Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

BELANJA KENDARAAN DINAS/OPERASIONAL (KDH)


TAHUN 2018

I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Dalam suatu organisasi, disamping didukung oleh Sumber Daya Aparatur
yang profesional dan mempunyai kompetensi yang baik, fasilitas penunjang juga
sangat dibutuhkan dalam upaya untuk mempelancar dan mempermudah
pelaksanaan tugas-tugas dan kegiatan proses administrasi. Dalam mengemban
tugas dan fungsinya aparatur memiliki lingkup dan frekwensi yang signifikan serta
mobilitas kegiatan yang relatif tinggi. Oleh karena itu guna mendukung efisiensi
dan efektifitas pelaksanaan tugas dan fungsi tersebut harus didukung sarana yang
memadai, antara lain tersedianya jumlah kendaraan dinas yang memadai dan
senantiasa terpelihara dengan baik sehingga kondisinya layak dan memenuhi
syarat
Kendaraan dinas yang diperuntukkan bagi Kendaraan Dinas/Operasional
(Kepala Daerah) sangat penting peranannya sehingga apabila ketersediaan
kendaraan dinas ini tidak ada atau tidak layak maka akan berpengaruh terhadap
kinerja aparat dan pelayanan terhadap publik. Berdasarkan analisa kebutuhan
barang yang dilaksanakan oleh bidang aset Badan Keuangan Daerah Pemerintah
Kota Batu, saat ini masih diperlukan adanya fasilitas kendaraan dinas bagi
Kendaraan Dinas/Operasional (Kepala Daerah) sebanyak 1 (Satu) unit kendaraan
bermotor roda 4 (empat).
Di Tahun Anggaran 2018 Belanja Kendaraan Dinas Kendaraan
Dinas/Operasional (KDH) tersebut teranggarkan dalam Dokumen Pelaksanaan
Anggaran (DPA) Badan Keuangan Daerah (BKD) Pemerintah Kota Batu. Setelah
proses pengadaan dilaksanakan, selanjutnya kendaraan-kendaraan tersebut akan
didistribusikan pada SKPD yang membutuhkan.

B. Maksud dan Tujuan


a. Tersedianya kendaraan dinas roda 4 (empat) bagi Kepala Daerah yang baik dan
layak dalam mendukung tugas-tugas kedinasan;
b. Sebagai penunjang dalam proses kegiatan administrasi kantor dan operasional.
C. Sumber Pendanaan
Sumber pendanaan kegiatan ini berasal dari Pendapatan Asli Daerah(PAD)
Pendapatan Pajak Daerah Pemerintah Kota Batu dalam Anggaran Pendapatan dan
Belanja Daerah (APBD) Pemerintah Kota Batu Tahun Anggaran 2018 yang
dituangkan dalam DPA BKD senilai Rp. 1.000.000.000,00 (Satu milyar rupiah).

D. Lokasi Kegiatan dan Organisasi Pengguna Barang / Jasa


Instansi pemberi kerja adalah BKD (Badan Keuangan Daerah) Pemerintah
Kota Batu, sedangkan pemakaian kendaraan dinas dimaksud akan diserahkan
kepada Kepala Daerah yang bekerja di wilayah Pemerintah Kota Batu.

II. JANGKA WAKTU PELAKSANAAN PEKERJAAN

Jangka waktu pelaksanaan pekerjaan adalah 60 (enam puluh) hari kalender


terhitung sejak ditandatanganinya kontrak.

III. LINGKUP PEKERJAAN

Lingkup pekerjaan ini adalah pengadaan kendaran bermotor roda 4 (empat)


sebanyak 1 (satu) unit sesuai spesifikasi yang dibutuhkan dengan total nilai pagu
anggaran Rp. 1.000.000.000,00 (Satu milyar rupiah).

IV. SPESIFIKASI TEKNIS

Dalam pengadaan Alat-Alat Angkutan Darat Kendaraan Bermotor Roda 4


(empat) yang akan diselenggarakan, terdapat 1 (satu) jenis kendaraan. Hal ini
disesuaikan dengan peruntukan dan kebutuhan SKPD yang membutuhkan, berikut
adalah spesifikasi kendaraan bermotor roda 4 (empat) yang diperlukan adalah sebagai
berikut :

Satuan
No Jenis Barang Kuantitas Harga Satuan Total Harga
Ukuran

1 Toyota All new Unit 1 Rp 645.760.000,00 Rp 645.760.000,00


Fortuner 4x4 2.4
VRZ AT DSL LUX

Jumlah Harga Rp 645.760.000,00


V. METODOLOGI

Metodologi pemilihan penyedia menggunakan sistem Epurchasing karena jenis


barang telah tersedia di INAPROC dan telah disetujui oleh LKPP dengan adanya
kontrak payung antara LKPP dan Penyedia.

VI. PENUTUP

Demikian Kerangka Acuan Kerja ini agar dipahami untuk dilaksanakan dengan
sebaik-baiknya.

Batu, 2018
PEJABAT PEMBUAT KOMITMEN
BADAN KEUANGAN DAERAH
PEMERINTAH KOTA BATU

WAHYUNING DEWI UTAMI, SE, M. AP


NIP. 19831021 200604 2 019

Anda mungkin juga menyukai