Anda di halaman 1dari 6

PERANCANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN

MATERI:
SISTEM PENCERNAAN
(NUTRISI)

PERTEMUAN KE - 1

1. RPP
2. PENILAIAN
3. LKPD
4. BAHAN AJAR
5. MEDIA

DISUSUN OLEH:

NENDA YUNIDA
NIM: 219031495479

BIDANG STUDI ILMU PENGETAHUAN ALAM


PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI GURU
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
TAHUN 2021
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
LURING

Sekolah : SMPN 2 Pemangkat


Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
Kelas/Semester : VIII/Ganjil
Tahun Pelajaran : 2021/2022
Materi Pokok : Sistem Pencernaan Manusia
Sub Materi : Nutrisi
Pertemuan : Ke - 1
Alokasi Waktu : 2 x 40 menit

A. Kompetensi Inti (KI)


KI 1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli
(toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif
dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
KI 3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)
berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya
terkait fenomena dan kejadian tampak mata.
KI 4 : Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di
sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi *)


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.5 Menganalisis sistem IPK Pendukung
pencernaan pada 3.5.1 Mengidentifikasi jenis-jenis zat makanan yang
manusia dan memahami dibutuhkan oleh tubuh
gangguan yang 3.5.2 Menjelaskan fungsi jenis-jenis zat makanan bagi
berhubungan dengan tubuh Manusia
sistem pencernaan, serta IPK Kunci
upaya menjaga 3.5.3 Menganalisis kebutuhan energi sebagai upaya
kesehatan sistem dalam menjaga kesehatan sistem pencernaan
pencernaan IPK Pengayaan
3.5.4 Menyimpulkan kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan
dalam kehidupan sehari-hari

4.5 Menyajikan hasil 4.5.1 Menyelidiki nutrisi makanan yang terkandung pada
penyelidikan tentang makanan
pencernaan mekanis dan
kimiawi
C. Tujuan Pembelajaran
1. Melalui gambar dan diskusi, peserta didik mampu mengidentifikasi jenis-jenis zat
makanan yang ada pada bahan makanan dengan tepat.
2. Melalui kajian literatur, peserta didik mampu menjelaskan fungsi jenis-jenis zat
makanan bagi tubuh manusia dengan benar.
3. Setelah kajian literatur, peserta didik mampu mengidentifikasi kebutuhann nutrisi yang
dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari secara tepat.
4. Melalui pengamatan dan diskusi, peserta didik mampu menyelidiki nutrisi makanan
yang terkandung pada makanan kemasan dengan benar.

D. Penguatan Karakter
Religius, disiplin, percaya diri, mandiri, tanggung jawab, menghargai, dan kerjasama.

E. Materi Pembelajaran
NUTRISI
Nutrisi adalah zat kimia yang sangat dibutuhkan oleh tubuh dan berfungsi dalam
bentuk energi. Energi dalam tubuh berfungsi untuk memelihara dan membangun
jaringan dalam tubuh. Jenis-jenis nutrisi antara lain karbohidrat, lemak, protein,
vitamin, mineral dan air.
( Terlampir pada bahan ajar )

F. Model dan Metode Pembelajaran


1. Model : Problem Based Learning (PBL)
2. Metode : Diskusi kelompok disertai ceramah, tanya jawab, make and match
3. Pendekatan : Saintifik disertai TPACK

G. Media dan Sumber Pembelajaran


1. Media
a. Video Pembelajaran
https://www.youtube.com/watch?v=oTH2bnjj6ro
b. PPT Nutrisi yang didukung LCD Proyektor
c. LKPD
d. Gambar

2. Sumber Belajar
a. Zubaidah, Siti, dkk. 2017. Buku Guru Ilmu Pengetahuan Alam Untuk SMP/MTs
Kelas VIII. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud.
b. Widodo, W., Racmadiarti, F., Hidayati, S.N. 2017. IPA SMP Kelas VII Semester I
Revisi 2017. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud
c. Bahan ajar “ Nutrisi”
d. Materi dari slide power point
e. Materi LKPD
f. Materi dari internet:
 https://www.youtube.com/watch?v=oTH2bnjj6ro
H. Langlah-langkah Pembelajaran (Pertemuan Tatap muka/Luring)
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
KEGIATAN  Guru membuka pelajaran dengan mengucap salam
PENDAHULUAN pada peserta didik, mengecek kondisi kelas, 10 menit
kesiapan peserta didik untuk belajar, mengajak
berdoa bersama dipimpin salah satu peserta didik,
kemudian guru menanyakan kabar peserta didik dan
mengecek kehadiran peserta didik.
 Peserta didik diberikan apersepsi “pada materi
sebelumnya kita telah mempelajari sistem gerak
Agar kita dapat bergerak dan beraktivitas, apa
yang kita perlukan?
 Guru menyampaikan motivasi kepada peserta didik
“ Siapa disini yang menyukai makanan kemasan?
Apakah pada makanan kemasan terdapat nutrisi
yang cukup untuk tubuh kita?
Dengan mempelajari materi ini kita akan tahu
berbagai makanan yang diperlukan tubuh, berapa
banyak yang perlu dikonsumsi sehingga akhirnya
tubuh kita sehat dengan proporsi badan yang
ideal”
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada
pertemuan yang berlangsung
 Guru menyampaikan garis besar kegiatan
pembelajaran, metode, dan penilaiannya.
 Guru memberikan pritest.
KEGIATAN INTI Deskripsi Kegiatan 60 Menit
 Peserta didik diminta untuk melakukan pengamatan
video 1 Kasus Obesitas
https://www.youtube.com/watch?v=oTH2bnjj6ro
Orientasi peserta
Setelah menonton video ini guru mmengarahkan
didik pada
agar peserta didik dapat memberikan pertanyaan
masalah
Mengapa bisa terjadi obesitas?
Apa yang menyebabkan obesitas tersebut?

 Guru mengorganisasikan peserta didik untuk


berdiskusi dalam kelompok.
Mengorganisasikan
 Guru memberikan LKPD kepada setiap kelompok
peserta didik untuk
belajar  Peserta didik diingatkan untuk melakukan mengisi
LKPD dengan cermat, jujur, dan bekerjasama
dengan kelompoknya.
Membimbing  Peserta didik berdiskusi dalam kelompoknya untuk
penyelidikan menyelesaikan permasalahan yang ada pada LKPD.
individu dan
kelompok
 Peserta didik mengumpulkan data hasil diskusi dan
Mengembangkan
kajian literatur dalam mengisi LKPD dengan
dan menyajikan
meperhatikan waktu.
hasil karya

Menganalisa dan  Guru mempersilahkan perwakilan kelompok untuk


mempresentasikan hasil diskusi dan studi literasi
melalui diskusi kelas.
 Guru memberikan kesempatan serta dorongan
kepada kelompok lain untuk memberi tanggapan,
masukan terhadap kelompok yang presentasi.
mengevaluasi proses
pemecahan masalah  Guru memberikan penghargaan untuk kelompok
yang mempesentasi dan kelompok yang
menanggapi.
 Peserta didik membuat kesimpulan pemecahan
masalah pada setiap masalah yang ada di LKPD.

PENUTUP  Guru memberikan penguatan pada materi yang telah


dipelajari
 Guru beserta peserta didik membuat kesimpulan.
 Peserta didik diminta mengumpulkan LKPD yang
telah dikerjakan.
 Sebelum pelajaran ditutup guru meminta siswa
melakukan refleksi kegiatan hari ini.
10 menit
 Guru memberikan posteset.
 Guru menginformasikan kegiatan pertemuan
berikutnya.
 Guru dan siswa menutup pelajaran dengan
membaca hamdalah serta saling memberi dan
menjawab salam.

I. Penilaian
a. Sikap
Bentuk Contoh Waktu Pelaksanaan
No. Teknik Instrumen Butir
Instrumen
1. Observasi Lembar pengamatan Terlampir Saat Pembelajaran
berlangsung

b. Pengetahuan
Bentuk Contoh Waktu Pelaksanaan
No. Teknik Instrumen Butir
Instrumen
1. Tertulis Pilihan Ganda Terlampir Saat pembelajaran usai

c. Keterampilan
No. Teknik Bentuk Contoh Butir Waktu Pelaksanaan
Instrumen Instrumen
1. Kinerja Rubrik Terlampir Saat pembelajaran
Penilaian berlangsung

J. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


1. Pembelajaran remedial
Berdasarkan hasil analisis ulangan harian, peserta didik yang belum mencapai
ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran remedial dalam bentuk;
a. bimbingan perorangan jika peserta didik yang belum tuntas ≤ 20%;
b. belajar kelompok jika peserta didik yang belum tuntas antara 20% dan 50%; dan
c. pembelajaran ulang jika peserta didik yang belum tuntas ≥ 50%.
2. Pengayaan
Kegiatan pengayaan dalam bentuk tugas mengerjakan soal – soal dengan tingkat
kesulitan lebih tinggi, atau meringkas buku – buku referensi berdasarkan materi
pembelajaran.

Pemangkat, Oktober 2021


Mengetahui:
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran,

YUSMAN, S.Pd NENDA YUNIDA, S.Pd


NIP. 19650612 19860520 1 001 NIP.

Anda mungkin juga menyukai