Anda di halaman 1dari 2

Jarak dalam warung

Jarak, adalah tujuan


Jarak pula yang ciptakan kenangan
Jarak yang berikan makna pada perjalanan
Sang pengelana berujar,
Penuh makna hingga di bening matanya, terlihat semangat yang berkobar
Jarak, adalah hal yang membuat jengah
Jarak adalah hal yang membuat lelah
Sang pencinta berkisah, sendu tampak dimatanya yang lelah
Mengalir kisah yang indah, namun mendengarnya begitu lelah
Bagaimana jarak membuat ia dan kekasih berpisah
Jarak adalah kisah, penuh perjuangan dan susah
Ujar sang guru penuh peluh, terdiam ia menatap rembulan
Diam sejenak kemudian berirama ia bercerita, bagaimana jarak menambah susah
Lancar ia berkata, tak heran banyak bintang terlahir dikelasnya yang gerah
Jarak mencipta kisah, ia dan murid yang mencerna ilmu dengan susah
Jarak adalah obat, tiba tiba suasana tersentak,
penuh gairah dalam malam yang makin kelam
Jarak lah yang setia, ada dan dekat, memapahnya menuju suatu kisah,
Kisah baru, entah senang atau suram
Penuh gairah kisah mengalir, bagaimana jarak membuatnya lupa, akan kisah
Hati yang tersakiti, jiwa yang tercabik, raga yang lelah,
namun ada bintang dalam mata yang berkisah
Begitulah insan yang tersakiti, hati yang dikhianati berkisah,
bahwa jarak adalah hal yang indah
Demikianlah sejumput kisah, di malam tenang dan angin berdansa bersama dedaunan
Kisah tentang jarak, berbagai persepsi akan jarak dari insan yang senang maupun susah
Berikan makna pada gelas kopi yang mulai kosong dalam genggaman
Jarak adalah rindu, jaraklah kesempatan bertumbuh, kembangkan rindu yang kan pecah
Tatkala kutemui engkau sang penguasa hati, bunga terindah dari yang terindah
Ujarku sembari melempar rindu pada sang penguasa waktu
Berharap ia ciptakan waktu, saat dimana aku dan dirimu bertemu
Nama : Esa pratama putra
Alamat : LaTansa course pringsewu, RT/RW 003/004 pringsewu utara
kecamatan pringsewu Kabupaten pringsewu, provinsi lampung 35373
No Hp/WhatsApp : pp081272861596
Instagram : @esapratama46

Anda mungkin juga menyukai