Anda di halaman 1dari 2

Nama : Sayla Rahma Aziz

Kelas : XI MIPA 3

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Yang saya hormati bapak/ibu hadirin sekalian dan saya sayangi anak-anak penerus bangsa
sekalian. Alhamdulillah ucapan rasa syukur kehadirat Allah SWT atas berkat limpahan karunia berupa
kesehatan dan juga keselamatan sehingga kita bisa berkumpul di tempat ini.

Selanjutnya, sholawat serta salam tetap tercurahkan kepada nabi akhir zaman, junjungan kita
nabi agung Muhammad SAW sebagai suri tauladan yang telah membawa kita dari zaman kebodohan ke
dalam zaman yang penuh dengan ilmu pengetahuan seperti sekarang ini. Semoga kita semua
merupakan umat nabi yang kelak akan mendapatkan pertolongan dan syafaatnya di yaumul akhir. Amin
ya rabbal alamin.

Hadirin sekalian,

Tidak terasa sudah satu tahun lebih pandemi Covid-19 ada dan mempengaruhi kehidupan
normal kita semua. Pada awal kemunculannya di Wuhan,China, gejala awal yang diwaspadai sebagai
pertanda infeksi Covid-19 adalah demam tinggi di atas 37,5 derajat Celcius. Namun, seiring berjalannya
waktu, varian awal virus Covid-19 tersebut ternyata menimbulkan beberapa gejala baru lainnya. Dalam
situs resmi WHO, gejala tersebut terbagi dalam dua kelompok yaitu gejala umum dan gejala tidak
umum.

Gejala umumnya adalah seperti demam, batuk, kelelahan, kehilangan untuk merasa atau
mencium bau. Sementara gejala tidak umum seperti sakit tenggorokan, sakit kepala, sakit dan nyeri
pada dada, diare, ruam pada kulit atau perubahan warna pada jari tangan atau jari kaki, dan mata merah
atau iritasi pada mata.

Lalu virus corona bermutasi menjadi berbagai jenis varian baru. Mutasi virus corona diketahui
sejak akhir 2020. Dari sejak itu hingga akhir pertengahan September 2021, diketahui ada 9 mutasi yang
dihasilkan oleh virus corona. WHO kemudian mengelompokan sembilan varian baru virus corona
terebut terbagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama disebut sebagai variants of interest (VOI),
dan kelompok kedua disebut sebagai variants of concern (VOC). Yang termasuk dalam kategori VOI
varian Mu, Eta, Iota, Kappa, dan Lambda. Sedangkan varian yang termasuk pada kelompok VOC adalah
Delta, Alpha, Beta, dan Gamma.

Ada beberapa varian yang memiliki gejala yang sama dan ada pula yang sedikit berbeda ,
diantaranya sebagai berikut.

1. Varian Alpha dapat memicu gejala seperti demam, batuk dan sakit tenggorokan, kehilangan
indera perasa dan indera penciuman, sesak napas, sulit berpikir jernih, pusing, malaise,
mual, kelelahan dan nyeri otot.
2. Varian Beta, gejalanya yaitu seperti demam, indera penciuman hilang, sakit kepala, batuk
terus-menerus, dan sakit tenggorokan. Varian Beta juga memiliki gejala khusus lainnya
seperti sakit perut.
3. Varian Delta, gejalanya mirip dengan jenis virus corona asli maupun varian lainnya seperti
demam, sakit kepala, sakit tenggorokan dan batuk terus-menerus. Varian Delta juga
memiliki gejala khusus lainnya seperti flu parah, sakit perut, muntah, mual, nyeri sendi,
gangguan pendengaran, kehilangan indera penciuman dan hilang selera makan.
4. Varian Kappa, varian Kappa memiliki gejala yang mirip dengan varian Covid-19 lainnya
seperti flu, demam, sakit kepala, pegal-pegal, batuk berkepanjangan, mulut kering, hingga
kehilangan indra penciuman dan pengecapan.
5. Varian Gamma, memiliki gejala seperti demam, batuk kering, kelelahan ekstrem, dan
hilangnya daya penciuman.
6. Varian Eta, gejalanya termasuk suhu tinggi, batuk terus menerus dan kehilangan atau
perubahan pada indera pengecapan dan penciuman.
7. Varian Iota, gejalanya sama dengan varian Covid-19 lainnya, tidak ada yang spesifik.
8. Varian Lambda, gejalanya tidak jauh dengan gejala varian corona awal, yaitu demam, batuk
terus-menerus,dan kehilangan indra penciuman dan indera pengecapan.
9. Varian Mu, gejalanya juga sama dengan jenis virus corona lainnya.

Bapak/ibu hadirin sekalian


Walaupun seperti itu, kita harus tetap tenang menghadapi situasi sekarang ini. Jika mengalami
gejala-gejala tersebut alangkah baiknya segera melakukan pemeriksaan ke dokter, atau setidaknya
lakukan isolasi mandiri dengan menerapkan perilaku bersih dan sehat serta mengonsumsi makanan
bergizi.
Demikianlah yang dapat saya sampaikan. Saya mohon maaf jika terdapat kata-kata yang kurang
berkenan. Semoga penyampaian saya mengenai gejala Covid-19 dapat menambah wawasan bagi kita
semuanya dan marilah kita tetap melakukan pencegahan dengan melakukan porokol kesehatan 5M.
atas perhatian dan kerja sama hadirin saya mengucapkan terima kasih.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh

Anda mungkin juga menyukai