan ini berdasarkan Pasal 35 Ayat 5 Undang-undang No.12 Tahun 2012
tentang Pendidikan Tinggi. Dengan kata lain, Pendidikan Pancasila adalah pendidikan ideologi
di Indonesia. Tujuannya adalah membentuk sikap mental mahasiswa yang mampu mengapresiasi
nilai-nilai ketuhanan, kemanusiaan, kecintaan pada tanah air dan kesatuan bangsa, serta
penguatan masyarakat madani yang demokratis, berkeadilan, dan bermartabat berlandaskan
Pancasila, untuk mampu berinteraksi dengan dinamika internal dan eksternal masyarakat bangsa
Indonesia. (Derektorat, 2013). Serta, guna mempersiapkan mahasiswa agar mampu menganalisis
dan mencari solusi terhadap berbagai persoalan kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan
bernegara melalui sistem pemikiran yang berdasarkan nilai-nilai Pancasila dan UUD RI Tahun
1945.

Anda mungkin juga menyukai