Anda di halaman 1dari 2

Hakekat Bangsa dan Negara

Manusia sebagai Makhluk Individu dan Makhluk Sosial

Sebagai makhluk individu, manusia terdiri atas dua unsur, yaitu unsur
jasmani (raga) dan unsur rohani (jiwa). Manusia diberi potensi
berupa akal, pikiran, perasaan, dan keyakinan sehingga sanggup
berdiri sendiri dan bertanggung jawab atas dirinya. Sedangkan
manusia sebagai makhluk sosial tidak dapat hidup sendirian, manusia
selalu membutuhkan bantuan manusia lainnya. Aristoteles
menyebutkan manusia sebagai makhluk “Zoon Politicon”, yaitu
makhluk yang pada dasarnya selalu ingin bergaul dan berkumpul
dengan yang lainnya. Secara kodrati manusia dapat hidup
berdampingan/ berkelompok dengan manusia lainnya karena
didorong oleh kebutuhan biologis.

Anda mungkin juga menyukai